Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-humor/1234

e-Humor edisi 1234 (3-1-2007)

NATALAN ANAK MUDA

Dear all,
Bagaimana dengan liburan Anda? Gimana dengan cerita-ceritanya? Nah,
ini ada satu cerita seru nih :) Terima kasih ya Pak Hadi :)

NATALAN ANAK MUDA
=================

Hari Natal yang baru lalu anak saya kedatangan beberapa orang 
temannya. Lalu mereka kami suguhi kue dan minuman ringan. Karena asyik 
ngobrol, maka dengan cepat kue-kue natal yang dihidangkan ludes 
dimakan.

Ketika tinggal sebuah kue kastengel tersisa di toples kue, tak satu 
orang pun yang mengambilnya. tetapi ternyata ada dua orang yang sama-
sama tertarik untuk mengambil sisa kue terakhir itu. Secara bersamaan 
mereka mengulurkan tangan hendak mengambil sisa kue terakhir tadi. 
Tetapi yang seorang lebih cepat dari teman lainnya. 

Dengan agak setengah malu teman yang kalah cepat tadi langsung 
mengambil dan mengangkat toples kue tadi dengan pura-pura melihat 
merek yang ada di toples sambil berkata, "Wah, kuenya enak, lho. Ini 
merek apa, ya?" 

Sontak teman-temannya tertawa terbahak-bahak, sambil berolok, karena 
sebenarnya mereka tahu apa yang terjadi. Mengetahui akan hal ini, maka 
istri saya lalu mengeluarkan kue baru. Dan teman yang terlanjur malu 
tadi mendapatkan giliran pertama untuk menikmati. 

Untung dia bermentalk ndableg. Toples itu lalu dipegang erat sambil 
terus makan beberapa biji sambil berolok, "Orang ngalah akan mendapat 
banyak berkah...." Kemudian teman-teman lainnya berebut mengambil kue 
tersebut. Dasar anak muda....!!!

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
  "Dengan apakah seorang muda mempertahankan kelakuannya bersih? 
    Dengan menjaganya sesuai dengan firman-Mu." (Mazmur 119:9)          
            < http://sabdaweb.sabda.org/?p=Mazmur+119:9 >
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
Sumber: Kiriman dari "Hadi P. Sahardjo" <hadips(at)xxxx



 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org