Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/2496

e-Humor edisi 2496 (23-11-2015)

DI DALAM DOA DAN PENGHARAPAN

e-Humor
2496, November 2015

Shalom,

Kepercayaan diri memang sangat penting. Namun, terlalu percaya diri 
juga dapat berakibat tidak baik karena bisa memberikan kesan yang 
buruk bagi orang yang bersangkutan. Menurut Anda, apakah si tokoh 
dalam kisah humor kali ini percaya diri atau terlalu percaya diri? 
Silakan menyimak kisahnya terlebih dahulu.

Pemimpin Redaksi e-Humor,
Odysius
< ody(at)in-christ.net >
< http://humor.sabda.org/ >,
2496. DI DALAM DOA DAN PENGHARAPAN

Parjo: Om, saya mau melamar anak Om.

Om Toni: Kamu terlalu percaya diri. Memangnya, kamu punya apa?

Parjo: Punya rumah besar dan ada kolam renangnya, serta 3 mobil.

Om Toni: Memangnya, rumah dan mobilmu ada di mana sekarang?

Parjo: Di dalam doa dan pengharapan, Om.

[Sumber: http://mannasorgawi.net/artikeld.php?kid=1&id=568]


"Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan 
bertekunlah dalam doa!" (Roma 12:12) 
< http://alkitab.sabda.org/?Rm+12:12 >


Anda suka tebak-tebakan? Selain menyajikan humor-humor segar, e-Humor 
juga mengadakan kuis seputar Alkitab. Pertanyaan kuis ada dalam 
e-Humor edisi 2495, yaitu: Siapakah yang mengatakan kepada Saul bahwa 
mendengar suara TUHAN itu lebih baik daripada korban sembelihan?

Anda dapat berpartisipasi menjawab kuis e-Humor ini, maksimal 2 hari 
setelah edisi ini diterbitkan. Bagi Anda yang memiliki tebak-tebakan 
untuk ditampilkan dalam kuis e-Humor, silakan kirimkan pertanyaan dan 
jawaban beserta ayatnya ke: < humor(at)sabda.org >.

Kami tunggu jawaban dan kirimannya, ya. Terima kasih banyak!


STOP PRESS: KELAS DASAR-DASAR IMAN KRISTEN PERIODE JANUARI/FEBRUARI 
2016

Apakah Anda rindu mempelajari pokok-pokok penting seputar iman Kristen 
bersama rekan-rekan seiman dari berbagai penjuru melalui dunia maya?

Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) < http://ylsa.org > mengundang Anda untuk 
bergabung di kelas diskusi Dasar-Dasar Iman Kristen Januari/Februari 
2016 yang diselenggarakan oleh Pendidikan Elektronik Studi Teologia 
Awam (PESTA) < http://pesta.org >. Dalam kelas ini setiap peserta akan 
belajar bersama secara khusus tentang penciptaan manusia, kejatuhan 
manusia dalam dosa, rencana keselamatan Allah melalui Yesus Kristus, 
dan hidup baru dalam Kristus. Pelajaran-pelajaran ini sangat berguna, 
baik orang Kristen lama maupun baru, untuk memiliki dasar-dasar iman 
kepercayaan yang teguh sesuai dengan kebenaran Alkitab.

Diskusi akan dilakukan melalui facebook grup. Pendaftaran dibuka mulai 
hari ini dan segera hubungi Admin PESTA di <kusuma(at)in-christ.net> 
atau di Facebook profil Kusuma Ks 
<https://www.facebook.com/?q=#/kusuma.ks>. Secepatnya, kami akan 
mengirimkan bahan DIK untuk dikerjakan setiap peserta sebagai tugas 
tertulis.

Daftarkanlah diri Anda sekarang juga! Mari kita menggunakan sosial 
media kita untuk belajar dan bertumbuh dalam kebenaran firman Tuhan!


Kontak: humor(at)sabda.org
Redaksi: Odysius
Berlangganan: subscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Berhenti: unsubscribe-i-kan-humor(at)hub.xc.org
Arsip: http://sabda.org/publikasi/e-humor/arsip
BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati
(c) 2015 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org