Menu:

 

ARTIKEL ICW

Artikel (Aplikasi | Multimedia | Ulasan | Lain-lain) - Tips

Virus Zipped Files

Tanggal: 1999-06-22
Kategori: Virus

Setelah heboh virus Mellisa yang tak seindah namanya, kembali dunia "dimeriahkan" dengan sebuah virus baru yang dalam waktu singkat bisa memaksa perusahaan besar seperti Honeywell, General Electric, bahkan Microsoft menutup pelayanan email mereka untuk sementara. Virus - atau lebih tepat: worm - yang terkenal dengan nama Worm.Explore.Zip ini berupa sebuah file dengan nama "zipped_files.exe" yang terkirim lewat attachment (lampiran) email tanpa disadari oleh pengirimnya. Efek yang ditimbulkan adalah semua file Office (Word, Excel dan PowerPoint) akan berukuran 0 KB alias lenyap!

Cara pencegahan virus/worm semacam ini sebenarnya sederhana saja: Jangan pernah menjalankan file attachment yang anda terima. Jika anda menerima attachment yang mencurigakan, langsung hapus saat itu juga, jangan mencoba meng-klik ganda atau menjalankannya. Tapi jika anda masih penasaran ingin mengetahui lebih lanjut tentang virus/ worm ini anda bisa mengunjungi:

http://www.symantec.com/avcenter/venc/data/worm.explore.zip.html
http://www.mcafee.com/viruses/explorezip/default.asp

Sedangkan program antivirusnya bisa anda dapatkan di:

http://www.sarc.com/avcenter/kill_ez.html

nama filenya: KILL_EZ.EXE (48Kb)

Nah, selamat membasmi cacing (worm)! /db

Tinggalkan komentar Anda...

ke atas


Kontak ICW: icw@sabda.org
Berlangganan publikasi: subscribe-i-kan-icw@hub.xc.org
Direktori Situs Kristen LINKs: http://www.in-christ.net/links
Facebook ICW: http://fb.sabda.org/icw Twitter ICW: @sabdaicw

 

Kontak kami | FAQ | Disclaimer | Buku Tamu | Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | © 2000-2024
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran | E-mail: webmaster@sabda.org