|
|
|
Salam dalam terang Kristus,
"Memandang pada Kristus akan mengakhiri semua malam bagimu." Kalimat dari C.H. Spurgeon itu rasanya sungguh tepat untuk mengawali perjumpaan kita dalam majalah publikasi tim Pembinaan edisi Natal ini. Yesus adalah fajar pagi yang menerangi pekatnya malam kehidupan kita, dan kehadiran-Nya dalam peristiwa Natal menjadi anugerah terbesar bagi kita. Kata "Jangan takut ...," seperti yang diucapkan Malaikat 2.000 tahun lalu kepada Maria dan para gembala, kini dapat juga terwujud dalam setiap aspek kehidupan kita di dunia. Dalam kolom Renungan, kita dapat menyimak tentang harapan Natal yang akan memberkati kita semua pada masa Adven ini. Simak pula artikel-artikel Natal pilihan kami dari publikasi tim Pembinaan. Selain itu, untuk melengkapi sajian Natal, kami bagikan pula informasi tentang bahan-bahan Multimedia Natal yang kiranya akan semakin memperlengkapi pelayanan Anda, yang juga dapat menjadi berkat Natal bagi orang-orang terkasih.
Natal adalah awal wujud dari pernyataan kasih Allah, dan sajian kami pada penghujung tahun ini kiranya akan mendorong kita semua untuk semakin mewujudkan kasih Allah kepada mereka yang membutuhkan. Akhir kata, redaksi majalah tim Pembinaan YLSA mengucapkan, "Selamat Natal 2018! Cinta kasih Kristus kiranya beserta kita senantiasa. Imanuel!"
|
RENUNGAN NATAL
Natal, Harapan Seberapa pun Gelapnya Kegelapan Itu
Natal adalah sebuah liburan yang bersifat paradoks yang dipenuhi dengan sukacita yang sedemikian besar, tetapi pada saat yang sama mengingatkan kita pada rasa kehilangan yang besar. Ketika sedang melakukan studi pada malam sebelumnya, saya tidak sengaja menemukan suatu khotbah oleh Tim Keller yang membicarakan tentang bagaimana terang Natal menghalau bayang-bayang kematian. Saya merasa diyakinkan dan dikuatkan. Saya harap, Anda yang merasa kewalahan pada Natal ini akan mendapatkan pengharapan dalam terang yang terdapat dalam Injil. Kita memiliki banyak hal untuk diharapkan dan yang membuat kita bersuka. Kita merayakan betapa Yesus datang dekat dengan kita pada hari Natal.
Sehening salju yang turun, Dia datang. Dan, ketika tidak ada orang yang melihat ke dalam kegelapan, Dia datang. -- Sally Lloyd-Jones
Tepat sebelum Bonhoeffer dihukum mati, dia menuliskan ini ke seorang teman: “Kematian adalah perayaan tertinggi di jalan menuju kebebasan.”
Kematian biasanya menjadi algojo, tetapi karena Injil, Yesus menjadikan kematian hanya sebagai tukang kebun. Yang bisa dilakukan kematian hanyalah menanam diriku dalam kasih-Nya dan membuatku menjadi sesuatu yang tidak sama seperti sebelumnya. -- George Herbert
Apa yang dimaksudkan oleh Bonhoeffer? Apakah itu? Bonhoeffer memahami sesuatu. Terlepas dari kenyataan bahwa ada kegelapan di sekitarnya, bayang-bayang rasa takut akan kematian, karena dia percaya kepada Yesus Kristus yang berasal dari dunia yang lain, lahir ke dalam dunia ini. Yesus Kristus mati di kayu salib untuk membayar utang umat manusia untuk keadilan, maka ketika kita mati dengan memercayai Dia, kita tidak perlu takut untuk apa pun yang telah kita lakukan yang bagaimana pun menghalangi atau membuat kita undur sehingga kita tidak usah takut akan kematian dalam cara apa pun, apa artinya itu?
Karena Bonhoeffer tidak takut pada kematian, dia tidak takut pada apa pun. Karena Bonhoeffer tidak takut pada kematian, dia tidak peduli dengan kenyamanan. Dia tidak peduli dengan kekayaan. Dia tidak peduli dengan kekuasaan atau kesenangan atau seks atau uang. Dia tidak peduli. Itulah sebabnya, pengikutnya berkata, "Anda telah mencapainya. Anda bisa menjadi profesor yang sukses di sini, jauh dari Jerman. Anda tidak perlu kembali ke sana."
Dia tidak mau tidak kembali. Mengapa? Bayang-bayang kematian tidak membayanginya. Dia hidup di dalam dunia yang gelap, tetapi karena dia percaya kepada Yesus, terang menyingsing. Karena Yesus lahir di dalam palungan, itu artinya dunia ini bukanlah segalanya yang masih ada.
Jika Anda mengenal siapa Yesus Kristus dan menyadari apa yang telah Dia lakukan dalam hidup Anda seperti Bonhoeffer, Anda bisa berkeliling ke bagian dunia mana pun, pada zaman mana pun, dalam situasi apa pun tanpa rasa takut.
