Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Kamis, 15 Januari 1998
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 01/Edisi 1998 | edisi berikut
Kamis, 15 Januari 1998

Bacaan   : Lukas 7:36-50
Setahun : Kejadian 47-50
Nas       : Dosanya yang banyak itu telah diampuni, sebab ia telah banyak berbuat kasih. Tetapi orang yang sedikit diampuni, sedikit juga ia berbuat kasih (Lukas 7:47)

MEMPERBESAR ANUGERAH

Seorang pria pernah berkata kepada saya bahwa ia merasa takut karena kesombongannya terlampau besar untuk diampuni. Untuk menggambarkan dosanya itu, ia berkata bahwa ketika mengemudikan mobil barunya ke gereja, secara diam-diam ia berharap orang lain akan memperhatikannya.

Ia tahu isi Alkitab dengan baik, jadi saya berusaha meyakinkannya bahwa semua manusia punya masalah dengan kesombongan. Saya mengingatkannya pada sifat-sifatnya yang baik dan berdoa dengannya. Tak mengherankan, saya tak banyak menolong.

Ketika merenungkan kembali peristiwa itu, saya sadar bahwa seharusnya saya sependapat dengannya bahwa kesombongannya merupakan dosa yang serius. Dengan demikian kami dapat mendiskusikan keajaiban pengampunan Allah seperti diungkap dalam Alkitab -- bukannya memperkecil dosa, melainkan memperbesar anugerah.

Itulah yang dilakukan Yesus setelah diurapi oleh wanita yang terkenal dengan kehidupannya yang tak bermoral. Yesus tidak mengabaikan dosa-dosanya, melainkan menyatakan bahwa dosanya "banyak." Pemberian yang berlebihan dari wanita itu mencerminkan luapan terima kasih atas besarnya pengampunan yang diterimanya. Yesus berkata, "Tetapi orang yang sedikit diampuni, sedikit juga ia berbuat kasih" (Lukas 7:47). Orang-orang semacam ini tidak mengetahui dalamnya dosa mereka maupun keajaiban pengampunan Allah.

Ketika Roh Kudus menyatakan dosa Anda, akuilah itu dengan segera. Kemudian, pujilah Allah atas keajaiban anugerah pengampunan-Nya dan besarnya kasih-Nya yang merangkul manusia [HVL]


Marvelous grace of our loving Lord,
Grace that exceeds our sin and our guilt!
Yonder on Calvary's mount outpoured --
There where the blood of the Lamb was spilt. -- Johnston

ANUGERAH ALLAH DAPAT MENGUBAH ANAK YANG HILANG
MENJADI ORANG KUDUS YANG BERARTI

  e-RH Hari Ini
Edisi Jumat, 16 Mei 2025
Cukup (IBRANI 13)
  Arsip
< Januari 1998 >
M S S R K J S
        1 2 3
4 5 6 7 8 9 10
11 12 13 14 15 16 17
18 19 20 21 22 23 24
25 26 27 28 29 30 31
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10197 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org