Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Bilangan

Dalam Bilangan terdapat 36 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36

25:1
 
KETIKA bangsa Israel sedang berkemah di dekat Sitim (Akasia), beberapa pemuda Israel mulai mengunjungi tempat berfoya-foya orang Moab dan mereka berzinah dengan perempuan Moab di tempat itu.

25:2
 
Perempuan-perempuan itu mengundang mereka untuk menghadiri upacara persembahan kurban kepada dewa-dewa orang Moab. Tidak lama kemudian para pemuda Israel bukan hanya menghadiri pesta-pesta itu, melainkan juga menyembah berhala-berhala orang Moab.

25:3
 
Lalu bangsa Israel ikut menyembah Baal-Peor, dewa orang Moab itu, atas kemauannya sendiri. Maka berkobarlah murka TUHAN atas bangsa-Nya.

25:4
 
Berfirmanlah TUHAN kepada Musa, "Hukum mati semua pemimpin bangsa Israel. Gantunglah mereka di hadapan TUHAN pada siang hari, supaya murka Allah yang sedang menyala-nyala terhadap bangsa Israel akan menjadi reda."

25:5
 
Lalu Musa memberi perintah kepada para hakim bangsa Israel untuk menghukum mati semua orang di bawah pengawasannya yang telah menjadi penyembah Baal-Peor.

25:6
 
Seorang laki-laki Israel secara terang-terangan membawa seorang perempuan Midian ke dalam perkemahan, di depan mata Musa dan seluruh bangsa Israel yang sedang menangis di depan pintu Kemah Pertemuan (karena tulah yang datang dari TUHAN.)

25:7
 
Ketika Pinehas putra Eleazar, cucu Imam Harun, melihat hal ini ia melompat berdiri sambil meraih sebatang tombak.

25:8
 
Lalu Pinehas mengejar orang itu sampai ke tempat ia membawa perempuan itu. Pinehas menghunjamkan tombaknya sehingga menembus tubuh laki-laki dan perut perempuan itu. Maka berhentilah tulah itu,

25:9
 
namun sampai saat itu sudah 24.000 orang Israel mati.

25:10
 
Kemudian TUHAN berfirman kepada Musa, "Pinehas putra Eleazar, cucu Imam Harun, telah meredakan murka-Ku, karena ia pun murka sama seperti Aku, dan membela kehormatan-Ku. Maka Aku membatalkan niat-Ku semula untuk membinasakan segenap bangsa Israel.

25:11
 
(25-10)

25:12
 
Sekarang, karena perbuatannya itu -- karena semangatnya bagi Allahnya, dan karena ia telah mengadakan penebusan bagi bangsa Israel oleh perbuatannya itu -- maka Aku berjanji bahwa ia serta keturunannya akan menjadi imam sampai selama-lamanya."

25:13
 
(25-12)

25:14
 
Nama orang Israel yang dibunuh bersama-sama dengan perempuan Midian itu ialah Zimri putra Salu, seorang pemimpin suku Simeon.

25:15
 
Nama perempuan itu ialah Kozbi putri Zur. Zur adalah salah seorang pemuka bangsa Midian.

25:16
 
Lalu TUHAN berfirman kepada Musa, "Tumpaslah bangsa Midian itu,

25:17
 
(25-16)

25:18
 
karena mereka akan membinasakan kamu sekalian dengan segala tipu muslihat mereka. Mereka telah menyebabkan kamu menyembah Baal-Peor dan telah menyelewengkan kamu, seperti yang kaulihat sendiri melalui Kozbi yang sudah ditewaskan."
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Bilangan pasal 25 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Numbers chapter 25 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Bilangan pasal 25 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Bilangan pasal 25 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran