ARTIKEL ICW
Tanggal: 2014-02-04
Kategori: Ulasan
GUBUK (Gudang Buku Kristen Online): http://gubuk.sabda.org/
Situs Gudang Buku Kristen (GUBUK) menghadirkan buku-buku Kristen yang dapat dibaca secara online maupun diunduh.
Tanggal: 2014-02-04
Kategori: Aplikasi
Bagi Anda penikmat buku digital, Calibre bisa jadi merupakan software yang sangat berguna. Calibre merupakan sistem manajemen buku digital. Banyak hal yang bisa dilakukan oleh software ini. Pertama, software ini bisa berperan sebagai "e-book viewer".
Tanggal: 2014-02-04
Kategori: Multimedia
Apakah Anda pernah membaca buku "Jesus a Gospel" karya Henry Nouwen? Jika belum, slideshare ini akan membantu Anda mengupas buku tersebut. Slideshare bedah buku ini dibuat oleh Y. B. Prasethyanta, MSF.
Tanggal: 2014-01-07
Kategori: Ulasan
Top Renungan: http://renungan.co/
Situs renungan.co merupakan situs penyedia informasi terlengkap mengenai renungan bagi umat Kristen, khususnya di Indonesia.
Tanggal: 2014-01-07
Kategori: Aplikasi
Aplikasi renungan Mutiara Iman adalah sebuah aplikasi yang berisi doa dan renungan yang terbit setiap hari untuk umat Katolik. Format penulisan renungan ini pun menarik untuk dibaca.
Tanggal: 2014-01-07
Kategori: Multimedia
Menulis renungan tidak lagi menjadi aktivitas yang sulit jika Anda mau belajar dari slideshare Pelatihan Menulis Renungan dengan SABDA. Slide presentasi ini memberikan banyak informasi seputar penulisan renungan Kristen, mulai dari pengertian, dasar menulis renungan Kristen, tujuan khusus renungan Kristen, sampai langkah-langkah membuat renungan, yang tentunya bisa Anda praktikkan.
Tanggal: 2013-12-03
Kategori: Ulasan
Situs Natal Indonesia: http://natal.sabda.org
Situs Natal Indonesia merupakan situs yang menyediakan bahan-bahan kekristenan untuk memperingati hari kelahiran Tuhan Yesus Kristus. Situs yang diluncurkan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) ini merupakan satu-satunya situs yang khusus menyediakan bahan Natal dengan menggunakan bahasa Indonesia.
Tanggal: 2013-12-03
Kategori: Multimedia
"Tuhan Yesus Menyelamatkanmu" adalah judul sebuah traktat pelayanan anak yang saat ini sudah tersedia dalam bentuk video untuk pelayanan penginjilan Anak. Video yang dibuat oleh Yayasan Lembaga SABDA ini menjelaskan tentang keadaan anak yang berdosa, dampak dosa dalam kehidupan mereka, dan tindakan Allah untuk menyelamatkannya.
Tanggal: 2013-12-03
Kategori: Renungan
Ditulis oleh: Sih Ell Mirmaningrum
Apa yang akan kita bawa sebagai buah tangan ketika menghadiri sebuah pesta ulang tahun? Baju, buku, mainan, atau tiket pergi ke suatu tempat untuk bersenang-senang bersama orang yang sedang berulang tahun itu? Itu yang lazim dilakukan sekarang. Namun, ada kalanya kita hanya memotong tumpeng kecil dan makan bersama secara sederhana, seperti yang lazim dilakukan oleh kami ketika masih kecil.
Tanggal: 2013-11-08
Kategori: Aplikasi
Buku Saku Dokter merupakan sebuah aplikasi medis yang dapat mendukung kinerja dokter dalam memberikan pelayanan kesehatan. Aplikasi yang menggunakan bahasa Indonesia ini disesuaikan dengan kebutuhan dokter di Indonesia, karakter penyakit, dan jenis obat-obatan yang tersedia di pusat pelayanan kesehatan Indonesia.
Tanggal: 2013-11-08
Kategori: Multimedia
Gereja yang Sehat Secara Emosional merupakan sebuah buku terjemahan yang ditulis oleh Peter Scazzero dengan judul asli "The Emotionally Healthy Church". Dalam buku tersebut dituliskan bahwa ada beberapa mata rantai yang hilang dalam pemuridan. Pemuridan yang sejati seharusnya bisa mengintegrasikan kesehatan rohani dan emosi. Slide presentasi ini juga memberikan enam prinsip untuk menjadi orang yang sehat secara emosional.
