Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/misi/2001/12 |
|
e-JEMMi edisi No. 12 Vol. 4/2001 (28-3-2001) |
|
-------------------------------------------------------------------- Jurnal Elektronik Mingguan Misi (JEMMi) Maret 2001, Vol.4 No.12 -------------------------------------------------------------------- SEKILAS ISI: o [Editorial] o [Artikel-artikel Misi] : Berdoa Bersama Orang Lain !! Apa yang Perlu Dilakukan... ? Memulai Program "Doa Bersama" o [Profil/Sumber Misi] : Doakanlah ASIA!, Kalender Jaringan Doa Nasional (e-KJDN), Prayer for the Nations, "Praying Through the Window" Conferences, Interactive Prayer Quarterly, 2001 PRAY! (P ray R ound A frica Y es), URL-URL Lain o [Doa Bagi Misi Dunia] : India, Suku Yaoure o [Doa Bagi Indonesia] : Pemerintah, Gereja o [Doa Bagi Asia] : Kamboja o [Surat Anda] : Waktu doa o [URLs Edisi Ini] ************************************************************************* Anda diijinkan mengutip/meng-copy/memperbanyak semua/sebagian bahan dari e-JEMMi (untuk warta gereja/bahan pelayanan lain) dengan syarat: harus mencantumkan SUMBER ASLI dari masing-masing bahan dan e-JEMMi (sebagai penerjemah/penerbit bahan-bahan tersebut dalam bahasa Indonesia). Thanks. ************************************************************************* ** EDITORIAL ** Shalom. Alkitab dan pengalaman kehidupan Kristen kita menunjukkan bahwa doa memiliki kuasa yang luar biasa. Namun demikian kita akui bahwa selain untuk kepentingan egoisme diri sendiri, banyak orang Kristen malas berdoa bagi pekerjaan Tuhan dan bagi orang lain. Hal ini dapat kita lihat dari persekutuan doa di gereja/persekutuan. Jumlah mereka yang berdoa dapat dihitung dengan jari. Mengapa? Alkitab berkata, "perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, dan melawan penguasa- penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara." (Ef. 6:12). < http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Efe/T_Efe6.htm 6:12 > Ketika kita mulai berdoa bagi pekerjaan Tuhan sebenarnya kita sedang melakukan peperangan rohani. Itu sebabnya kemungkinan besar kita akan mengalami gangguan-gangguan, baik secara fisik maupun rohani, ketika berdoa. Dan di sinilah sering kali orang Kristen kalah dan akhirnya dengan berbagai alasan mereka berhenti berdoa. Untuk itu, pada edisi ini kami menyajikan artikel tentang "Berdoa Bersama Orang Lain". Harapan kami, berdoa dengan dua orang atau lebih akan membuat kita lebih kuat karena kita dapat bertumbuh bersama dan saling mendukung dalam memenangkan peperangan rohani ini. Selamat berjuang! Staf Redaksi ---------------------------------------------------------------------- ** KESAKSIAN MISI ** BERDOA BERSAMA ORANG LAIN !! ============================ "Mempunyai rekan doa adalah suatu cara yang indah untuk bertumbuh di dalam Tuhan," demikian kesaksian seorang aktivis pelayanan mahasiswa. Dan kenyataan ini memang telah terbukti dalam pengalaman mereka yang mempraktekkannya. Jika dua atau tiga orang Kristen rindu dan rela meluangkan waktu untuk bersama-sama menghampiri Allah dalam doa, serta berjanji untuk setia hadir secara teratur, maka mereka dapat menjadi rekan doa dan memulai suatu persahabatan doa. Persekutuan dalam doa antara dua tiga orang ini merupakan suatu cara yang efektif untuk belajar tentang apa artinya saling mendukung, saling memberi dorongan, saling menanggung, saling melayani, dan bertumbuh di dalam Tuhan. Saudara akan merasakan betapa besarnya kuasa doa itu untuk seluruh jemaat atau persekutuan Kristen yang Saudara doakan serta layani. Ada beberapa prinsip yang harus diperhatikan agar persahabatan doa ini berhasil. 1. KOMITMEN ----------- Rekan-rekan doa bukanlah "teman bermain" yang bertemu secara teratur untuk ambil bagian dalam suatu aktivitas bersama. Mereka adalah saudara-saudara dalam Kristus yang rela memberikan dirinya maupun waktunya satu bagi yang lain dalam suatu persekutuan yang unik. Mengajak orang lain untuk memasuki kehidupan doa kita bukanlah hal yang gampang. Perlu ada kerelaan masing-masing untuk bersikap terbuka dan jujur satu sama lain. Keterbukaan yang tulus dan akrab ini mengandung risiko: kelemahan-kelemahan kita, yang biasanya kita tutup-tutupi, akan diketahui oleh rekan kita. Namun janganlah kecil hati. Resiko ini adalah sesuatu yang diperkenankan oleh Tuhan, dan melalui keterbukaan itu Ia bekerja, menyempurnakan pribadi masing-masing. Rekan-rekan doa yang Tuhan berikan kepada Saudara adalah pribadi yang istimewa. Oleh karena itu, dalam membina doa bersama jangan dihabiskan waktu dengan mencoba mengubah mereka menjadi pribadi yang Saudara inginkan. Jadikan waktu doa bersama itu sebagai waktu singkat untuk menikmati bersama hadirat Tuhan. 2. PRIORITAS ------------ Kesungguhan dalam komitmen kepada Allah dan kepada sesama rekan doa, sangat menentukan efektif tidaknya persahabatan doa itu. Yang pertama-tama diperlukan adalah kesungguhan untuk menyediakan waktu, memprioritaskan waktu yang telah disetujui bersama. Pengorbanan waktu yang kita berikan untuk berdoa bersama ini merupakan bagian dari "memberikan nyawa" satu kepada yang lain (Yohanes 15:13). 3. PERTUMBUHAN -------------- Pertumbuhan rohani akan terjadi secara perlahan tetapi pasti dan teratur dalam persahabatan doa ini. Nantikan pertumbuhan rohani ini, demikian pula satu bagian penting dari pertumbuhan yang akan Saudara lalui, yakni penderitaan dan kesulitan. Sementara Saudara dan rekan-rekan doa berjalan bersama, sambil "diubahkan menjadi serupa dengan gambar-Nya, dalam kemuliaan yang semakin besar" (II Korintus 3:18), pasti akan ada "kerikil dan batu-batu menonjol" di sepanjang jalan itu. Kerelaan untuk menjalani masa-masa sukar bersama-sama akan menjadi ukuran, seberapa penting persekutuan itu bagi masing-masing dan seberapa kesungguhan komitmennya. Jangan putus asa bila persahabatan doa Saudara ternyata tidak menjadi sempurna dalam waktu singkat. Sedikit sekali orang-orang yang memulai suatu persahabatan doa dengan kejujuran dan saling percaya sepenuhnya. Sikap ini baru dapat dicapai setelah melalui suatu proses yang memakan waktu. 4. GODAAN --------- Guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, sebaiknya persahabatan doa dibentuk antara sesama pria atau sesama wanita, atau calon suami-istri dan antara suami-istri. Jangan keliru, persahabatan doa bukan suatu bentuk baru dari "berpacaran secara Kristen". Persahabatan doa juga tidak boleh menggantikan persekutuan pribadi Saudara dengan Tuhan. Masing-masing tetap perlu berjumpa dengan Tuhan secara pribadi dalam Waktu Teduh. "Masuklah ke dalam kamar, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapa yang ada di tempat tersembunyi." (Matius 6:6) Sering terjadi, dalam berjalan bersama Roh, rekan-rekan doa perlu saling menopang dan mendukung, tetapi ini bukan berarti mereka lalu bisa saling membebani atau saling tergantung. Bersandarlah bersama-sama pada batu karang yang teguh, yaitu Yesus Kristus. Suatu persahabatan doa dapat menjadi bagian yang efektif dari persekutuan pemuridan seperti antara Paulus-Timotius, dan di sini ada banyak kesempatan untuk bertumbuh bersama-sama. Tetapi waspadalah agar jangan rekan Saudara menjadi pengantara antara Saudara dengan Tuhan. - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - APA