Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/1998/03/23

Senin, 23 Maret 1998

Bacaan   : Yohanes 14:15-21
Setahun : 2Samuel 1-4
Nas       : Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku (Yohanes 14:21)

YA, TUHAN!

Pemilik sebuah bisnis di dekat rumah saya di Texas sering menaruh sebuah ayat Alkitab atau kalimat yang memancing pemikiran pada sebuah papan di luar gedung kantornya. Saya menghargai kesaksian bagi Kristus secara terbuka dan berterima kasih kepada pemiliknya atas hal itu. Beberapa hari yang lalu tatkala saya mengemudikan mobil melewatinya, saya melihat papan itu hanya berisi dua kata, "Ya, Tuhan."

Sementara saya mengurus berbagai keperluan pagi hari itu, kata-kata tersebut tetap tinggal dalam pikiran saya. Adakah situasi yang tidak sesuai bagi penerapan kata-kata itu? Saya tak dapat menemukan satu pun. Betapa Yesus akan sangat bersukacita bila saya memulai setiap hari dengan dua kata itu!

"Ya, Tuhan. Saya merasa puas dengan kedudukan saya sekarang dan tidak berharap memiliki kedudukan lain." "Ya, Tuhan. Saya mempercayakan ketidakpastian yang mengganggu pikiran saya kepada-Mu." "Ya, Tuhan. Saya membuka hati dan tangan saya dengan kemurahan hati yang penuh sukacita yang berkenan kepada-Mu."

Yesus berkata, "Barangsiapa memegang perintah-Ku dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku dan Aku pun akan mengasihi dia dan akan menyatakan diri-Ku kepadanya" (Yohanes 14:21). Tidak ada beban karena kewajiban dalam hal ini; hanya tanggapan kasih yang penuh kerinduan.

Jalan keluar bagi setiap kesulitan yang kita hadapi pada hari ini dimulai dengan jawaban yang penuh keyakinan terhadap Juruselamat kita: "Ya, Tuhan!" [DCM]


Master, speak, and make me ready,
When Your voice is truly heard,
With obedience glad and steady,
Still to follow every word. -- Havergal

ANDA TIDAK MUNGKIN SALAH
JIKA ANDA MEMILIH UNTUK MENTAATI KRISTUS

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org