Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2518

e-Humor edisi 2518 (21-3-2016)

CELEPUK

e-Humor
2518, Maret 2016

Shalom,

Tidak semua orang yang memperlakukan kita dengan baik adalah orang 
yang baik. Demikian halnya, tidak semua orang yang memperlakukan kita 
dengan kurang baik adalah orang yang jahat. Edisi humor kali ini 
mengilustrasikan kata-kata bijak tersebut melalui sebuah kisah tentang 
seekor burung Canadian yang memutuskan untuk tidak bermigrasi ketika 
musim dingin tiba. Kiranya bacaan humor kali ini dapat menghibur dan 
mencerahkan hari Anda. Selamat membaca! Tuhan Yesus memberkati. :)

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Odysius
< ody(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >,
2518. CELEPUK

Seekor burung Canadian memutuskan bahwa dia tidak akan terbang ke 
selatan untuk musim dingin. Tidak masuk akal bagi dia untuk pergi jauh 
ke selatan jika dia bisa tetap tinggal di mana dia tinggal sekarang. 
Jadi, dia memutuskan untuk tetap tinggal. Tidak lama setelah itu, 
cuacanya menjadi sangat dingin. Akhirnya, burung itu tidak tahan lagi, 
lalu memutuskan untuk terbang ke selatan juga. Ketika dia sedang 
melintasi awan-awan, es mulai terbentuk di sayapnya sampai-sampai dia 
tidak dapat terbang lagi sehingga dia menukik ke bawah dan mendarat di 
sebuah peternakan.

Jadi, seperti inilah keadaan burung itu, setengah membeku di sebuah 
peternakan dan nyaris mati. Sekitar waktu itu datanglah seekor sapi 
yang berjalan melewati burung itu dan menjatuhkan kotorannya pada 
burung itu. Sekarang, burung itu merasa sangat jorok. Dia setengah 
membeku, sekarat, dan sekarang dia juga punya kotoran di atas seluruh 
tubuhnya. Setelah beberapa waktu, es mulai mencair dari tubuh burung 
itu. Dia mulai merasa hangat di bawah kotoran tersebut. Dia mulai 
berpikir di dalam hatinya, "Mulai terasa hangat. Aku akan hidup! Aku 
akan hidup!" Kemudian tepat di bawah kotoran itu, dia mulai bernyanyi. 
Sekarang, dia bahagia lagi.

Tidak lama, sekitar waktu itu seekor kucing datang dan mendengar suara 
yang berasal dari bawah kotoran tersebut. Dia memindahkan kotoran itu 
dari tubuh burung itu dan kemudian dia memakan burung itu.

Terdapat tiga pelajaran moral dari kisah ini:

1. Tidak semua orang yang menjatuhkan "kotoran" pada Anda adalah musuh 
   Anda.
2. Tidak semua orang yang memindahkan "kotoran" itu dari Anda adalah 
   teman Anda.
3. Dan, jika seseorang menjatuhkan "kotoran" pada Anda, tetaplah 
   menutup mulut.

[Diterjemahkan dari: http://www.jesussite.com/resources/jokes/]


"Dan, kita tahu bahwa segala sesuatu bekerja bersama-sama demi 
kebaikan orang-orang yang mengasihi Allah, yaitu mereka yang dipanggil 
sesuai dengan rencana-Nya." (Roma 8:28, AYT) 
< http://alkitab.sabda.org/?Roma+8:28&version=ayt >


KUIS HUMOR

Kuis minggu lalu 313: Siapakah yang mendirikan bukit pengorbanan untuk 
menyenangkan istri-istrinya yang orang asing itu?

Jawaban dari pelanggan Publikasi e-Humor:
- Endro Suwarso <endrokonstigan@xxx>: Raja Salomo (1 Raja-raja 11:7-8).
- Johannes Gondokusumo <j.a.gondokusumo@xxx>: Raja Salomo.

Jawaban dari Fan Page Facebook e-Humor:
- Among Erika: Semua pun tahu siapa tokoh Alkitab yg istrinya banyak, 
  yaitu SALOMO.
- Lee Shade Havensnug: Salomo bin Daud.
- Amanda Gerhard: Raja Salomo.

Jawaban e-Humor: Salomo (1 Raja-raja 11:1-13).

Salomo adalah raja pertama Israel berdasarkan garis keturunan. Raja 
Saul dan Daud, seperti para hakim, terpilih karena mereka dikaruniai 
Allah suatu kekuasaan khusus: mereka adalah penguasa berdasarkan 
karunia. Walaupun Salomo naik takhta tanpa pemberian karunia Allah, 
karunia itu kemudian diperolehnya dalam penglihatannya di Gibeon, 
waktu Tuhan menyodorkan kepadanya suatu pilihan (1 Raja-raja 3:5). 
Dengan menyadari pekerjaannya yang mahabesar, Salomo memilih "hati 
yang paham" (1 Raja-raja 3:9). Cerita pertengkaran dua perempuan 
sundal mengenai bayi mereka (1 Raja-raja 3:16) telah menjadi contoh 
yang luhur, yang menunjukkan hikmat Salomo. Akan tetapi, Salomo gagal 
untuk memerhatikan peringatan Tuhan supaya tidak bergaul dengan 
perempuan asing. Ia mempunyai 700 istri dan 300 gundik dari negara-
negara asing, dan membawa ilah-ilahnya masing-masing. Istri-istrinya 
itu mencondongkan hatinya kepada allah-allah lain sehingga ia tidak 
dengan sepenuh hati berpaut kepada Tuhan. Akibatnya, Salomo jatuh ke 
dalam dosa penyembahan berhala.

Baca selengkapnya --> 
http://alkitab.sabda.org/dictionary.php?word=Solomon

Wow! Terima kasih ya, untuk pelanggan yang sudah berpartisipasi 
menjawab kuis minggu lalu. Nah sekarang, silakan jawab pertanyaan kuis 
berikut ini.

Kuis minggu ini 314: Siapakah nabi yang menuliskan sebagian besar 
kitabnya dalam bentuk pertanyaan dan jawaban serta menyimpulkan bahwa 
"orang yang benar itu akan hidup oleh percayanya"?

Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor 
selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi 
e-Humor, maksimal 5 hari setelah Anda menerima edisi ini ya.

Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di 
e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban 
dan kirimannya ya. Terima kasih banyak!


STOP PRESS: IKUTILAH KELAS DISKUSI PEMBINAAN IMAN REMAJA (PIR) 
MEI/JUNI 2016

Remaja adalah masa depan gereja dan bangsa. Remaja Kristen harus 
dibina dalam iman untuk takut akan Allah, mengasihi sesama dan menjadi 
terang di mana saja mereka berada.

Anda seorang orangtua, pelayan pemuda-remaja, guru, dan lain 
sebagainya? Bergabunglah dalam kelas Pembinaan Iman Remaja bersama 
PESTA pada bulan Mei/Juni. Dapatkan materi menarik pembinaan iman bagi 
remaja, masalah remaja, pengendalian diri remaja, dan remaja yang 
menjadi terang. Daftar segera ke <kusuma@in-christ.net> atau ke 
Facebook Kusuma Ks dengan subjek [Daftar Kelas PIR].

Formulir Pendaftaran Kelas PIR dapat Anda dapatkan di alamat URL 
berikut ini: http://pesta.org/formulir_pendaftaran_kelas_pesta.

Informasi selengkapnya:
Situs: pesta.sabda.org
Email: kusuma@in-christ.net
Facebook: https://www.facebook.com/sabdapesta/


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Odysius, Margaretha I., N. Risanti, dan Santi T.
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2016 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org