Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/1999/06/07

Senin, 7 Juni 1999

Bacaan   : Amsal 24:30-34
Setahun : Amsal 22-24
Nas       : "Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring," maka datanglah kemiskinan seperti seorang penyerbu (Amsal 24:33-34)

MUSUH KECIL

Pada akhir tahun 1960-an, saya menyaksikan sebuah serangan yang direncanakan dengan matang. Saya ingat bagaimana pesawat-pesawat beroperasi secara sistematis di langit Florida untuk menyapu bersih musuh. Namun dalam kasus ini musuhnya bukan manusia, melainkan semut api -- makhluk kecil yang menimbulkan masalah besar. Pesawat-pesawat tersebut menyemprotkan pestisida untuk membasmi semut-semut yang menyerbu daerah Selatan.

Sebagaimana diperlukan usaha keras untuk membasmi semut api yang kecil itu, demikian pula kita harus secara serius mengusir apa yang tampak sebagai masalah kecil, yaitu kemalasan. Penulis kitab Amsal berbicara tentang akibat yang menyedihkan dari "tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring" (Amsal 24:33).

Setiap orang yang cenderung bermalas-malasan harus tahu bahwa diperlukan usaha keras untuk mengatasi kemalasan. Jika kita tidak melawannya, kemiskinan (rohani dan jasmani) akan datang "seperti seorang penyerbu" (ayat 34).

Jadi apa yang dapat dilakukan untuk mengatasi kemalasan? Anda dapat memulainya dengan mengevaluasi bagaimana Anda menggunakan waktu. Jika ternyata Anda telah menyia-nyiakan waktu, maka Anda perlu mengembangkan sebuah strategi untuk menangani masalah tersebut. Atasilah masalah-masalah kecil itu sekarang. Lakukanlah dengan rajin sehingga masalah-masalah tersebut tidak berubah menjadi masalah besar. Anda akan melihat bahwa jauh betapa lebih baik bila Anda melakukan sesuatu daripada tidur-tiduran saja -- MRDII


Don't put off until tomorrow
What you can achieve today;
Working hard until you're finished
Will keep poverty away. -- Sper

SEMAKIN SEDIKIT YANG KITA KERJAKAN HARI INI
SEMAKIN BANYAK YANG HARUS KITA KERJAKAN BESOK

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org