Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2019/04/18

Kamis, 18 April 2019 (Minggu Pra-Paskah 6)

1 Korintus 8:1-13
Kasih adalah Puncak Pengetahuan

Dalam beberapa pengamatan, orang berpengetahuan cenderung menyepelekan mereka yang pendek akal. Tampaknya, pengetahuan itu berwajah ganda. Ia dapat membangun, tetapi ia juga dapat menjadikan seseorang sombong. Mereka yang berpengetahuan kadang menjadi angkuh karena aksesnya kepada pengetahuan.

Paulus mengatakan, pengetahuan berpotensi membuat orang menjadi sombong, tetapi kasih membangun (1). Paulus mengkritik arogansi itu. Jika ada seorang menyangka, bahwa ia mempunyai pengetahuan, menurutnya, ia belum mencapai pengetahuan sejati (2). Dalam bahasa sederhana, Paulus terkesan ingin berkata, ”Tong kosong nyaring bunyinya.”

Dalam pandangannya, Paulus menyandingkan pengetahuan dengan kasih. Orang yang mengasihi Allah tidak akan menggunakan pengetahuannya untuk membinasakan orang lain. Paulus memberi contoh mengenai memakan persembahan berhala. Ia mengatakan bahwa makanan memang tidak membawa kita lebih dekat pada Allah. Entah itu dimakan atau tidak, kita tidak akan mengalami kerugian (8). Kendalanya ada pada penggunaan pengetahuan dan kebebasan itu sendiri. Paulus menasihati agar kebebasan tidak menjadi batu sandungan bagi orang lain yang lemah (9). Jangan sampai mereka yang lemah binasa karena pengetahuan itu.

Allah senang kalau kita memiliki pengetahuan. Akan tetapi, pengetahuan harus bersanding dengan kasih. Kasih selalu membangun dan memperhatikan orang lain. Kasih menjadi pagar untuk setiap tindakan yang dihasilkan pengetahuan. Kasih adalah puncak dari pengetahuan.

Pengetahuan yang kita miliki adalah anugerah dari Tuhan. Pokok persoalannya sekarang terletak pada tata kelolanya yang selalu melibatkan kasih. Apakah pengetahuan itu menjadi batu sandungan atau sarana untuk mewujudkan kasih kepada sesama.

Doa: Ya Allah, ajarilah kami agar bijaksana dalam mengelola pengetahuan dan kasih demi memuliakan nama-Mu. [SA]

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org