YANG PERLU DILAKUKAN DALAM SUATU PERSAHABATAN DOA? ====================================================== - Saling berbagi pengalaman (sharing), terutama hal-hal yang Tuhan sudah ajarkan kepada Saudara, dan masa-masa ketika Tuhan sedang berusaha mengajarkan sesuatu kepada Saudara. - Berbicaralah dengan tujuan yang jelas; hindari percakapan yang bersifat basa-basi dan tidak terarah. - Berdoalah secara khusus untuk kebutuhan masing-masing, untuk rencana-rencana masing-masing dan hal-hal lain yang menjadi beban bersama. Jangan takut mendoakan agar Tuhan menolong rekan Saudara mengatasi kelemahan dan kekurangannya. - Berdoalah dengan tujuan yang jelas, dengan keyakinan bahwa Allah akan bekerja dalam hidup masing-masing, dan masing-masing rela dipakai Allah sebagai jawaban atas doa-doa yang dinaikkan. - Berdoalah secara teratur; dalam setiap situasi pandanglah kepada Allah terlebih dahulu, jangan datang kepada-Nya sebagai pelarian terakhir kalau semua jalan lain sudah buntu. - Saling mendoakan sepanjang minggu, dan bukan hanya pada waktu bertemu. - Carilah cara-cara yang mudah dan efektif untuk saling berbagi pengalaman, mungkin melalui surat atau telepon apabila Saudara tidak dapat bertemu. - Alaskanlah persahabatan doa Saudara pada Yesus Kristus yang berkata,"Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakat meminta apa pun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh BapaKu yang di surga. Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam namaKu di situ Aku ada di tengah-tengah mereka." (Matius 18:19-20). - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - MEMULAI PROGRAM DOA "BERSAMA" ============================= * Sepakati terlebih dahulu waktu berdoa. Usahakanlah menyediakan waktu tanpa harus diingatkan lagi melalui telepon dan semacamnya. Hilangkan ketergantungan semacam itu. Jadi tentukan suatu waktu dan buatlah tanda agar mudah diingat, misalnya dengan memasang jam weker yang selalu akan berbunyi pada waktu yang ditentukan itu, atau dentingan jam dinding, atau setiap selesai makan malam, atau selesai acara TV, dan lain-lain. * Bersikaplah wajar ketika berdoa bersama. Duduk atau berdiri -- terserah mana yang Saudara pilih. Melipat tangan atau bersama-sama menumpangkan tangan di atas buku -- jika itu membantu Saudara mengekspresikan kebersamaan. * Ucapkanlah kata-kata damai. Katakan satu kepada yang lain -- "Damai sejahtera Tuhan menyertai kamu"; -- "Menyertai kamu juga." * Jangan merasa terikat kepada bentuk doa yang itu-itu saja. Saudara dapat menggunakan macam-macam bahan lain, asal disepakati bersama, misalnya membaca satu pasal kitab Mazmur, mengucapkan Doa Bapa Kami bersama-sama sambil menghayatinya, menyanyikan lagu-lagu rohani, dan lain-lain. Buatlah sederhana dan pendek. Sumber: HIS, monthly Inter-Varsity magazine, December 1980 Sumber: Diterjemahkan dan diterbitkan oleh Lembaga Reformed Injili Indonesia dalam "Surat Doa" no. 3 tahun 1988. ---------------------------------------------------------------------- ** PROFIL/SUMBER MISI ** URL-URL berikut ini menyediakan pokok-pokok doa yang dapat digunakan dalam kelompok-kelompok doa anda yang ada di gereja, di persekutuan, di keluarga atau bahkan dalam doa pribadi anda. Doakanlah ASIA! ==> http://www.sabda.org/misi/doa/index.htm Melalui situs ini anda bisa mendapatkan daftar nama-nama negara di Asia yang sangat membutuhkan dukungan doa anda. Jika anda klik salah satu nama negara yang ingin anda doakan maka anda akan mengetahui status dan informasi tentang negara tsb. dan pokok-pokok doanya secara lengkap. [Cat. Red.: Buku/Informasi