Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/1302

e-Humor edisi 1302 (4-7-2007)

PINTAR MATEMATIKA


                     1302. PINTAR MATEMATIKA
                           =================

Sekolah Yoan mengadakan acara pesta "binatang peliharaan". Setiap anak
boleh membawa binatang peliharaan mereka masing-masing. Di acara itu
disediakan hadiah untuk binatang yang tercantik, terimut, dan
terpintar.

Yoan putar otak. Dia tidak mau anjingnya, Mumu, kalah. Pokoknya Mumu
harus menang. Tapi Mumu anjing yang biasa saja. Yoan lalu menemukan
ide yang sangat cemerlang.

Waktu perlombaan tiba. Yoan maju bersama Mumu, anjingnya. Yoan mulai
beraksi dan bertanya kepada Mumu.

"Mumu, berapa hasilnya dua ditambah dua, dikurangi empat?"

Mumu diam saja, tanpa ekspresi. Mumu hanya melihat Yoan dengan
pandangan bingung.

Tiba-tiba Yoan berkata, "Ya, benar sekali Mumu, memang jawabannya
tidak ada alias nol!"

Akhirnya Mumu memenangkan perlombaan tersebut.

---------------------------------------------------------------------
             Menjauhi kejahatan itulah jalan orang jujur;
             siapa menjaga jalannya, memelihara nyawanya.
                            (Amsal 16:17)
             < http://sabdaweb.sabda.org/?p=Amsal+16:17 >
---------------------------------------------------------------------
Sumber: Buffalosjokes


        

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org