Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Kolose

Dalam Kolose terdapat 4 pasal :
1 | 2 | 3 | 4

2:1
 
SAYA ingin Saudara mengetahui betapa saya bergumul dalam doa untuk Saudara sekalian dan untuk jemaat di Laodikia, dan untuk banyak sahabat lain yang belum pernah mengenal saya secara pribadi.

2:2
 
Inilah yang telah saya minta kepada Allah untuk Saudara: supaya Saudara diteguhkan dan dijalin bersama oleh tali kasih yang kuat, dan mendapat pengalaman yang indah dalam pengenalan akan Kristus dengan keyakinan serta pengertian yang sungguh. Karena rencana Allah yang dirahasiakan, yang baru sekarang dimaklumkan itu, adalah Kristus sendiri.

2:3
 
Di dalam Dia tersimpan segala kebijaksanaan dan pengetahuan yang belum tergali.

2:4
 
Ini saya katakan karena takut kalau-kalau Saudara ditipu orang dengan kata-kata manis.

2:5
 
Karena, walaupun Saudara jauh di mata, tetapi dekat di hati. Saya senang atas perkembangan rohani Saudara dan atas iman Saudara yang kuat di dalam Kristus.

2:6
 
Sebagaimana Saudara percaya bahwa Kristus menyelamatkan Saudara, demikian juga percayakanlah setiap persoalan Saudara sehari-hari kepada-Nya. Hiduplah dalam persekutuan dengan Dia.

2:7
 
Hendaklah Saudara berakar di dalam Dia dan memperoleh kekuatan dari Dia. Berusahalah agar terus-menerus tumbuh di dalam Tuhan, dan menjadi kuat serta bersemangat dalam kebenaran yang telah diajarkan kepada Saudara. Semoga hidup Saudara berlimpah-limpah dengan sukacita dan rasa syukur atas segala yang telah dilakukan-Nya.

2:8
 
Jangan biarkan orang lain merusak iman dan sukacita Saudara dengan filsafat dan ajaran salah dan dangkal yang berdasarkan pikiran dan gagasan manusia, yang bukan berdasarkan pengajaran Kristus.

2:9
 
Karena di dalam Kristus terdapat segala kesempurnaan Allah di dalam tubuh manusia.

2:10
 
Jadi, Saudara memiliki segala-galanya apabila Saudara memiliki Kristus. Saudara dipenuhi Allah melalui persatuan dengan Kristus. Dialah Penguasa Tertinggi yang mengatasi segala penguasa lain.

2:11
 
Ketika Saudara datang kepada Kristus, Ia membebaskan Saudara dari keinginan-keinginan jahat, bukan oleh khitan badani, melainkan oleh khitan rohani, yaitu baptisan jiwa.

2:12
 
Karena dalam baptisan, sifat lama Saudara yang jahat itu mati dan dikubur bersama dengan Dia. Kemudian Saudara bangkit dari kematian ke dalam hidup baru, karena Saudara percaya akan kuasa Firman Allah yang telah membangkitkan Kristus dari antara orang mati.

2:13
 
Dahulu Saudara mati dalam dosa, dan keinginan-keinginan jahat masih melekat pada Saudara. Kemudian Saudara dihidupkan kembali dalam Kristus, sebab Allah mengampunkan segala dosa Saudara.

2:14
 
Ia mencoret semua bukti pelanggaran Saudara, yaitu daftar perintah-perintah-Nya yang tidak Saudara taati. Ia mengambil daftar dosa itu dan memusnahkannya dengan memakukannya pada salib Kristus.

2:15
 
Dengan demikian kuasa Iblis untuk mendakwa Saudara atas dosa telah ditiadakan, dan secara terbuka Allah memperlihatkan kepada seluruh dunia kemenangan Kristus di salib, di mana semua dosa Saudara dihapuskan.

2:16
 
Oleh karena itu, jangan hiraukan orang yang mencela Saudara karena apa yang Saudara makan atau minum, atau karena Saudara tidak merayakan hari-hari raya Yahudi, upacara-upacara bulan baru atau hari Sabat.

2:17
 
Semua itu bersifat sementara serta akan hapus pada waktu Kristus datang, dan hanyalah merupakan bayangan dari yang sesungguhnya, yaitu Kristus sendiri.

2:18
 
Jangan membiarkan diri dinyatakan sesat apabila Saudara menolak untuk menyembah malaikat-malaikat, seperti yang mereka haruskan. Mereka mengaku telah mendapat penglihatan dan mengatakan bahwa Saudara juga harus mendapat penglihatan. Orang-orang yang angkuh ini (sekalipun mereka mengaku rendah hati) pandai sekali mengkhayal.

2:19
 
Tetapi mereka tidak dihubungkan dengan Kristus, yaitu Kepala bagi kita yang menjadi tubuh-Nya. Kita disatukan oleh otot-otot-Nya yang kuat dan kita dapat tumbuh, hanya apabila mendapat makanan serta kekuatan dari Allah.

2:20
 
Sebenarnya Saudara seolah-olah sudah mati bersama dengan Kristus, dan telah dibebaskan dari paham duniawi yang beranggapan bahwa keselamatan dapat diperoleh dengan berkelakuan baik atau dengan mematuhi berbagai peraturan. Tetapi, mengapa Saudara masih tetap menaatinya, masih terikat oleh peraturan, seperti

2:21
 
misalnya tidak boleh memakan, mencicipi ataupun menyentuh makanan tertentu?

2:22
 
Peraturan seperti itu hanyalah ajaran manusia, sebab makanan dimaksudkan untuk dimakan dan dihabiskan.

2:23
 
Peraturan semacam itu mungkin kelihatannya baik, karena memerlukan keteguhan, kemauan serta disiplin tubuh, tetapi sama sekali tidak dapat menaklukkan pikiran dan keinginan jahat dalam diri seseorang, melainkan hanya menimbulkan kesombongan.
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Kolose pasal 2 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Colossians chapter 2 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Kolose pasal 2 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Kolose pasal 2 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran