Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Kamis, 7 Mei 2009
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 05/Edisi 2009 | edisi berikut
Kamis, 7 Mei 2009

Roma 2:17-29
Bukan Taurat, bukan sunat

Judul: Bukan Taurat, bukan sunat
Manusia punya banyak cara untuk mencari keselamatan. Ada yang melakukan ritual agama, perbuatan baik, dan lain-lain.

Orang Yahudi sangat membanggakan Hukum Taurat. Wajar, karena Taurat diberikan Tuhan secara khusus hanya kepada mereka. Taurat membuat mereka merasa lebih beradab dibanding bangsa-bangsa di sekitar mereka (ayat 19), dan membuat mereka merasa punya posisi istimewa di hadapan Tuhan. Namun mereka lupa bahwa memiliki Taurat tidak serta merta membuat manusia benar di mata Allah. Memiliki Taurat harus disertai kesetiaan untuk melakukannya (ayat 21-22). Dan mereka gagal dalam hal itu. Mereka gagal memberikan kesaksian tentang hidup benar di antara bangsa-bangsa nonYahudi dan mereka gagal beroleh perkenan Allah.

Orang Yahudi juga membanggakan sunat. Sunat adalah tanda perjanjian yang menunjukkan bahwa mereka adalah umat pilihan Allah. Namun mereka lalai memelihara perjanjian itu dan hidup tidak sesuai dengan panggilan sebagai umat Allah. Orang yang bersunat tanpa melakukan ketetapan Taurat, maka sunatnya itu tidak berguna. Sunat yang benar bukanlah sunat lahiriah, tetapi sunat di dalam hati (band. Ul. 30:6). Artinya, apa yang ada dalam hati seseorang jauh lebih penting. Paulus seolah ingin menegaskan bahwa, adalah lebih baik bila orang tidak bersunat, tetapi melakukan ketentuan Taurat dari pada orang yang bersunat, tetapi tidak melakukan ketetapan Taurat.

Lalu apa yang membuat orang diselamatkan? Bukan etika, ikut aturan, perbuatan baik, atau apapun. Keanggotaan gereja, baptisan, atau ikut perjamuan kudus pun hanya merupakan simbol hubungan dengan Tuhan. Namun bukan jaminan bahwa kita beroleh keselamatan. Hanya jika kita telah sampai pada titik di mana kita tahu bahwa tidak ada satu pun yang dapat kita lakukan untuk memperoleh keselamatan, maka saat itulah kita menyadari bahwa hanya Tuhan dan iman kepada Dia saja yang memungkinkan kita diselamatkan.

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Selasa, 20 Mei 2025
Bilangan 20:22-29
  Arsip
< Mei 2009 >
M S S R K J S
          1 2
3 4 5 6 7 8 9
10 11 12 13 14 15 16
17 18 19 20 21 22 23
24 25 26 27 28 29 30
31            
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org