Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2637

e-Humor edisi 2637 (9-12-2019)

Sepuluh Ribu atau Dua Puluh Ribu

e-Humor -- Edisi 2637/Desember 2019
 
e-Humor Edisi 2637 | Desember 2019

Shalom Sahabat e-Humor,

Bulan Desember telah tiba. Suasana Natal sudah terasa, baik di gereja maupun di lingkungan kita. Banyak orang mulai mengambil cuti Natal untuk berlibur dan berkumpul bersama teman atau sanak saudara. Sehubungan dengan itu, sajian e-Humor kali ini menceritakan peristiwa pada perayaan Natal keluarga dan peristiwa liburan Natal seorang pria. Tim e-Humor berharap kiranya momen Natal ini menjadi salah satu momen bagi kita untuk berkumpul bersama orang-orang terkasih dengan sukacita dan untuk mewartakan Kabar Baik, yaitu kelahiran Sang Anak Domba, Sang Penebus umat manusia. Selamat menyambut kelahiran Juru Selamat kita. Tuhan memberkati.

Mei

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Mei

BAHAN HUMOR Sepuluh Ribu atau Dua Puluh Ribu Download Audio

Rumah Tomi dipenuhi oleh kerabatnya yang datang untuk makan malam dan merayakan Natal. Kakek memanggil Tomi yang berusia enam tahun, lalu mulai bertanya tentang sekolah, cewek, dan apa pun yang terpikir olehnya. Setelah beberapa saat, si kakek melihat bahwa Tomi sudah mulai bosan. Jadi, dia mengeluarkan dua lembar uang kertas untuk membuat Tomi tertarik -- lembaran Rp10.000,00 dan Rp20.000,00. Dia menunjukkan dua lembar uang itu, lalu menyuruh Tomi memilih salah satu. Tomi pun memilih lembaran Rp10.000,00.

Gambar: Uang

Si kakek agak terkejut dan kecewa dengan keputusan Tomi tersebut. Dia kemudian mengeluarkan selembar uang Rp10.000,00 lagi, lalu menyuruh Tomi untuk memilih lagi. Tomi pun kembali memilih lembaran Rp10.000,00. Si kakek sekali lagi terkejut dan kecewa.

Dia membawa Tomi kepada salah satu pamannya dan menunjukkan betapa bodohnya Tomi -- lebih memilih Rp10.000,00 daripada Rp20.000,00. Demikian terus dilakukan si kakek. Dia menunjukkan kebodohan Tomi itu kepada sejumlah kerabat. Jika ditotal, si kakek telah menyuruh Tomi untuk memilih antara Rp10.000,00 atau Rp20.000,00 itu sebanyak lima belas kali.

Beberapa jam kemudian, setelah seluruh kerabat pulang, sang ayah yang mengetahui kebodohan Tomi itu menghampiri Tomi, lalu menanyakan mengapa dia memilih lembaran uang Rp10.000,00 daripada Rp20.000,00.

Dengan tersenyum lebar, Tomi menjawab, "Jika aku memilih Rp20.000,00 sejak awal, aku tidak akan mendapatkan Rp150.000,00!"

[Diambil dari: e-Humor edisi 1373]


“Rancangan dalam hati manusia itu seperti air yang dalam, tetapi orang berpengertian akan menimbanya.” Amsal 20:5, AYT

Tidak Ada Sopir di Atas Download Audio

Gambar: Bus Tingkat

Bejo senang sekali karena pada liburan Natal kali ini, dia bisa berkeliling kota naik bus tingkat. Ketika menaiki bus tingkat itu, dengan wajah sukacita, dia langsung naik ke bagian atas. Selang 1 menit, Bejo terlihat turun dengan tergesa-gesa dan wajahnya pucat sekali. Dia langsung duduk di kursi yang masih kosong sambil mengelus dada. Seorang penumpang yang duduk di samping Bejo penasaran dan bertanya, "Bapak takut ketinggian ya?" Masih dengan wajah pucat, Bejo menjawab, "Saya tidak takut tinggi, tapi saya tidak mau mati konyol!" "Loh, memang di atas ada penjahat, Pak?" tanya penumpang itu dengan agak panik. Bejo menjawab lagi, "Aduh, di atas itu bahaya karena tidak ada sopirnya!!"

