Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/1353

e-Humor edisi 1353 (30-10-2007)

CENDOL


                          1353. CENDOL
                                ======

Pada suatu siang, di tengah cuaca yang sedang panas terik, seorang
laki-laki brewok berniat membeli cendol untuk melepas dahaga.

Laki-laki brewok: Mas, beli cendolnya satu.
Tukang Cendol   : Iya Mas, saya buatkan, tunggu sebentar.

Semenit kemudian, sudah terhidang segelas cendol siap untuk diminum.
Secepat kilat cendolnya sudah berpindah tempat dari gelas ke perut
laki-laki brewok tersebut.

Karena ada suatu kejanggalan pada cendol tersebut dan merasa tertipu,
akhirnya laki-laki brewok itu dengan penuh keheranan bertanya ke
tukang cendol.

Laki-laki brewok: Mas, dagang yang jujur, jangan nipu dong, masak saya
                  beli cendol koq isinya cuma gula merah dan es
                  doang? Cendolnya mana?
Tukang cendol   : Maap-maap neh, saya dagang bukannya nipu, Mas. Ngaca
                  dulu dong, tuh cendolnya nempel semua di brewok
                  sampeyan ...."

---------------------------------------------------------------------
              "Kesalahanmu menghalangi semuanya ini,
   dan dosamu menghambat yang baik dari padamu." (Yeremia 5:25)
          < http://sabdaweb.sabda.org/?p=Yeremia+5:25 >
---------------------------------------------------------------------
Kiriman: Dewani <d_wani(at)xxxx>


        

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org