Bonhoeffer benar-benar kebalikan dari orang-orang Peradaban Barat yang menurut Ernest Becker terus menghasilkan. Dia tidak tergoda oleh asmara dan cinta. Dia tidak tergoda oleh uang. Dia tidak terdorong untuk menjadi sukses. Tidak ada yang membuatnya ketakutan. Karena dia tidak takut pada kematian, dia tidak takut pada apa pun. Natal artinya tidak takut pada kegelapan. Natal artinya tidak takut. Para malaikat selalu muncul dalam kisah Natal dengan berkata, "Jangan takut, Maria. Jangan takut, Zakharia. Jangan takut. Jangan takut pada kegelapan."
Spurgeon mengatakannya demikian.
"Kedatangan Yesus kepada kita, ketika Dia benar-benar masuk ke dalam hati kita, menghilangkan gelapnya ketidaktahuan, kesusahan, kecerobohan, ketakutan, dan keputusasaan. Malam kita berakhir, sekali untuk selamanya, ketika kita melihat Allah mengunjungi kita di dalam Kristus Yesus. Hari-hari kita mungkin dinaungi awan, tetapi malam tidak akan kembali. O, engkau yang ada di tengah malam yang paling gelap, jika saja engkau bisa melihat Kristus, pagi hari akan datang padamu! Tidak ada terang bagimu di tempat lain, percayalah; tetapi jika Yesus dilihat melalui iman, engkau tidak akan membutuhkan lilin keyakinan diri manusia, ataupun percikan perasaan dan kesan: memandang kepada Kristus akan mengakhiri semua malam bagimu."
"Memandang kepada Kristus akan mengakhiri semua malam bagimu!" Kebenaran yang dalam dan penting untuk direnungkan pada masa Natal ini. Terima kasih Tim Keller. Terima kasih C.H. Spurgeon. Kiranya terang Natal menghalau bayang-bayang kematian dalam hidup Anda. Kiranya harapan dan sukacita Adven memenuhi hati Anda saat Anda mencari Dia! (t/Jing-Jing)
Download Audio
|
ARTIKEL DOA
Rayakan Epifania
Bahwa kami bisa menjadi seperti-Mu
Pada epifania besar-Mu;
Dan dapat memuji-Mu, selamanya,
Allah dalam manusia menjelma.. -- Wordsworth
Epifania jatuh pada 6 Januari, malam kedua belas dari dua belas hari masa perayaan Natal. Bahkan, Epifania kadang-kadang disebut Malam Kedua belas.
Manifestasi
Epifania secara harfiah berarti "manifestasi" atau "menjadi jelas". Ini adalah saat yang dipakai oleh gereja-gereja barat, untuk merayakan kedatangan orang-orang Majus, yang mengikuti pertanda yang mereka lihat sebagai bintang terang di sebelah timur. Peristiwa ini dianggap sebagai pernyataan Kristus pada dunia di luar Yahudi. Dalam lingkaran Ortodoks, hari ini juga digunakan untuk memperingati:
Pembaptisan Yesus (termasuk manifestasi Allah Bapa dengan merpati yang turun di atas Putra-Nya yang dikasihi) seperti yang dicatat dalam Lukas 3:21-22.
Yesus dipersembahkan di Bait Allah saat masih bayi (sebagai manifestasi kelahiran Mesias pada orang Yahudi yang diwakili oleh Simeon dan Hana) seperti diceritakan di Lukas 2:22-38.
Perubahan air menjadi anggur di pesta pernikahan di Kana (mukjizat pertama Yesus dan manifestasi kekuasaan supernatural-Nya) seperti diceritakan dalam Yohanes 2:1-12.
Selengkapnya »
|
ARTIKEL MISI
Yesus Menurut Kitab Mikha
Dia Hadir dalam Berita Kelahiran-Nya
“Akan tetapi kamu, hai Betlehem Efrata, kamu yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, darimu akan bangkit bagi-Ku seseorang yang memerintah Israel, yang permulaannya sejak purbakala, semenjak dahulu kala.” (Mikha 5:2, AYT)
Berita tentang kelahiran-Nya yang dinubuatkan oleh Nabi Mikha membuat kita bersyukur karena Dia bukan saja Raja bagi Israel, melainkan juga adalah Raja bagi bangsa-bangsa. Dialah Tuhan atas kita, Dialah Allah atas alam semesta dengan segala isinya, dan karenanya kita patut menyembah Dia. Paulus dengan ilham roh berkata: "Tiap lutut akan bertelut dan tiap lidah akan mengaku, bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan bagi kemuliaan Allah yang adalah Bapa." Kota kelahiran-Nya diberitakan Mikha dengan pasti dan terbukti. Mikha tidak berkata: "Dia akan lahir di suatu tempat di daerah Yehuda, atau di Samaria." Tidak! Mikha dengan tegas dan akurat menunjuk ke sebuah kota kecil, yaitu Betlehem. Dan, Alkitab Perjanjian Baru menyaksikan kebenaran nubuat tersebut.
