Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Terjemahan Baru)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Ayub

Dalam Ayub terdapat 42 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42

18:1
 
Maka Bildad, orang Suah, menjawab:

18:2
 
"Bilakah engkau habis bicara? Sadarilah, baru kami akan bicara.

18:3
 
Mengapa kami dianggap binatang? Mengapa kami bodoh dalam pandanganmu?

18:4
 
Engkau yang menerkam dirimu sendiri dalam kemarahan, demi kepentinganmukah bumi harus menjadi sunyi, dan gunung batu bergeser dari tempatnya?

18:5
 
Bagaimanapun juga terang orang fasik tentu padam, dan nyala apinya tidak tetap bersinar.

18:6
 
Terang di dalam kemahnya menjadi gelap, dan pelita di atasnya padam.

18:7
 
Langkahnya yang kuat terhambat, dan pertimbangannya sendiri menjatuhkan dia.

18:8
 
Karena kakinya sendiri menyangkutkan dia dalam jaring, dan di atas tutup pelubang ia berjalan.

18:9
 
Tumitnya tertangkap oleh jebak, dan ia tertahan oleh jerat.

18:10
 
Tali tersembunyi baginya dalam tanah, perangkap terpasang baginya pada jalan yang dilaluinya.

18:11
 
Kedahsyatan mengejutkan dia di mana-mana, dan mengejarnya di mana juga ia melangkah.

18:12
 
Bencana mengidamkan dia, kebinasaan bersiap-siap menantikan dia jatuh.

18:13
 
Kulit tubuhnya dimakan penyakit, bahkan anggota tubuhnya dimakan oleh penyakit parah.

18:14
 
Ia diseret dari kemahnya, tempat ia merasa aman, dan dibawa kepada raja kedahsyatan.

18:15
 
Dalam kemahnya tinggal apa yang tidak ada sangkut pautnya dengan dia, di atas tempat kediamannya ditaburkan belerang.

18:16
 
Di bawah keringlah akar-akarnya, dan di atas layulah rantingnya.

18:17
 
Ingatan kepadanya lenyap dari bumi, namanya tidak lagi disebut di lorong-lorong.

18:18
 
Ia diusir dari tempat terang ke dalam kegelapan, dan ia dienyahkan dari dunia.

18:19
 
Ia tidak akan mempunyai anak atau cucu cicit di antara bangsanya, dan tak seorangpun yang tinggal hidup di tempat kediamannya.

18:20
 
Atas hari ajalnya orang-orang di Barat akan tercengang, dan orang-orang di Timur akan dihinggapi ketakutan.

18:21
 
Sungguh, demikianlah tempat kediaman orang yang curang, begitulah tempat tinggal orang yang tidak mengenal Allah."
Teks Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974

Copyright Lembaga Alkitab Indonesia
(Indonesian Bible Society), 1994.
Released for non-profit scholarly and personal use.
Not to be sold for profit.
When making formal public reference to the materials,
please acknowldege The Indonesian Bible Society
(Lembaga Alkitab Indonesia) as the copyright holder.
  • Baca Ayub pasal 18 di Alkitab versi Firman Allah Yang Hidup
  • Read Job chapter 18 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Ayub pasal 18 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Ayub pasal 18 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •