Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/969 |
|
e-Humor edisi 969 (21-3-2005)
|
|
Syalom, Hari ini humor khusus tentang tukang jahit lhoo :) TAILOR ====== Abraham sangat menginginkan sebuah baju baru. Dia membeli kain dan membawanya ke seorang tukang jahit. Penjahit pertama yang dia kunjungi mengukur Abraham dan kain yang dibawanya. Setelah itu sang penjahit mengatakan bahwa kain tersebut tidak cukup untuk membuat sebuah kemeja. Abraham sangat kecewa dan memutuskan untuk mencoba pergi ke tukang jahit yang lain. Sang penjahit pun melakukan hal yang sama dengan penjahit pertama, yaitu mengukur Abraham dan kain yang dibawanya. Penjahit itu lalu tersenyum dan berkata, "Kain ini bisa menjadi satu kemeja berlengan panjang dan satu kemeja berlengan pendek untuk Anda. Silakan datang lagi minggu depan untuk mengambilnya." Setelah satu minggu berlalu Abraham pergi lagi ke tukang jahit itu untuk mengambil baju-baju barunya. Sesampainya di sana dia melihat anak tukan jahit itu memakai kemeja yang sama dengan kainnya. Penasaran dia bertanya, "Bagaimana Anda bisa membuatkan dua buah kemeja untuk saya dan satu kemeja untuk anak Anda sedangkan penjahit yang saya temui sebelum Anda berkata kalau dia tidak bisa membuatkan satu kemeja pun dari kain itu?" "Hmmm ... sangat mudah menjawabnya," jawab sang penjahit. "Penjahit itu pasti punya dua anak laki-laki." ~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~ "Jangan seorangpun yang mencari keuntungannya sendiri, tetapi hendaklah tiap-tiap orang mencari keuntungan orang lain." (1 Korintus 10:24) < http://www.sabda.org/sabdaweb/?p=1Korintus+10:24 > ~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~ Sumber: Kiriman dari <welni@>
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |