Menu:

 

ARSIP PUBLIKASI ICW

1999 (46 edisi) | 2000 (44 edisi) | 2001 (28 edisi) | 2002 (7 edisi) | 2003 (14 edisi) | 2004 (23 edisi) | 2005 (23 edisi) | 2006 (21 edisi) | 2007 (13 edisi) | 2008 (12 edisi) | 2009 (24 edisi) | 2010 (24 edisi) | 2011 (28 edisi) | 2012 (24 edisi) | 2013 (15 edisi) | 2014 (13 edisi) | 2015 (12 edisi) | 2016 (12 edisi) | 2017 (0 edisi) | 2018 (0 edisi) | 2019 (0 edisi) | 2020 (0 edisi) | 2021 (0 edisi) | 2022 (0 edisi) | 2023 (0 edisi) | 2024 (0 edisi) | Semua (383 edisi) |
Edisi terakhir: Edisi 383


%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
ICW - Indonesian Christian Webwatch
%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
Daftar isi:

 DARI REDAKSI
 SELINTAS SITUS WEB : LAI, GL Ministry, STT Tiranus, GKI Layur
 SEPUTAR MILIS
FORUM DISKUSI : FICA-Net, e-Pantekosta, e-Alumni(Navs)
PUBLIKASI : e-Humor
 LIPUTAN DUNIA INTERNET : Perpustakaan Virtual
 INFO TERBARU : Situs untuk Sistem Milis I-KAN
 FOKUS EDISI INI : Free E-Mail (Layanan E-Mail Gratis!!)
 APA DAN SIAPA
 STOP PRESS!!
 e-SURAT ANDA

=======================================================================
DARI REDAKSI
=======================================================================

Syaloom,

Inilah penerbitan publikasi ICW yang ketiga kalinya. Kami akan hadirkan berita-berita dari dunia internet yang hangat, baru dan menarik.

Besar harapan kami pelayanan publikasi elektronik ICW ini dapat memberikan manfaat yang semakin besar bagi masyarakat Kristen di Indonesia, khususnya pengguna internet Kristen. Kami percaya hal ini dapat terjadi karena doa dan partisipasi anda. Oleh karena itu ajakan kami adalah:

- berdoalah agar pelayanan media elektronik ini dipakai Tuhan
untuk pelebaran Kerajaan-Nya.
- berpartisipasilah supaya kualitas pelayanan ini semakin
meningkat.

Tuhan memberkati kita semua.

Staf Redaksi ICW

_______________________________________________________________________
SELINTAS SITUS WEB %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

 LAI
LAI (Lembaga Alkitab Indonesia) mempunyai sejarah yang panjang
dan menarik untuk kita ketahui. Namun demikian dalam Situs Web
LAI ini anda akan diajak tidak hanya untuk mengenal LAI sebatas
pada sejarah organisasinya saja tetapi juga mengenal bagaimana
Alkitab itu diterjemahkan kedalam bahasa-bahasa lain dan bagaimana
Alkitab-alkitab itu diterbitkan dan didistribusikan dan juga
apa persiapan LAI untuk melangkah masuk ke era millenium ke-3.
Informasi lengkap dapat anda jumpai di URL berikut:

http://www.alkitab.org/

 GL MINISTRY
Anda mungkin tidak asing lagi dengan salah seorang figur di GL
MINISTRY ini, karena beliau dulu sering muncul di program
Penyegaran Rohani Kristen di salah satu stasiun televisi swasta
kita. Anda benar!! Dia adalah Pdt. Gilbert Lumoindong, S.Th.
yang sekarang dapat anda jumpai di Situs Web yang dibangun untuk
kepentingan pelayanan dari hamba Tuhan ini. Dalam Situs Web ini
terdapat halaman-halaman yang berisi tuntunan hidup kekristenan
dengan berpegang teguh pada Firman Tuhan dan kesaksian-kesaksian
dari beberapa orang percaya. Terdapat juga warta kegiatan yang
diselenggarakan oleh GL MINISTRY. Untuk anda yang ingin
mendapatkan informasi tentang konseling, pelayanan radio,
televisi, chatting dengan hamba Tuhan, dan bahkan kaset, buku,
atau produk GL MINISTRY lainnya, silakan kunjungi Situs Webnya di:

http://www.glministry.com/

 STT TIRANUS
Anda terpanggil untuk menjadi hamba Tuhan? Atau anda ingin
mengetahui informasi tentang salah satu Lembaga Pendidikan
Teologia terkemuka di Indonesia? Inilah Situs Web yang perlu
anda simak: Sekolah Tinggi Teologia TIRANUS yang berlokasi
di Bandung dan bersifat interdenominasi. Tujuan keseluruhan
paket pendidikan STT Tiranus adalah untuk menghasilkan
rohaniwan Kristen yang berpegang kepada Alkitab, trampil
melaksanakan Amanat Agung Yesus Kristus, dan dewasa dalam
hidup kerohanian. Foto gedung dan lokasi di mana Institut ini
berada dapat dilihat dalam Situs ini. Selain itu kita juga
bisa mendapatkan informasi-informasi lain, seperti: program-
program, fasilitas, pendanaan, kehidupan di kampus, berita
alumnus, dan lain-lain. Untuk lebih jelasnya silakan
berkunjung ke Situs Web STT Tiranus di:

http://bdg.centrin.net.id/~tiranus/

 GKI LAYUR

GKI (Gereja Kristen Indonesia) Layur bertempat di Rawamangun
Jakarta. Dalam Situs Web ini selain kita mendapat informasi
tentang sejarah berdirinya gereja dan para pengerja yang
terlibat dalam perkembangan GKI Layur, kita dapat juga melihat
visi dan misi gereja, susunan komisi-komisi yang ada, dan
jadwal kegiatanan GKI Layur. Selain informasi seperti di atas,
Situs ini juga menyajikan kesegaran rohani yang berupa renungan
harian. Jumpai mereka di alamat Situs di bawah ini:

http://www.gki.or.id/layur/

______________________________________________________________________
SEPUTAR MILIS-MILIS %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

FORUM DISKUSI ELEKTRONIK
------------------------

 FICA-Net
Milis yang diselenggarakan oleh Fellowship of Indonesian
Christians in America (FICA) ini keanggotaannya sudah mencapai
kira-kira 700 orang. Keanggotaan tidak dibatasi untuk mereka
yang tinggal di Amerika saja, tetapi juga termasuk orang-orang
Kristen Indonesia dari belahan bumi lainnya. Sifat milis ini
adalah semi-moderated, non-politis, dan interdenomisasi.
Tujuan utamanya adalah untuk saling membagi kasih Kristus,
saling menguatkan, mempertinggi wawasan kekristenan, dan
saling memacu untuk perbuataan-perbuatan baik. Selain hal-hal
kekristenan, isu-isu sosial/keadilan juga dibicarakan untuk
mengintegrasikan iman, perbuatan dan pengetahuan. Milis
FICA-Net ini adalah salah satu milis Kristen interdenominasi
terbaik/terbesar yang aktif di internet saat ini.
Anda ingin bergabung? Silakan menulis e-mail dengan bentuk:

To : listproc@fica.org
Subject: [bisa dikosongkan]
Isi :
subscribe fica-net nama_anda

 e-Pantekosta
Forum diskusi ini terbuka bagi para anggota dan simpatisan
gereja Pantekosta di Indonesia. Dalam milis ini para anggota
milis bisa saling berbagi masalah-masalah kehidupan sehari-hari,
berbagi doa, kesaksian tentang Kasih Allah dan lain-lain. Untuk
anda yang tertarik untuk bergabung, silakan hubungi alamat ini:
Budi Lewiyanto <owner-i-kan-untuk-Pantekostahttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org> .

Untuk menjadi anggota daftarkan diri anda dengan mengirimkan
e-mail kosong ke alamat berikut:

<subscribe-i-kan-untuk-Pantekostahttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

 e-Alumni (Navigator)
Apakah anda alumnus Navigator ITB? Inilah saatnya anda bergabung
dengan kawan-kawan alumnus di Milis e-Alumni (Navigator). Dalam
Milis ini anda bisa berbagi kesaksian dan pengalaman bertumbuh
dan melayani di lingkungan masing-masing. Dari saling membagikan
inilah beban untuk berdoa syafaat diharapkan bertumbuh di antara
alumni Navigator ITB. Informasi lebih lanjut dapat dikirim ke
alamat e-mail:
Setyabudi <owner-i-kan-untuk-navs-alumhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

Bagi yang ingin bergabung silakan mengirimkan e-mail kosong ke:

<subscribe-i-kan-untuk-navs-alumhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

PUBLIKASI ELEKTRONIK
--------------------

 e-Humor
Seorang tokoh Alkitab, seorang terkaya dijamannya yang juga
salah seorang raja dari umat pilihan Allah pernah menulis:
"Hati yang bergembira membuat muka berseri-seri
tetapi kepedihan hati mematahkan semangat."
(AMSAL 15:13)
Inilah juga yang menjadi alasan penting mengapa milis e-Humor
diadakan. Selain menampilkan humor-humor menarik dan kocak,
milis ini juga menjaga berusaha "kebersihan" isi humornya
yang dikirimkan secara berkala. Dengan gratis anda dapat ber-
ha..ha..hi..hi dan terkekeh-kekeh melalui milis e-Humor ini.
Ingin bergabung dengan kurang lebih 1000 orang anggota lainnya?
Seperti biasa :-) , silakan mengirim e-mail kosong ke:

<subscribe-i-kan-Humorhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

Atau jika anda ingin berpartisipasi dalam milis ini dengan
mengirimkan humor, silakan kirimkan [[ secepat mungkin ;-) ]]
ke redaksi e-Humor:
Sugeng Budi <owner-i-kan-Humorhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

______________________________________________________________________
LIPUTAN DUNIA INTERNET %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

 PERPUSTAKAAN VIRTUAL
CyberGKI sudah mulai membuat suatu ruang "perpustakaan virtual"
atau sumber bacaan, memuat berbagai artikel maupun buku guna
menunjang pelayanan anda. Pada saat ini kita sudah sempat memuat
beberapa bundel di CyberGKI. Bundel-bundel ini masih belum
dipilah-pilah berdasarkan kategorinya, semuanya masih bercampur
jadi satu, mulai bahan serius sampai humor. Bila sudah saatnya
kita juga ingin menerapkan sistem klasifikasi untuk kumpulan
bundel ini, seperti layaknya perpustakaan internet. Semua bundel
tersebut boleh diakses dan digunakan untuk bahan pembinaan atau
untuk berbagai keperluan lainnya.

Mulailah dengan URL
< http://www.gki.or.id/exe/ >
dari situ anda
akan mendapatkan daftar isi dengan resensi super singkat tentang
isi dari masing-masing bundel yang ada. Silakan di klik bundel
yang anda kehendaki dan lakukan "down load" sebagai EXE file (save
as EXE file). Bila sudah ter"down-load" di komputer anda anda bisa
memeriksa EXE file tersebut terhadap virus (pada dasarnya sudah
diberikan jaminan bahwa file bebas virus :-). Setalah itu anda
bisa menjalankannya dengan DOS, dan akan terjadi ekstraksi mandiri
(self-extraction) menjadi 'TXT' file, untuk kemudian anda baca
secara off-line. Cara ini ditempuh agar waktu on-line menjadi
lebih singkat dan file yang portabel bisa dijalankan dengan DOS
sederhana atau Windows yang biasanya dimiliki oleh pemakai PC.

Pengelola CyberGKI juga mengundang para penulis untuk berkon-
tribusi mengisi ruang ini. Bila ada di antara anda yang memiliki
tulisan panjang untuk disebarluaskan namun sulit dibaca lewat WEB
karena alasan praktis (down load lama, harus diresapi dll.) maka
kami undang anda untuk berbagi dengan mengirimkan naskah anda ke
<cybergkihttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>. Mari kita bangun perpustakaan virtual CyberGKI.

Artikel oleh: Kristianto Jahja [ Thanks banyak Pak Kris :-) ]

______________________________________________________________________
INFO TERBARU %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

 I-KAN (Internet -- Komputer Alkitab Network)

Baru-baru ini, Yayasan Lembaga SABDA sebagai penyelenggara sistem
milis I-KAN membangun Situs Web yang ==khusus== untuk sistem I-KAN.
Situs Web ini dimaksudkan untuk memberikan pelayanan yang lebih
baik lagi bagi para anggotanya. Melalui Situs Web I-KAN yang
terbaru ini anda dapat mengenal dan mengerti sistem I-KAN secara
lebih jelas lagi. Situs Web ini menghadirkan informasi-informasi
yang berguna untuk orang yang tertarik dengan sistem I-KAN, selain
itu melalui formulir yang ada, anda dapat mendaftar/subscribe secara
serempak ke dalam milis-milis yang berada di bawah I-KAN. Situs
Web ini dibangun dengan tujuan memberi layanan yang lebih baik dan
otomatis bagi para anggota maupun simpatisan sistem I-KAN.

http://www.sabda.org/i-kan/

_______________________________________________________________________
FOKUS EDISI INI %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

 FREE E-MAIL (Layanan E-Mail Gratis)

Pernahkah anda mendengar tentang layanan "Free E-Mail" di internet?
Layanan penyedia jasa e-mail gratis seperti ini sering dianggap
orang tidak berkualitas karena gratis. Orang-orang yang
menggunakannya pun sering digolongkan nggak keren dan "miskin"
karena menggunakan jasa e-mail gratis. Tapi betulkah pendapat itu?

Saat ini ada sejumlah besar penyedia layanan "Free E-Mail" atau
"E-Mail Gratis" di seluruh dunia dan yang jelas semakin
banyak perusahaan, organisasi atau individu yang mendapatkan
peluang lebih besar untuk mengakses internet berkat jasa penyedia
layanan "Free E-Mail" ini.

Salah satu keuntungan utama memiliki "Free E-Mail" adalah anda
bisa memeriksa e-mail di mana pun anda sedang berada. Keuntungan
lain: anda tidak harus memakai komputer anda sendiri untuk
mengirim atau memeriksa e-mail (anda bisa nebeng lewat kafe
internet, misalnya). Selain itu fungsi-fungsi yang lain bisa
anda dapatkan juga, seperti menerima/mengirim attachment,
memfilter surat. Malah dengan memiliki "Free E-Mail" dapat
memungkinkan anda memiliki beberapa MegaByte (MB) ruang server
tambahan untuk penyimpanan pesan yang dikirimkan kepada anda.

Sementara ini kami belum temukan alamat penyedia Free E-Mail
lokal (Indonesia). Mungkin ada di antara anda yang tahu? Kalau
ada, silakan menghubungi redaksi.