tsb. juga bisa anda dapatkan dalam CD SABDA dengan Nomor Topik 18802, bahkan dengan beberapa informasi lain, seperti : * Suku-suku yang Terabaikan (PJRN) (Nomor Topik: 19002) * Pokok Doa dan Profil Suku-suku (PJRN) (Nomor Topik: 19137) Untuk membacanya, tekan F4 untuk membuka kotak dialog "Tampilkan Topik". Selanjutnya, ketikkan Nomor Topik yang anda inginkan lalu tekan ENTER]. Selamat membaca, dan berdoa. Kalender Jaringan Doa Nasional (e-KJDN) ==> http://www.glorianet.org/kjdn/index.html ==> http://www.glorianet.org/kjdn/indexeng.html ==> subscribe-i-kan-buah-doa@xc.org (e-KJDN versi email) Salah satu halaman Situs "CyberGloria" ini juga berisi pokok-pokok doa yang diterbitkan setiap bulan sekali oleh Kalender Jaringan Doa Nasional. Pokok doanya dibagi menjadi 6 bagian yaitu doa ucapan syukur, doa untuk situasi Indonesia, jaringan kebersamaan, suku-suku Indonesia, kota-kota di Indonesia, dan negara-negara di Kawasan 10/40. Jika anda menginginkan kiriman pokok doa tersebut secara rutin tiap bulan, silakan kirim surat ke alamat subscribe di atas. Prayer for The Nations ==> http://www.ihopkc.com/new/ihop247.html "International House of Prayer" merupakan lembaga pelayanan doa interdenominasi yang bekerja selama 24 jam per-hari, 7 hari dalam seminggu. Lembaga ini membagi pelayanan mereka dalam waktu-waktu doa tertentu khususnya untuk mendoakan agar Kerajaan Allah dinyatakan di setiap bangsa dan kota-kota di dunia. Mereka juga memiliki pelatihan doa, karena kerinduan adalah untuk mengirim "doa dan pendoa" ke berbagai bangsa di dunia. "PRAYING THROUGH THE WINDOW" CONFERENCES ==> http://brochures.win1040.com/wspwp_reg.pdf Pada bulan Mei 2001 ini, Jakarta akan menjadi tuan rumah bagi penyelenggaraan 2 konferensi "Praying Through the Window", yaitu konferensi tahunan ketiga dari "Women's Summit on the 10/40 Window" dan konferensi tahunan keempat dari "Praying With Power". Informasi selengkapnya, termasuk brosurnya dapat anda lihat dalam alamat Situs Web di atas. PRAYER: Interactive Prayer Quarterly for Native Americans ==> http://www.CHIEF.org ==> http://across.co.nz/SleepingGiant.htm "Christian Hope Indian Eskimo Fellowship (CHIEF) Inc." baru-baru ini menerbitkan pokok doa interaktif yang berisi 31 pokok doa tentang permasalahan-permasalahan yang terjadi di Amerika Utara, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. CHIEF berharap agar pokok doa tersebut dapat menolong setiap orang yang tertarik untuk berdoa bagi pelayanan "Native American" dan "Christian Native leadership". PRAYER: 2001 PRAY! (P ray R ound A frica Y es) ==> http://www.2001pray.org/ 2001 PRAY! merupakan inisiatif terencana yang dipromosikan oleh para misionaris dan pemimpin gereja di Afrika. Rencana untuk mendoakan seluruh Afrika ini belum pernah terjadi sebelumnya. Visinya dimulai dengan membangun jaringan doa diantara para pendoa yang berpengalaman dan terpelajar. Kerinduan dari misi doa ini adalah menggerakkan segala sumber untuk memulai gerakan perintisan gereja di setiap kelompok suku yang ada di Afrika. ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI MISI DUNIA ** I N D I A Seorang pemuda menggoyangkan tubuhnya secara berirama saat dia memuja salah seorang dewa agama Hindu yang dibuat oleh keluarganya. Pemuda ini berasal dari keluarga penganut Hindu yang setia dan mereka memuja dewi Durga. Mata pencaharian keluarga ini berasal dari hasil pembuatan patung-patung dewi Durga. Suatu hari, pemuda ini bertingkah laku aneh. Orangtuanya tidak tahu apa yang menimpa dan merasuki tubuh pemuda ini itu sehingga dia bertingkah laku seperti orang gila. Orangtua tersebut membawa