Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > Doa 40 Hari > Edisi 38
  Tampilan cetak   pokok doa sebelum | Edisi 2006 | pokok doa berikut

Doa 40 Hari 2006 edisi 38 (21-10-2006)

Muslim di Mysore, India

                        Sabtu, 21 Oktober 2006

MUSLIM DI MYSORE, INDIA
=======================

Populasi: 877.000 (tahun 2005)
Muslim: kira-kira 250.000
Muslim: 400.000 (27%)

Mysore adalah sebuah kota sejarah terletak di sebelah selatan negara
bagian Karnataka, India. Bersifat konservatif secara agama dan budaya.
Kaum Muslim dan Hindu tinggal di daerah-daerah yang terpisah secara
tajam dan hampir tidak pernah bercampur seperti layaknya terjadi di
kota-kota kosmopolitan. Secara sejarah, kaum Muslim memiliki pengaruh
besar di Mysore. Pengaruh Muslim terbesar datang dari Hyder Ali dan
puteranya Tipu Sultan yang dikenal sebagai "Macan Mysore", yang
menguasai kerajaan Mysore dari 1782-99. Tipu adalah seorang pria
terpelajar, pujangga yang baik dan tentara yang terampil. Sebagai
seorang yang beragama, dia memeluk Islam Sunni.

Di Mysore yang sekarang terdapat beberapa kelompok Muslim dengan
prakteknya yang benar-benar berbeda. Walaupun kebanyakan Muslim di
Mysore berbahasa Urdu, terdapat 4.000 Labbai yang berbahasa Tamil dan
4.000 Muslim Mapilla yang berbahasa Malayalam. Suku Bhangi yang
berbahasa Hindi bekerja sebagai penyapu dan pengemis. Suku Memon
adalah pedagang yang berbahasa Gujarati dan Urdu.

Penelitian tentang Muslim di Mysore belakangan ini menyatakan bahwa
hanya 18% pria dewasa Muslim melakukan sembahyang lima waktu. Hanya
kurang dari setengah dari mereka menghadiri sembahyang Jum`at, yang
diwajibkan bagi kaum Muslim. Pertemuan Muslim terbesar terjadi pada
liburan agama ketika mencapai 35.000 orang berdoa bersama di lapangan
terbuka, sementara yang lain berkumpul di mesjid.

Beberapa organisasi Islam di kota secara aktif terlibat dalam dunia
politik, pekerjaan sosial dan menyebarkan Islam kepada non-Muslim.
Terdapat 120 mesjid di Kota Mysore dan 180 sekolah dimana pengajaran
agama diimpartasikan kepada 10.000 anak-anak. Tetapi, hampir 80% dari
anak-anak Muslim tidak menerima dasar pendidikan agama. Di kota ini
terdapat 300 orang yang sudah menghafalkan Al Qur`an secara lengkap
(mereka di sebut Hafiz). Banyak kaum Muslim di Mysore mengikuti
tradisi Sufi, termasuk mengunjungi makam orang suci Islam dan secara
mistik memuji Allah melalui lagu-lagu. Islam Sufi mencapai kesatuan
dengan Allah melalui banyak cara seperti meditasi, mendengungkan
pujian/mantra dan musik.

Saat ini, kurang dari 100 gereja di Mysore yang menjangkau komunitas
Muslim secara terorganisir dan aktif. Tapi ini mulai berubah. Telah
ada 3 pekerja Kristen yang berkonsentrasi menjangkau kaum Muslim,
mereka memotivasi umat percaya untuk melayani kaum Muslim dan
mengadakaan pelatihan bagi para gembala. Mereka telah melihat 8
keluarga dari latar belakang Muslim datang kepada iman dalam Kristus;
keluarga-keluarga ini sedang dimuridkan.

POKOK DOA

* Doakan agar Tuhan menyatakan diri-Nya sebagai Allah yang pribadi
  kepada kaum Muslim di Mysore bahkan ketika mereka mencari Dia
  melalui tradisi Sufi mereka.

* Doakan agar mereka mengerti bahwa Yesus adalah jalan satu-satunya
  untuk mencapai "kesatuan" dengan Allah dan itu tidak akan terjadi
  melalui meditasi, dengungan mantra, musik atau kunjungan ke tempat-
  tempat suci.

* Doakan agar gereja-gereja mengambil tanggung jawab untuk menjangkau
  komunitas Muslim dengan pendekatan yang tepat dan sensitif dengan
  budaya setempat.

* Doakan agar umat Kristen baru yang berlatar belakang Muslim memiliki
  keberanian untuk berjalan dengan Yesus dan menjadi saksi bagi-Nya
  dalam komunitas mereka.

POKOK DOA INDONESIA

* Pendidikan: Menteri Pendidikan dan jajaran kementerian Pendidikan,
  para pendidik Muslim (para dosen, para guru), baik yang mengajar di
  negeri maupun swasta (sebut nama mereka yang Anda ketahui).

  Tampilan cetak   pokok doa sebelum | Edisi 2006 | pokok doa berikut
  Edisi Terbaru
Edisi 2025
  Arsip
Total 1101 edisi (2002-2025)
  Cari
  Keanggotaan Milis
Berlangganan
Berhenti
Ganti alamat email
  Relasi

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org