Tanggal: 2013-10-01
Kategori: Aplikasi
Instapray merupakan sebuah aplikasi Android yang menghubungkan orang di seluruh dunia melalui doa. Melalui aplikasi ini, Anda bisa menyampaikan pokok-pokok doa yang ingin Anda bagikan kepada orang lain. Anda juga bisa berkomunikasi dengan pengguna yang lain serta berdoa untuk orang lain melalui pokok-pokok doa yang telah dikirimkan.
Tanggal: 2013-10-01
Kategori: Multimedia
Pada edisi kali ini, kami akan membahas presentasi yang diunggah oleh Derek Moore di slideshare. Presentasi ini berjudul "Microblogging on Twitter" dan sesuai judulnya, topik bahasan utama dalam presentasi ini adalah twitter.
Tanggal: 2013-09-03
Kategori: Aplikasi
Daily Devotional merupakan aplikasi renungan bagi umat kristiani yang dibuat oleh CBN (Cahaya Bagi Negeri). Aplikasi ini ditujukan bagi Anda untuk bisa menikmati renungan di mana saja dan kapan saja melalui perangkat Android Anda.
Tanggal: 2013-09-03
Kategori: Multimedia
Agar tetap kokoh dan kuat dalam menahan badai, pernikahan harus memiliki fondasi yang kuat. Bagaimana kita harus membangun fondasi ini? Slide yang diunggah oleh Johan Setiawan ini mungkin bisa menjawabnya. Slide ini sebenarnya digunakan untuk khotbah pemberkatan pernikahan Evan dan Monika, tetapi isi slide ini menarik untuk setiap orang yang membacanya.
Tanggal: 2013-08-02
Kategori: Aplikasi
Apakah Anda rindu merenungkan firman Tuhan setiap saat? Anda pengguna HP Android? Dapatkan aplikasi renungan untuk Android Anda: e-Renungan PSM (Pagi, Siang, Malam) dari Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) < http://ylsa.org >. Aplikasi e-RH PSM menyediakan tiga bacaan renungan Kristen (untuk renungan pagi, siang, dan malam) sehingga hari dan waktu Anda dapat selalu diisi dengan kebenaran firman Tuhan.
Tanggal: 2013-08-02
Kategori: Multimedia
Presentasi yang dibagi ke dalam tiga topik ini membahas tentang Misi Umat Allah, yaitu bagaimana membawa keselamatan kepada bangsa-bangsa sampai ke ujung bumi. Tiga topik yang dipresentasikan dalam slide ini adalah "Pandangan Alkitab tentang Misi Dunia", "Pandangan Strategis tentang Misi Dunia", dan "Bagaimana menjadi Orang Kristen Dunia". Dalam setiap topik tersebut, Johan Setiawan menjelaskan secara detail materi yang ada. Dalam slide presentasi ini juga dijelaskan perbedaan antara penginjilan, misi, misi biasa, dan misi perintisan.
Tanggal: 2013-07-02
Kategori: Aplikasi
Orang tua terkadang merasa sangat sulit untuk beradaptasi dengan perangkat komunikasi yang semakin canggih. Hal ini mendorong pengembang aplikasi dari perusahaan SingTel untuk menyediakan sebuah aplikasi yang cocok bagi orang tua. Aplikasi ini dinamakan Silverline, yang diharapkan dapat memudahkan orang tua dalam menjaga komunikasi dengan anggota keluarga, teman, dan menemukan dunia di sekitarnya.
Tanggal: 2013-07-02
Kategori: Multimedia
Alkitab Audio merupakan teks Alkitab yang disajikan dalam format audio (.mp3) sehingga apabila kita ingin belajar firman Tuhan, kita dapat mendengarkannya.
Tanggal: 2013-06-04
Kategori: Aplikasi
Software SABDA merupakan online bible versi Indonesia yang membantu kita untuk mempelajari Alkitab dengan lebih baik. Software Alkitab yang disebarkan secara gratis oleh Yayasan Lembaga SABDA ini memiliki kelebihan-kelebihan yang tidak ditemukan di software Alkitab lain. Software dengan antarmuka Bahasa Indonesia ini terintegrasi dengan bahan-bahan biblika. Bahan biblika ini meliputi buku-buku, kamus, tafsiran, peta, leksikon, dan masih banyak lagi. Software Alkitab ini bisa dipasang di berbagai macam sistem operasi komputer, seperti Windows maupun Linux. Sayangnya, software ini belum dapat diterapkan pada sistem Android. Fitur-fitur yang ada pun sangat lengkap sehingga memudahkan pengguna mengoperasikannya. Pengguna juga bisa mendengarkan audio Alkitab dalam versi Terjemahan Baru dan menambah modul sendiri jika menginginkannya. Untuk menambah modul baru lainnya, pengguna bisa mengunduh langsung dari situsnya.
ke atas |