anaknya ke berbagai kuil dengan harapan agar para dewa dapat menyembuhkannya. Namun usaha ini tidak menampakkan hasil. Tampaknya pemuda ini benar-benar menjadi gila. Karena sudah tidak ada lagi tempat yang dapat dikunjungi untuk mendapatkan pengobatan bagi anaknya, maka orangtua tersebut membawa si pemuda ke sebuah persekutuan doa Kristen. Orangtua ini pernah mendengar cerita-cerita tentang Allah orang Kristen yang dapat menyembuhkan orang sakit. Mereka menempuh langkah ini sebagai upaya terakhir mencarikan pengobatan bagi anak mereka. Setibanya di tempat persekutuan tersebut, mereka terkejut atas sambutan hangat yang mereka terima. Lalu para anggota persekutuan Kristen tersebut mengelilingi pemuda yang sakit tadi dan bersatu hati berdoa bagi kesembuhannya. Oleh kuasa Tuhan pemuda itu dipulihkan kembali pikiran dan kesehatannya. Sumber: NEWSBRIEF--2001-01-05 * Berdoa agar melalui peristiwa ini, nama Tuhan dimuliakan dan Injil bisa diberitakan dengan lebih leluasa. S U K U Y A O U R E Doa adalah salah satu cara untuk menyatakan kuasa Allah, dan saat ini anda dapat berdoa agar kuasa Allah dinyatakan bagi suku Yaoure di Côte d'Ivoire. Meskipun 20.000 orang dari suku ini sudah memiliki Alkitab PB dalam bahasa mereka sendiri, namun orang-orang suku Yaoure yang percaya pada Kristus masih kurang dari 1% dan ada sekitar 2% lagi yang mengetahui tentang Injil tetapi belum percaya. Mengapa suku Yaoure ini menentang Injil? Ternyata ikatan kuasa kegelapan masih sangat kuat di antara mereka dan sulit dilepaskan. Organisasi Kristen seperti, WEC International, telah berusaha semampu mereka, namun pertumbuhan umat percaya, mulai tahun 1987, masih sangat kecil. Karena itu, dukungan doa anda semua, sangat dibutuhkan. Sumber: Global Prayer Digest, March 18, 2001 * Mari bersama-sama berdoa untuk pelayanan Kristen yang ada di tengah- tengah suku Yaoure, agar mereka tetap setia dan tidak putus asa. * Berdoa juga untuk sebagian kecil suku Yaoure yang sudah percaya kepada Yesus, supaya mereka dapat menjadi saksi-saksi Kristus bagi orang-orang di sekitarnya. ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI INDONESIA ** Pemerintah ---------- * Doakan pemerintahan Indonesia yang saat ini sedang menghadapi banyak gejolak di berbagai bidang dan tempat. * Berdoa juga agar Allah membukakan jalan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada, termasuk bagaimana mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada pemerintahan yang ada. * Doakan supaya demonstrasi-demonstrasi yang terjadi di ibukota dan di tempat-tempat lain dapat terkendali dan para demonstran tidak terprovokasi untuk membuat kerusuhan. * Minta pada Allah agar mencurahkan hikmat-Nya bagi para anggota DPR/MPR, partai politik dan para elite politik lainnya, agar mereka dapat bertindak bijaksana dalam mengambil keputusan. Gereja ------ * Berdoa agar gereja-gereja di seluruh Indonesia dapat bersatu hati dan bersama-sama berdoa dengan rendah hati memohon agar kuasa Allah melawat gereja-gereja untuk suatu kebangunan rohani yang besar di Indonesia. ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI ASIA ** KAMBOJA Luas : 182.000 km2. Negara yang banyak mempunyai hutan, dan terletak di sebelah barat daya Indo-Cina di sungai Mekong. Penduduk : (1995) 9.205.000 Suku-bangsa : Orang Khmer 85,2%. Bebas buta huruf 48%. Bahasa nasional: Bhs. Khmer. Ekonomi: Potensi pertanian yang besar, tetapi berubah menjadi keadaan sekedar untuk menyambung hidup karena perusakan tanah, pembantaian penduduk akibat perang, pengasingan politik dan birokrasi sosialis. Kegiatan ekonomi yang utama dijalankan berkat bantuan