Demikianlah yang terjadi pada suatu malam yang dingin, di kandang yang hina telah lahir Yang Mahatinggi, Yesus Juru Selamat manusia. Tiada selimut kecuali jerami, tiada pelita kecuali cahaya bintang-bintang. Dan, malaikat-malaikat datang di padang Efrata menyanyikan pujian indah menyambut kedatangan-Nya: "Segala kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi, dan damai sejahtera di bumi, di antara orang yang berkenan kepada-Nya." Setiap kali kita merayakan Natal, sesungguhnya kita tidak hanya sekadar bergembira menikmati suasana semarak dengan segala sesuatu yang disiapkan serba istimewa. Namun, lebih dari itu, kita bertindak menyaksikan suatu kebenaran bahwa nubuat Mikha dan para nabi bukan sekadar dongeng, bukan sekadar legenda, atau isapan jempol, melainkan kebenaran, suatu fakta sejarah yang tidak dapat disangkal oleh siapa pun di kolong langit ini, bahwa di Betlehem telah lahir seorang yang nama-Nya disebutkan orang: "Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai, Yesus Kristus, Juru Selamat Manusia".
Selengkapnya »
|
ARTIKEL REFORMED
Kemuliaan dan Damai Sejahtera
Pada malam ketika Tuhan Yesus dilahirkan, para malaikat dan bala tentara surga memuji Allah dan berkata, "Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi, di antara orang-orang yang berkenan kepada-Nya." (Lukas 2:14). Betapa sederhananya kedua kalimat pujian tersebut, tetapi di dalamnya terkandung dua pemberitaan penting, yakni: KEMULIAAN dan DAMAI SEJAHTERA. Berita pertama berkenaan dengan yang berada di tempat yang mahatinggi dan berita kedua berkenaan dengan yang berada di bumi. Di tempat yang mahatinggi ada KEMULIAAN dan di bumi ada DAMAI SEJAHTERA. KEMULIAAN dan DAMAI SEJAHTERA saling berkaitan erat, tetapi urutannya terlebih dahulu harus ada KEMULIAAN di tempat yang mahatinggi, barulah kemudian ada DAMAI SEJAHTERA di bumi. Jika kita terlebih dahulu mengutamakan KEMULIAAN di surga, barulah kita bisa mendapatkan DAMAI SEJAHTERA Allah di bumi.
Selengkapnya »
|
BAHAN NATAL MULTIMEDIA
Mari Berbagi Berkat Natal dengan Bahan-Bahan Multimedia dari YLSA!
Untuk memperlengkapi Anda pada masa Natal ini, Yayasan Lembaga SABDA serta tim Pembinaan YLSA memiliki serangkaian bahan Natal Multimedia yang dapat Anda gunakan dan bagikan dalam pelayanan maupun kepada komunitas Anda. Anda dapat mengunduh, menyaksikan, mendengarkan, membagikan, atau menyebarkan bahan-bahan Natal kami sehingga dapat menjadi berkat Natal bagi banyak orang. Berikut adalah beberapa bahan yang tersedia beserta tautannya:
Infografis Natal
Terdapat beberapa infografis Natal yang menggambarkan tentang peristiwa serta nubuat Natal yang menarik, yang akan membuat banyak orang semakin memahami peristiwa Natal. Anda dapat menggunakan infografis Natal ini dalam pelayanan Anda, atau untuk dibagikan melalui aplikasi chat dan media sosial. Unduh gambarnya di:
Audio Natal
Dapatkan berbagai renungan serta artikel Natal inspiratif yang dapat Anda dengarkan dan bagikan untuk menjadi berkat selama masa Natal ini. Anda dapat mengunduh berbagai audio Natal kami melalui tautan berikut ini:
Audio Artikel Natal
Video Natal
Saksikan video-video Natal dari YLSA dalam berbagai versi yang terambil dari kitab Matius dan Lukas. Video-video ini dapat menjadi bahan yang memperlengkapi Anda dalam berbagai pelayanan, baik pelayanan di gereja, komunitas, maupun pelayanan penjangkauan bagi mereka yang belum mengenal Kristus. Saksikan dan unduh video Natal YLSA di YouTube SABDA Alkitab dan mysabda.org/natal/, kiranya Anda mendapat berkat dari video-video Natal yang ada.
GIF Natal
Terdapat berbagai GIF Natal menarik bertema Natal dan kelahiran Kristus yang dapat Anda gunakan dalam pelayanan ataupun untuk dibagikan kepada banyak orang melalui aplikasi media sosial ataupun chat. Unduh GIF-GIF Natal dari kami dalam tautan berikut ini:
GIF Natal
Quote Gambar
Berbagai kutipan yang menarik, inspiratif, dan memberkati tentang Natal dan kelahiran Kristus dalam bentuk quote gambar dapat menjadi postingan serta kiriman yang memberkati bagi komunitas pelayanan maupun orang-orang terkasih dalam kehidupan kita. Untuk mendapatkan berbagai quotes. gambar Natal yang menarik, silakan bergabung dalam komunitas Natal kami di:
Selamat menikmati dan menggunakan bahan-bahan Multimedia Natal dari kami, kiranya dapat menjadi berkat Natal yang indah bagi Anda serta pelayanan kita bersama!
|
|
|