Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/1540

e-Humor edisi 1540 (27-1-2009)

PELAJARAN STATISTIK

Shalom,

Wah, sudah minggu terakhir bulan Januari nih ...! Sebentar lagi
Februari. Bagaimana dengan status resolusi yang sudah dibuat tahun
ini? Semoga masih terus diupayakan ya .... Oke deh, kali ini e-Humor
akan mengajak Anda semua tertawa melalui humor-humor yang dekat
kaitannya dengan pengajar dan murid.

Humor-humor itu, bersama dengan kolom Trivia Humor yang juga sudah 
kami sematkan untuk Anda, semoga bisa menghibur. Selamat menyimak, 
sampai jumpa bulan depan, dan Tuhan Yesus memberkati.

In Christ,
Pimpinan Redaksi e-Humor,
Dian Pradana


                      1540. PELAJARAN STATISTIK

Guru: Ingat ya, statistik itu tidak bohong. Contohnya, jika dua belas 
      orang dapat membangun sebuah rumah dalam 1 hari, satu orang 
      dapat membangun rumah yang sama dalam 12 hari. Kalian paham yang 
      kumaksud?

Murid-murid: Maksud guru berarti jika satu perahu dapat mengarungi
             satu samudera dalam 6 hari, enam perahu dapat mengarungi 
             samudera dalam sehari?
______________________________________________________________________
"Percayalah kepada TUHAN dengan segenap hatimu, dan janganlah
bersandar kepada pengertianmu sendiri. (Amsal 3:5)
< http://sabdaweb.sabda.org/?p=Amsal+3:5 >
______________________________________________________________________
Sumber: The All American Joke Book


        

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org