Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2023/12/05

Selasa, 5 Desember 2023 (Minggu Adven 1)

2 Tawarikh 8
Kudus dalam Segala Aspek

Tak sedikit orang Kristen yang mengaku menjalani hidup kudus dengan rajin beribadah dan membaca Alkitab. Namun, kekudusan hidup sesungguhnya tidak hanya ditandai dengan aktivitas rohani, melainkan seluruh aspek hidup yang berkenan kepada Tuhan.

Salomo menunjukkan ketaatannya kepada Tuhan melalui banyak hal, termasuk mendirikan Bait Suci. Dalam pembacaan nas hari ini, kita melihat bagaimana Salomo terus melakukan yang terbaik untuk Tuhan dalam menjalankan kerajaannya (2-10, 12-16). Namun, kita melihat ada sesuatu yang mengganjal, yaitu dia memiliki istri yang merupakan anak Firaun, raja Mesir (11).

Salomo barangkali menikahi putri Firaun untuk menjaga stabilitas keamanan kerajaannya. Namun, pada dasarnya Salomo sendiri menyadari bahwa hal ini melanggar perintah Tuhan. Ia tidak memperbolehkan putri Firaun tinggal di kota Daud karena istana Daud adalah tempat yang kudus. Hal ini menunjukkan bahwa memperistri putri Firaun adalah sebuah pelanggaran.

Kita juga tahu bahwa kemudian Salomo menikahi banyak perempuan penyembah berhala. Hal ini bertentangan dengan hukum Tuhan (bdk. Ul. 7:3-4). Pada akhirnya, istri-istri Salomo yang tidak seiman inilah yang menjadi akar masalah dan mengakibatkan kejatuhannya di hadapan Tuhan (lih. 1Raj. 11:1-11). Meskipun Salomo dengan sepenuh hati mengikuti perintah Tuhan dalam membangun Bait Allah dan kerajaannya, ia gagal menjaga kekudusan pernikahan yang menjadi penyebab kehancurannya sendiri.

Betapa baik dan rohaninya kita dalam pekerjaan dan kegiatan kita sehari-hari, hal itu harus disertai dengan kudusnya kehidupan pribadi kita. Pelanggaran dalam hal-hal kecil pun tetaplah pelanggaran. Kekudusan hidup harus diwujudkan secara total!

Janganlah memberi celah dalam hal yang kita anggap sepele sekalipun. Iblis dapat memanfaatkannya untuk menghancurkan kita. Jangan kita berpikir: "Itu cuma dosa kecil, " atau "Tidak apa-apalah, hanya dalam hal kecil ini saja." Ingat, kejatuhan besar selalu dimulai dari hal-hal kecil! [ABL]

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org