dari luar negeri dan kehadiran militer PBB yang besar- besaran. Politik: Negara ini menjadi korban perang Vietnam yang tragis (1970- 75), sehingga membuka jalan bagi Khmer Merah berhaluan Marxis ekstrem untuk mengambil alih pada th. 1975. Hal ini diikuti oleh salah satu pembantaian yang paling kejam pada abad ini. Hampir semua anggota militer lama, pegawai negeri, dan orang-orang yang berpendidikan serta keluarga mereka dibunuh, dan bangsa ini berubah menjadi kamp kerja paksa yang luas. Tentara Vietnam mengusir Khmer Merah pada th. 1978, tetapi perang saudara antara 4 pasukan yang bertempur dengan dukungan negara-negara adi-kuasa berkecamuk hebat sampai th. 1991. Pemilu di bawah pengawasan PBB diadakan pada bulan Mei th. 1993 meskipun ada perlawanan dari Khmer Merah. Agama: Agama Budha (87%) telah menjadi agama nasional sejak abad ke-15. Khmer Merah berusaha menghapuskan semua agama. 90% imam Budha dan banyak orang Kristen dibinasakan. Sejak th. 1978 toleransi lebih nampak, tetapi baru sejak th. 1990 orang Kristen diijinkan untuk berbakti secara terbuka, tetapi dianggap sebagai warga negara kelas dua. Tidak beragama/lain-lain 7%, terutama Marxis. Animisme 2,7%, terutama suku-suku terasing. Islam 2,9%, terutama suku Cham. Kristen 0,38%. Katolik 0,28%. POKOK-POKOK DOA --------------- 1. Sejak th. 1923, Gereja Kamboja telah berjuang lama untuk bertahan. Hanya ada 700 orang percaya dalam gereja-gereja injili pada th. 1970, tetapi menjelang th. 1975 jumlah ini telah berkembang menjadi 9-12 ribu, namun hanya 2.000 yang dapat lolos ketika pembantaian terjadi. Pada peristiwa itu banyak penduduk yang melarikan diri ke kamp pengungsian di Thailand di mana banyak orang di antara mereka menjadi percaya kepada Tuhan. Sejak th. 1990 gereja di Kamboja mempunyai lebih banyak kebebasan untuk beribadah. Menjelang th. 1993 ada 30 gereja dan kelompok kecil di daerah Phnom Penh, yang lain ada di sekitar Battembang dan di antara suku Mnong. Gereja-gereja baru yang mudah goyah membutuhkan doa: a. Agar terbebas dari manipulasi dan campur tangan pemerintah, dan diberi kebijaksanaan dalam menghadapi para penguasa. b. Untuk pemimpin-pemimpin yang terlatih; kurangnya kedewasaan menyebabkan pertikaian, perpecahan & penyelewengan bantuan keuangan dari berbagai lembaga Barat. Doakan juga untuk satu sekolah Alkitab di Phnom Penh. c. Untuk kesaksian keluarga-keluarga Kristen yang efektif di tengah suatu bangsa yang kehilangan kesatuan keluarga, kepercayaan dan kasih. AIDS menambah kesengsaraan bangsa, karena menyebar dengan cepat di ibu kota. d. Untuk pelayanan bagi kebutuhan rohani dan emosi dari orang percaya maupun penginjilan bagi orang non Kristen. 2. Pelayanan media masa Kristen yang perlu didoakan : a. Literatur. CMA telah menerjemahkan berbagai macam bahan literatur dan terus melakukannya. Ada kebutuhan yang besar untuk bahan-bahan pengajaran, karena ajaran-ajaran palsu terus berkembang sementara pintu-pintu terbuka lebih lebar; sedikit sekali orang percaya yang mempunyai latar belakang pengetahuan Alkitab yang cukup untuk menentang pengajaran palsu tersebut. UBS dan lembaga-lembaga lain sedang menyediakan Alkitab dalam bhs. Khmer. Terjemahan baru PB dalam bhs. Khmer selesai pada th. 1993. Bagian-bagian Firman Tuhan terbitan SGM dihargai di mana-mana. b. "Film Yesus". Tersedia dalam bhs. Khmer dan Vietnam, tetapi belum digunakan secara luas. c. Kaset-kaset. GRN mempunyai rekaman pesan-pesan Firman Tuhan dalam 11 bahasa. d. Radio. Berdoalah untuk buah-buah yang kekal dari siaran FEBC - Manila dalam bhs. Khmer (2 jam per hari) dan dalam bhs. Vietnam (3,5). AOG juga menyiarkan dalam bhs. Khmer dari Guam. Pelayanan ini telah menghasilkan kaset-kaset pengajaran yang sangat berguna. FEBC merencanakan untuk mendirikan studio rekaman di ibu kota. Sumber bahan adalah ringkasan dari: * Buku "DOAKANLAH ASIA! Pedoman Pokok Doa untuk Negara-negara Asia"; karya Patrick Johnstone. [Bagian dari Buku Asli "OPERATION WORLD, The Day-by-Day Guide to Praying For the World"; karya Patrick Johnstone, 1993] * CD-ROM SABDA [Nomor Topik: 18919] ---------------------------------------------------------------------- ** SURAT ANDA ** Dari: "Toisuta, Catharina" <qual.jkt@> >Terima kasih atas kirimannya! Saya ingin sedikit mensharing-kan >pengalaman saya mengikuti doa syafaat yg diedarkan utk Bulan >February 2001. Selama ini saya jarang mengikuti doa syafaat. Bahkan >dpt dikatakan tidak pernah. Tetapi sekali ini saya punya niat yg >kuat utk bergabung dgn pendoa syafaat lainnya dgn mengikuti prayer >list tsb yg diedarkan bln Feb. 2001 kemarin. Karena saya pikir >kenapa saya tdk terbeban utk berdoa syafaat utk negara saya sendiri >dan orang lain. Awalnya berjalan mulus (1 - 5 hari pertama) ttp pd >hari-hari selanjutnya serasa susah dijalankan lagi dgn berbagai >kendala yg saya hadapi yg menghalangi waktu doa saya tsb.dan juga >tantangan dan hambatan mulai muncul menyerang saya. Masalah- >masalah yg meneror pikiran dan perasaan bermunculan dlm kehidupan >sya. Awal mulanya saya suka kesel juga tp setelah saya tahu bahwa >itu adalah usaha iblis utk menyerang waktu doa saya, saya menjadi >sadar dan semakin giat berdoa belajar utk tdk melupakan utk waktu >doa. >Thanks and regards, >Cathy Redaksi: Sharing dari Sdr. Catharina di atas menolong kita untuk mengerti betapa pentingnya doa, itu sebabnya jelas setan tidak ingin kita berdoa. Ini adalah peperangan rohani. Karena itu marilah kita bersatu hati berdoa memenangkan peperangan ini. Bagi pembaca yang ingin mengirimkan kesaksian tentang persekutuan doa gereja/kelompok anda, redaksi akan sangat senang menerimanya. :) ---------------------------------------------------------------------- ** URLS Edisi Ini ** * CMD http://www.cmd.org.nz/mission.html * FridayFax http://www.egroups.com/groups/FridayFax/ * IFC http://www.gospelcom.net/ifc/newsletter.shtml _____________________________ DISCLAIMER _____________________________ Bahan-bahan dalam e-JEMMi disadur dengan izin dari macam-macam pihak. Copyright(c) 2001 oleh e-JEMMi/e-MISI --- diterbitkan: YLSA dan I-KAN ______________________________________________________________________ Pertanyaan, tanggapan, saran dan kontribusi bahan dapat anda kirimkan: Kepala Redaksi --- Natalia Endah S. <owner-i-kan-misi-JEMMi@xc.org>, atau Staf e-MISI dan Staf Redaksi <owner-i-kan-misi@xc.org> Staf Redaksi: Rudy Kurniadi, Natalia Endah S., Tabita Rini Utami, dkk. ______________________________________________________________________ Situs Web e-MISI/e-JEMMi (Arsip/Link/dll): http://www.sabda.org/misi/ Untuk berlangganan, kirim email kosong ke: subscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk berhenti, kirim email kosong ke: unsubscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk Arsip ... http://www.sabda.org/misi/e-jemmi/ ______________________________________________________________________ "Semangat untuk bertahan kita dapatkan, saat kita bertelut di hadapan Tuhan." _I-KAN_________________________________________________________e-MISI_ 'Lalu aku mendengar suara Tuhan berkata: "Siapakah yang akan Kuutus, dan siapakah yang mau pergi untuk Aku?" Maka sahutku: "Ini aku, utuslah aku!"' (Yesaya 6:8)
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |