Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/40hari/21 |
|
![]() |
|
Doa 40 Hari 2025 edisi 21 (10-3-2025)
|
|
[40-Hari-2025] Libya/[21] 40 HARI MENGASIHI BANGSA DALAM DOA -- SENIN, 10 MARET 2025 LIBYA Libya adalah negara yang kaya akan sumber daya alam, tetapi dilanda perang saudara dan berbagai konflik bersenjata selama bertahun-tahun. Akibatnya, banyak orang yang bermigrasi, sementara mereka yang tetap tinggal menghadapi kesulitan ekonomi dan penderitaan yang mendalam. Selain itu, situasi spiritual di Libya sangat sulit. Memilih untuk mengikuti Kristus di negara ini bisa berarti hukuman mati. Aatiq adalah salah satu orang yang menghadapi ancaman hukuman mati karena imannya. Bertahun-tahun lalu, dia mengenal Kristus melalui pembacaan firman Tuhan, tetapi kemudian menjauh. Suatu hari, seorang percaya dari Afrika Sub-Sahara mendoakannya dan meminta agar Tuhan memberinya visi tentang Kristus yang telah bangkit. Beberapa hari kemudian, Aatiq mengalami penglihatan tersebut. Sejak saat itu, dia kembali kepada Tuhan dan tetap berpegang teguh kepada-Nya meskipun menghadapi penganiayaan yang hebat akibat keberaniannya dalam bersaksi. Seperti Yusuf dalam kitab Kejadian, Aatiq dihormati oleh beberapa orang yang bertanggung jawab di penjara tempat dia ditahan karena mereka melihat sikapnya yang baik dan pekerjaannya yang jujur. Bagaimana Kita Bisa Berdoa? 1. Berdoalah sesuai dengan Ibrani 13:3, "Ingatlah orang-orang yang dipenjarakan seolah-olah kamu dipenjarakan bersama mereka, ingatlah juga orang-orang yang dianiaya sebab kamu pun berada di dalam tubuh." Mintalah kepada Tuhan agar mereka yang menderita di penjara dapat dibebaskan. 2. Doakan upaya penyebaran Injil yang dilakukan melalui media dalam bahasa Arab Libya dapat menarik banyak orang kepada Kristus serta menguatkan dan membimbing orang percaya yang masih tersembunyi. 3. Berdoa agar orang Libya yang bermigrasi ke negara lain dapat mengenal Kristus dan kembali untuk membawa kabar baik ke tanah air mereka. "Roh TUHAN Allah ada padaku karena TUHAN telah mengurapi aku untuk memberitakan kabar baik kepada orang-orang yang tertindas. Dia telah mengutus aku untuk membalut orang yang patah hati, untuk menyatakan kebebasan kepada para tawanan, dan kelepasan kepada para tahanan." (Yesaya 61:1, AYT) Kontak: doa@sabda.org Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa@hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa@hub.xc.org Arsip: https://sabda.org/publikasi/40hari (c) 2025 oleh e-DOA dan "MENGASIHI BANGSA DALAM DOA"
|
|
![]() |
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |