Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Jumat, 27 April 2001
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 04/Edisi 2001 | edisi berikut
Jumat, 27 April 2001

Bacaan   : Yohanes 3:16-21
Setahun : 2 Tawarikh 14-16
Nas       : Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal (Yohanes 3:16)

YANG TERBESAR

Seseorang mengirimi saya sebuah uraian yang unik dan menarik dari Yohanes 3:16, sebuah ayat yang sering disebut sebagai "Alkitab mini Allah." Demikian isinya:

Allah -- Kekasih terbesar Begitu mengasihi -- tingkat terbesar Dunia ini -- jumlah terbesar Sehingga Dia mengaruniakan -- tindakan terbesar Anak-Nya yang tunggal -- anugerah terbesar Supaya setiap orang -- undangan terbesar Percaya -- kesederhanaan terbesar Kepada-Nya -- Pribadi terbesar Tidak binasa -- janji terbesar Melainkan -- perbedaan terbesar Beroleh -- kepastian terbesar Hidup yang kekal -- harta terbesar

Saya pernah mendengar tentang seorang ibu yang membacakan kitab Yohanes pasal tiga untuk anak perempuannya. Setelah membaca ayat 16, sang ibu berhenti dan berseru, "Bukankah ayat ini menakjubkan, sayang?" Sang anak merenung lalu menjawab, "Tidak." Karena mengira anaknya salah mengerti, ia mengulang pertanyaannya. Namun sekali lagi sang anak menggelengkan kepalanya, sambil berujar, "Tidak. Akan menakjubkan dan mengejutkan jika yang melakukan itu orang lain. Tapi ini 'kan Allah!" Ternyata, sang anak dengan imannya yang sederhana justru sangat memahami bahwa anugerah keselamatan hanya dapat diharapkan dari Allah yang agung.

Dengan sikap hati yang penuh dengan penyembahan dan rasa hormat kepada-Nya, marilah kita menyadari bahwa Allah, kasih-Nya, dan anugerah-Nya yang kekal adalah hal "yang terbesar" -- HGB

KESELAMATAN ADALAH ANUGERAH YANG HARUS DITERIMA BUKAN TUJUAN YANG
HARUS DICAPAI

  e-RH Hari Ini
Edisi Rabu, 14 Mei 2025
Ikhlas Membayar Harga (1 PETRUS 2:18-25)
  Arsip
< April 2001 >
M S S R K J S
1 2 3 4 5 6 7
8 9 10 11 12 13 14
15 16 17 18 19 20 21
22 23 24 25 26 27 28
29 30          
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10197 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org