Berikut ini adalah beberapa Situs Web asing yang menyediakan
layanan e-mail gratis:

 Yahoo Mail:  MailExcite:
http://www.yahoo.com http://mail.excite.com
 Geocities:  Softhome
http://www.geocities.com http://www.softhome.net
 MailCity:  HotMail:
http://www.mailcity.com http://www.hotmail.com
 Net@ddress  ZDNet Mail
http://www.netaddress.com http://www.zdnetmail.com
 IName  Email.Com
http://www.iname.com http://www.mail.com
 Bigfoot  Lycos E-mail
http://www.bigfoot.com http://www.lycosemail.com

Masing-masing penyedia layanan e-mail gratis ini mempunyai
keunggulan sendiri-sendiri. Ada yang mempunyai kelebihan dan
kemampuan memeriksa POP mail, ada yang mempunyai kapasitas
penyimpanan atau kecepatan lebih besar dari yang lain, ada pula
yang mempunyai fasilitas antispam, filter, dll. Silakan pilih
layanan-layanan di atas sesuka hati anda, dan nikmatilah
fasilitasnya...!!

_______________________________________________________________________
APA DAN SIAPA %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

- Menurut kitab Amsal, (cairan) apakah yang dapat merusak seseorang
sehingga ia merasa sakit seperti dipagut ular beludak?
Baca jawabannya : Lihat Amsal 23:30-32
http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Ams/T_Ams23.htm
- Tarian siapakah yang begitu mempesona namun berakibat sangat
fatal terhadap Yohanes Pembaptis?
Baca jawabannya : Lihat Matius 14:6-8
http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Mat/T_Mat14.htm
_______________________________________________________________________
STOP PRESS !!! %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

Bagi anda yang ingin menerima kiriman ICW secara teratur setiap minggu, silakan mendaftar dengan mengirimkan e-mail kosong ke:
<subscribe-i-kan-icwhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>

_______________________________________________________________________ e-SURAT ANDA %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%

Dari Lina:
>"Selamat ya...ICW telah terbit u/ ke 2 kalinya .Thank's berat
>loh...abis dengan ICW saya jadi lebih banyak tahu. Dan saya
>berharap ICW akan selalu hadir terus ya? Doa saya selalu u/staf
>ICW & Sukses terus ya di kancah internet mail ini. bye..."

Redaksi:
Sama-sama, tapi yang jelas syukur kepada Tuhan bahwa pengetahuan anda semakin banyak. Semoga berguna bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga untuk membantu pelayanan di mana pun anda berada.
Selamat melayani.


Dari Hendy:
>Buat Redaksi ICW
>Saya mengetahui alamat Situs Persekutuan Kristen si Aachen Jerman.
>Selamat mencoba.
> http://www.geocities.com/Athens/6321/

Redaksi:
Terima kasih banyak untuk informasinya. Kami akan memeriksa dan coba membuat reviewnya pada Edisi ICW yang akan datang.

______________________________________________________________________
Ingin berhenti berlangganan? Silakan kirim e-mail kosong ke alamat:
<unsubscribe-i-kan-icwhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>
Untuk berlangganan, silakan kirim e-mail kosong ke alamat:
<subscribe-i-kan-icwhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>
Untuk informasi, silakan kirim e-mail anda ke:
<info-ICW@sabda.org> atau <owner-i-kan-ICWhttp://www.sabda.org/_images/mail.gif" border="0">hub.xc.org>
______________________________________________________________________

PENANGGUNG JAWAB PENASIHAT
 Yayasan Lembaga SABDA  Kristianto Jahja
 Ang Tek Khun
STAF EDITORIAL  Aldo Febro
 Yulia Oeniyati
 Franky Mamahit
 Sugeng Budi
 Agustinus Sigit W.
 Endah Supraptiningsih
______________________________________________________________________

Isi adalah tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA
Didistribusikan melalui sistem network I-KAN
Copyright(c) 1999 oleh YLSA
______________________________________________________________________


Tinggalkan komentar Anda...

ke atas


Kontak ICW: icw@sabda.org
Berlangganan publikasi: subscribe-i-kan-icw@hub.xc.org
Direktori Situs Kristen LINKs: http://www.in-christ.net/links
Facebook ICW: http://fb.sabda.org/icw Twitter ICW: @sabdaicw

 

Kontak kami | FAQ | Disclaimer | Buku Tamu | Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | © 2000-2024
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran | E-mail: webmaster@sabda.org