Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/1997/10/11

Sabtu, 11 Oktober 1997

Bacaan   : Yohanes 14:1-6
Setahun : Zakharia 11-14
Nas       : Akulah jalan.... Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku (Yohanes 14:6)

PENYELINAP PINTU MASUK

Scott Kerman menyebut dirinya sebagai seorang penyusup profesional -- tetapi dengan bukti yang kuat. Ia telah menghadiri 300 pertandingan olahraga atau konser, termasuk 25 pertandingan bisbol tingkat dunia, dan ia melakukannya tanpa membayar sepeser pun. Bahkan ia telah menulis sebuah buku yang menjabarkan tentang 50 cara untuk menyelinap ke dalam acara konser dan pertandingan olahraga.

Penyusupan yang dilakukan Scott menimbulkan berbagai macam pertanyaan mengenai etika, tetapi marilah kita melihat lebih jauh pada suatu hal yang lebih tinggi. Pikirkanlah mengenai apa yang harus kita lakukan agar dapat masuk ke surga. Yesus berkata bahwa hanya ada satu jalan ke sana, yakni melalui Dia (Yohanes 14:6). "Tiket"nya adalah iman secara pribadi di dalam Kristus, percaya bahwa Dia membayar hukuman atas dosa kita dan menerima pengampunan-Nya sebagai suatu pemberian (Yohanes 3:16; Roma 6:23). Hanya itulah satu-satunya jaminan kita diterima di surga.

Tak ada jalan untuk menyusup melewati pintu gerbang kemuliaan -- dan tidak masuk akal untuk mencobanya. Tak seorang pun dapat memasuki hadirat Allah yang penuh kemuliaan kecuali bila orang itu diantar oleh Yesus Kristus sendiri.

Orang-orang menyusup karena mahalnya harga tiket dan menikmati kesenangan tersendiri untuk bisa menyelinap. Kita tidak akan dapat membayar harga untuk masuk ke surga, tetapi Yesus telah membayarnya untuk kita. Tak ada sukacita yang lebih besar daripada berada di sana bersama-Nya [VCG]


He the pearly gates will open
So that I may enter in,
For He purchased my redemption
And forgave me all my sin. -- Blom

KRISTUS ADALAH SATU-SATUNYA PINTU KE SURGA

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org