Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-sh/2023/11/27 |
|
Senin, 27 November 2023 (Minggu ke-26 sesudah Pentakosta)
|
|
Tuhan mempertemukan kita dengan berbagai macam orang; dan kita diundang untuk membangun relasi yang baik serta penuh kasih dengan semua orang. Tujuannya adalah supaya kita bisa saling membangun satu sama lain. Kita tidak pernah tahu kapan kita membutuhkan kehadiran orang lain, dan pada saat yang sama kita juga menyediakan diri untuk membantu orang lain. Salomo, raja yang terkenal bijaksana itu, hendak memulai pembangunan Bait Allah beserta istana kerajaan (1). Bait Allah adalah simbol kehadiran Allah yang senantiasa menyertai Israel. Menariknya, Salomo turut melibatkan raja dari kerajaan tetangga dalam proses pembangunan tersebut. Sosok itu adalah Huram, raja negeri Tirus yang disurati oleh Salomo agar ia memberi bantuan sejumlah material dan tenaga ahli dalam pembangunan Bait Allah (3-10). Rupanya relasi antara Israel dan Tirus sudah terbangun sejak lama, bahkan semenjak Daud bertakhta. Ada relasi persahabatan yang sudah terbangun antara kedua bangsa ini. Hubungan baik yang sudah dimulai dan senantiasa dijaga itu sangatlah indah. Relasi tersebut terbukti dari kesediaan Huram untuk membantu segala proses pembangunan Bait Allah serta memenuhi apa yang diminta oleh Raja Salomo (13-16). Bukan hanya itu, Huram juga turut memanjatkan syukur dan puji-pujian kepada Allah atas ditegakkannya pemerintahan Raja Salomo (11-12). Dari sini kita melihat adanya hasrat untuk turut membangun relasi yang sama yang dahulu dibangun dengan Daud, agar terjadi pula dengan Salomo. Hubungan yang baik antara kedua kerajaan tentu saja akan mendatangkan lebih banyak manfaat dibandingkan apabila mereka menaruh kecurigaan satu sama lain. Selanjutnya, kita melihat bahwa terjadi kolaborasi yang baik dalam pembangunan Bait Allah tersebut. Jadi, marilah kita juga berupaya membangun relasi yang baik serta persahabatan yang tulus dengan sebanyak mungkin orang. Hidup tentu akan menjadi jauh lebih nyaman jika tercipta relasi yang penuh damai dan saling membangun dengan orang-orang di sekitar kita. Bukankah demikian yang kita harapkan? [WDN]
Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |