Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Kamis, 21 Agustus 1997
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 08/Edisi 1997 | edisi berikut
Kamis, 21 Agustus 1997

Bacaan   : Filipi 2:1-11
Setahun : Yeremia 9-12
Nas       : Janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga (Filipi 2:4)

PERHATIAN KELUAR

Inilah abad yang sangat mementingkan diri sendiri. Demikian yang disampaikan George Sweeting, mantan presiden Institut Alkitab Moody, kepada para mahasiswa lulusan Universitas Taylor. Ia memberi ilustrasi mengenai seorang petani yang belum menikah yang mendambakan seorang istri. Lalu, ia pun memasang iklan di surat kabar yang berbunyi: "Pria 35 tahun mendambakan wanita sekitar 25 tahun yang memiliki traktor. Kirimkan gambar traktor tersebut."

Kita semua terjangkiti keinginan untuk mementingkan diri sendiri. Itulah sebabnya Paulus meminta kita supaya tidak hanya mementingkan kepentingan sendiri, tetapi juga kepentingan orang lain. Ungkapan "tidak hanya...tetapi juga" mengandung keseimbangan yang selaras.

Keseimbangan ini juga terlihat dalam hukum Perjanjian Lama, "Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri" (Imamat 19:18). Untuk menerapkan hukum ini, Allah memerintahkan umat Israel supaya tidak menyabit ladang hingga habis dan tidak memungut apa yang tertinggal dari hasil tuaian. Mengapa? "Itu harus kautinggalkan bagi orang miskin dan bagi orang asing" (Imamat 19:10).

Dalam hal memberi perhatian atau mempedulikan, Kristuslah teladan terbaik. Meskipun Dia Allah, Dia bersedia merendahkan diri-Nya sebagai Manusia dan taat sampai mati. Dialah yang memelihara Anda dan saya.

Dengan cara bagaimana Anda memperhatikan sesama hari ini? Kepedulian adalah teladan citra Kristus [DJD]


If we would learn to fear the Lord,
If we would strive to keep His Word,
Our neighbor's good would always be
Of great concern to you and me. -- DJD

KITA MEMBERI YANG TERBAIK
KETIKA KITA MELAYANI ORANG LAIN

  e-RH Hari Ini
Edisi Jumat, 23 Mei 2025
Jangan Menyerah Berbuat Baik (NEHEMIA 2:11-20)
  Arsip
< Agustus 1997 >
M S S R K J S
          1 2
3 4 5 6 7 8 9
10 11 12 13 14 15 16
17 18 19 20 21 22 23
24 25 26 27 28 29 30
31            
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10227 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org