Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Jumat, 16 Februari 2018
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 02/Edisi 2018 | edisi berikut
Jumat, 16 Februari 2018

Bacaan   : 1 Korintus 13:1-13
Setahun : Bilangan 8-9
Nas       : Ia menahan segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu. (1 Korintus 13:7)

Menutupi Kekurangan

Saya memiliki kekurangan, yaitu kurang sabar menghadapi orang yang sulit dan menjengkelkan. Saya tidak mudah memaafkan orang yang berlaku kasar kepada saya atau yang sengaja membuat masalah. Saya mendiamkan mereka. Beruntung saya memiliki kekasih yang melengkapi kekurangan saya. Ia begitu sabar mengasihi orang yang sulit, cepat membereskan konflik, dan memaafkan. Saya belajar banyak darinya dalam hal membereskan konflik. Kekurangan saya ditutupi kelebihannya.

Karena tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini, Tuhan mengajarkan kita untuk saling mengasihi. Salah satu definisi kasih ialah menutupi segala sesuatu, termasuk kekurangan kita. Allah menutupi kekurangan Musa yang tidak pandai bicara dengan memberikan Harun sebagai juru bicara. Bahasa Petrus kurang bagus karena ia seorang nelayan. Menurut catatan gereja mula-mula, Markus yang menjadi penerjemah bagi Petrus. Petrus menuturkan pengalamannya, Markus yang mencatatnya sehingga ada Injil Markus. Saulus dan Barnabas dipilih Tuhan untuk memberitakan Injil. Mereka diutus berdua untuk saling melengkapi dan saling menutupi kekurangan mereka.

Memang menutupi kekurangan orang lain merepotkan dan membuat kita harus kehilangan kenyamanan. Namun, itulah bukti iman Kristen. Kristus sudah mengasihi kita lebih dahulu dengan memberikan nyawa-Nya untuk menebus dosa kita, maka kita menunjukkan kasih kepada sesama. Tutupilah kekurangan orang lain dengan kasih yang kita berikan kepada mereka. --RTG/www.renunganharian.net

KITA BISA MENUTUPI KEKURANGAN ORANG LAIN DENGAN KASIH.

 

Dilarang mengutip atau memperbanyak materi Renungan Harian® tanpa seizin penerbit (Yayasan Pelayanan Gloria)

Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA

  e-RH Hari Ini
Edisi Senin, 12 Mei 2025
Rela Dirugikan (1 KORINTUS 6:1-11)
  Arsip
< Februari 2018 >
M S S R K J S
        1 2 3
4 5 6 7 8 9 10
11 12 13 14 15 16 17
18 19 20 21 22 23 24
25 26 27 28      
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10197 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org