Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2508 |
|
e-Humor edisi 2508 (11-1-2016)
|
|
e-Humor 2508, Januari 2016 Shalom, Teknologi informasi semakin berkembang dengan begitu pesatnya pada era digital ini. Tidak mau kalah bersaing, seorang pemimpin baru di sebuah perusahaan juga bertekad memaksimalkan pemanfaatan teknologi informasi di perusahaannya secara menyeluruh. Seperti apa langkah yang dia ambil untuk mewujudkannya? Mari kita cari tahu bersama-sama. Selamat membaca. Selain itu, perlu kami sampaikan bahwa mulai edisi ini, e-Humor akan diterbitkan seminggu sekali setiap hari Senin. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, terima kasih atas perhatiannya. Tuhan Yesus memberkati. Pemimpin Redaksi e-Humor, Odysius < ody(at)in-christ.net > < http://humor.sabda.org/ >, 2508. PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DI KANTOR SECARA MENYELURUH Pemimpin baru di perusahaan kami membulatkan tekad untuk mewujudkan pemanfaatan IT kantor secara menyeluruh, yaitu dengan menuntut kami melakukan segala jenis komunikasi dengan menggunakan email. Pada suatu hari, saya menjumpai pemimpin baru itu di dalam lift. Saya melihat ada sedikit masalah pada pakaiannya. Saya bermaksud mengingatkannya, tetapi karena di samping ada orang, saya terpaksa mengurungkan niat saya itu. Melihat saya sepertinya hendak mengatakan sesuatu kepadanya, pemimpin baru itu berkata, "Apabila ada yang harus dilaporkan kepada saya, kirim surat saja ke alamat email saya, oke?" Untuk memenuhi instruksinya, begitu masuk ke kantor dan duduk di depan meja kerja, mau tidak mau saya menulis sebuah email singkat kepadanya: "Pak, di dalam lift tadi, saya hanya ingin mengatakan bahwa ritsleting celana Bapak terbuka lebar, harus ditutup baik-baik, Pak". [Diambil dari: http://www.ketawa.com/2013/06/8951-pemanfaatan-teknologi-informasi-di-kantor-secara-menyeluruh.html] "Perkataan yang diucapkan tepat pada waktunya adalah seperti buah apel emas di pinggan perak." (Amsal 11:25) < http://alkitab.sabda.org/?Ams+11:25 > KUIS HUMOR Kuis minggu lalu 303: Metusalah mencapai usia 969 tahun, dan ia merupakan orang yang hidupnya paling lama. Siapakah orang kedua yang hidupnya paling lama, yaitu 962 tahun? Jawaban dari pelanggan Publikasi e-Humor: - Sammy <visiart@xxx>: Yared (Kejadian 5:20). - Dorti M.T Panjaitan <Dorti.Panjaitan@xxx>: YARED. - Johannes Gondokusumo <j.a.gondokusumo@xxx>: Yared (Kej 5:20). - Samuel Siswono <s.siswono@xxx>: YARED (Kejadian 5:20). - Vegha 2208 <vegha220889@xxx>: Yared, anak Mahaleel. - Naomita Nainggolan <naomita.nainggolan90@xxx>: Orang kedua yang hidupnya paling lama, yaitu 962 tahun, adalah Yared. Jawaban e-Humor: Yared (Kejadian 5:20). Yared adalah salah satu anak dari Mahalaleel dan istrinya yang tidak disebutkan namanya. Ia mempunyai seorang anak yang bernama Henokh pada usia 162 tahun (Kej. 5:18), dan ia hidup hingga mencapai usia 962 tahun (Kej. 5:20). Ia memiliki masa hidup terpanjang dari antara leluhurnya dari sejak Adam hingga dirinya. Ia hidup semasa dengan Adam selama 470 tahun dan 366 tahun dengan Nuh. Ia menyaksikan kenaikan Henokh ke surga pada usia 527 tahun. Melalui keturunan Yared, dilahirkanlah Nuh, Abraham, Daud, hingga akhirnya menurunkan Yesus (Luk. 3:37). Baca selengkapnya --> https://id.wikipedia.org/wiki/Yared Wow! Terima kasih ya, untuk Pelanggan yang sudah berpartisipasi menjawab kuis minggu lalu. Nah sekarang, silakan jawab pertanyaan kuis berikut ini. Kuis minggu ini 304: Siapakah raja yang sedang mengadakan perjamuan besar ketika ia melihat jari-jari tangan manusia menulis pada kapur dinding istananya? Jawaban beserta nama Anda akan diumumkan pada edisi kuis e-Humor selanjutnya. Oleh karena itu, kirim jawaban Anda secepatnya ke Redaksi e-Humor maksimal 5 hari setelah Anda menerima edisi ini, ya. Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan untuk dipasang sebagai kuis di e-Humor, silakan kirim ke: < humor(at)sabda.org >. Kami tunggu jawaban dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak! STOP PRESS: SITUS C3I Dalam dunia yang penuh dengan aneka pergumulan dan beban hidup yang berat, konseling Kristiani menjadi salah satu rupa panggilan Allah bagi mereka yang rindu untuk melayani sesama. Tidak hanya untuk mewartakan kasih dan penghiburan Allah, konseling Kristen menjadi cara untuk memberikan bimbingan dan arahan dalam menyelesaikan aneka persoalan hidup melalui terang firman Tuhan. Jika Anda merupakan konselor profesional maupun konselor awam, Anda dapat mengeksplorasi secara mendalam bahan-bahan seputar pelayanan konseling Kristen, baik berupa materi konseling, artikel, tip, studi kasus, maupun informasi-informasi lainnya melalui situs C3I (Christian Counseling Center Indonesia). Bersama situs C3I, Anda dapat ikut mengambil bagian dalam pekerjaan Tuhan untuk melayani dan mendukung sesama yang membutuhkan. Berkunjunglah ke situs C3I di < http://c3i.sabda.org >, dan mari bersama-sama mewartakan kasih dan pemeliharaan Tuhan pada pribadi- pribadi yang membutuhkan-Nya! Kontak: humor(at)sabda.org Redaksi: Odysius, Margaretha I., N. Risanti, dan Santi T. Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati (c) 2016 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |