Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/1998/08/09

Minggu, 9 Agustus 1998

Bacaan   : Mazmur 95
Setahun : Yesaya 40-42
Nas       : Seperti seorang gembala Ia menggembalakan kawanan ternak-Nya dan menghimpunkannya dengan tangan-Nya (Yesaya 40:11)

AMAN DALAM TANGAN-NYA

Aleta Danforth telah menjadi utusan Injil di Kongo (dulu Zaire) sejak tahun 1979. Ia amat bersedih ketika harus meninggalkan negeri itu pada tahun 1997. Perang antar-suku di Rwanda telah meluas sampai ke tempat mereka. Dan akhirnya, tentara tiba di tempat mereka. Aleta, keluarganya, dan sesama utusan Injil yang ada di sana harus mengucapkan selamat tinggal pada sahabat-sahabat mereka.

Beberapa tahun sebelumnya mereka pernah dipaksa untuk pindah, dan kini mereka sekali lagi harus pergi. Aleta merasa dirinya berada di atas roller coaster, yang bergerak turun naik hingga ia benar-benar terombang-ambing.

Setibanya di Amerika Serikat, Aleta melapor ke gereja yang mengutusnya. Sambil menangis ia menceritakan pengalaman-pengalaman yang membuat emosinya turun naik tak keruan. Namun, kemudian ia pun sadar, bahwa pada setiap roller coaster, tak peduli secepat atau setinggi apa pun Anda terbawa, Anda tetap terikat di tempat oleh alat pengaman. "Saya bahkan lebih aman," pikir Aleta, "Karena tangan Allah melingkupi saya. Dia menuntun saya seperti gembala menuntun dombanya. Saya aman dalam kasih-Nya."

Apakah perasaan Anda seperti di atas roller coaster? Biarlah pengalaman Aleta menyatakan pada Anda bahwa Anda aman dalam tangan-Nya yang penuh kasih dan yang kekal (Mazmur 95:7; Yesaya 40:11) [DCE]


O the sweet unfailing refuge
Of the everlasting arms;
In their loving clasp enfolded
Nothing worries or alarms. -- Hennessay

SEBURUK APA PUN PERASAAN ANDA
TANGAN ALLAH YANG KEKAL MENOPANG ANDA

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org