Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Minggu, 14 November 1999
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 11/Edisi 1999 | edisi berikut
Minggu, 14 November 1999

Bacaan   : Markus 7:14-23
Setahun : Kisah 13-14
Nas       : Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang (Markus 7:23)

TUMPAH KELUAR

Suatu kali di tengah khotbahnya, Hudson Taylor, seorang perintis penginjilan di Tiongkok, mengisi sebuah gelas dengan air dan menaruhnya di atas meja di depannya. Saat berbicara, tiba-tiba ia melayangkan tinjunya cukup keras ke atas meja, hingga menumpahkan air dalam gelas tersebut. Kemudian ia menjelaskan, "Anda semua pasti akan menghadapi banyak kesulitan. Tapi ingatlah, dalam kondisi seperti itu, apa yang ada di dalam diri Anda akan 'tumpah keluar.'"

Ini merupakan suatu hal yang patut direnungkan. Ketika kita diperlakukan dengan semena-mena atau disalah mengerti oleh orang lain, bagaimanakah tanggapan kita? Apakah dengan kata-kata yang penuh kasih, kesabaran, dan kebaikan? Ataukah kita cenderung membalas dendam dengan penuh kemarahan?

Dalam Efesus 4:17-32, kita melihat perbedaan yang menyolok antara keadaan seseorang sebelum dan sesudah ia diselamatkan. Reaksi kita terhadap ujian dan pencobaan hidup yang mengejutkan akan menunjukkan apakah kita hidup di bawah pimpinan Roh Kudus. Seberapa dalam kita telah bertumbuh dalam anugerah Allah akan tampak melalui cara kita menanggapi situasi-situasi yang mencobai dan mempermalukan kita secara tiba-tiba.

Kita mungkin dapat menekan perasaan frustrasi dan kemarahan, lalu bersikap seolah tidak mengalami apa-apa. Namun jika hati kita dipenuhi dengan kasih sang Juruselamat, kita akan menanggapi cobaan yang tak terduga dengan kesabaran dan kebaikan. Isi hati kita akan "tumpah keluar" seperti halnya isi gelas yang penuh itu -- RWD


Lord, help me flee all sin and shame,
Lest I disgrace Your holy name;
And may I live that all may see
The Savior's love revealed in me. -- DJD

SEMAKIN BANYAK KESULITAN DATANG
KARAKTER ANDA YANG SEBENARNYA AKAN TAMPAK

  e-RH Hari Ini
Edisi Selasa, 13 Mei 2025
Pemberesan Konflik (KEJADIAN 32:1-21)
  Arsip
< November 1999 >
M S S R K J S
  1 2 3 4 5 6
7 8 9 10 11 12 13
14 15 16 17 18 19 20
21 22 23 24 25 26 27
28 29 30        
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10197 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org