[Diambil dari: https://agcbalikpapan.blogspot.com/2014/10/humor-rohani.html]


“Hati orang berpengertian memperoleh pengetahuan, dan telinga orang berhikmat mencari pengetahuan.” Amsal 18:15, AYT

KUIS HUMOR

Jawaban Kuis 431:
Kepada siapakah Elisabet berbicara ketika ia berkata, "Diberkatilah engkau di antara semua perempuan"
Maria (lihat Lukas 1:42)

Gambar: Maria dan Elisabet

Lukas mencatat peristiwa perjumpaan Maria dengan Elisabet yang tengah mengandung selama 6 bulan. Perjumpaan ini terjadi karena Maria segera mengunjungi Elisabet untuk melihat bayi dalam kandungan yang diberitakan oleh malaikat Gabriel dalam ayat 36. Itu sebabnya, Maria tinggal bersama Elisabet selama 3 bulan, yaitu sampai Elisabet melahirkan Yohanes Pembaptis. Elisabet, yang sekarang tengah mengandung Yohanes Pembaptis, masih merupakan saudara Maria. Kunjungan ini juga adalah karena Maria ingin menunjukkan perasaan hormatnya kepada Elisabet dan bayi di dalam kandungannya. Akan tetapi, yang terjadi justru Elisabetlah yang menyatakan perasaan hormatnya kepada Maria. Bukan Elisabet, tetapi Maria yang lebih berbahagia karena, sebagaimana yang dikatakan oleh Elisabet, dia adalah perempuan yang diberkati karena diizinkan menjadi ibu dari Tuhan sendiri, yang datang menjadi manusia. Baca selengkapnya »
  • Penjawab yang benar dari pelanggan Publikasi e-Humor:
    • Sarby Sahi
    • Loeta Lapoe Moekoe
    • Helena Nopemberina
    • Feronica Se
    • Johannes Gondokusumo
    • Heffri Hutapea
    • Joe Lie Tjoe
    • dr. Andreas Ronny Hartono
  • Penjawab yang benar dari Fan Page e-Humor:
    • Yulius Widiatmoko
  • Penjawab yang benar dari Twitter e-Humor:
    • Have-Free Hutapea

Terima kasih kepada para pelanggan yang sudah berpartisipasi menjawab kuis sebelumnya. Sekarang, silakan jawab pertanyaan kuis berikut ini.

Pertanyaan Kuis 432: Siapakah yang mengatakan kepada orang banyak bahwa dia sama sekali tidak layak melepaskan kasut Yesus yang datang kemudian daripadanya?

Kirim jawaban Anda maksimal 5 hari setelah menerima edisi ini. Nama-nama penjawab yang benar akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor selanjutnya.

Stop Press! Ikutilah Kelas PESTA
"Dasar Pengajaran Alkitab (DPA)" Februari/Maret 2020

Belajar tentang dasar pengajaran Alkitab itu sangat penting. Mengapa? Karena dapat menolong kita mengerti kebenaran-kebenaran yang Allah berikan kepada umat-Nya melalui firman Tuhan (Alkitab).

Kelas PESTA -- DPA

Ingin ikut belajar? Bergabunglah di kelas PESTA Dasar Pengajaran Alkitab" (DPA)! Kelas ini akan membahas tentang hal-hal seputar pengajaran Alkitab, Tritunggal, Setan, Dosa, Keselamatan, Gereja & Pengabdian Kristen, Baptisan, Perjamuan Kudus, dan Akhir Zaman.

Kelas ini berlangsung secara daring, dan akan dimulai pada 20 Februari 2020 di Grup Facebook PESTA. Bagi Anda yang sudah lulus kelas Dasar-Dasar Iman Kristen (DIK), mari ikut ambil bagian dalam kelas diskusi ini.

Jangan lewatkan kesempatan ini, segeralah mendaftarkan diri ke:

Situs PESTA Situs Moodle PESTA
Admin Diskusi WhatsApp YLSA
 
Anda terdaftar dengan alamat: $subst('Recip.EmailAddr').
Anda menerima publikasi ini karena Anda berlangganan publikasi e-Humor.
Redaksi: Tim Humor
Berlangganan | Berhenti | Arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
©, 2019 -- Yayasan Lembaga SABDA
 

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org