Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Yehezkiel

Dalam Yehezkiel terdapat 48 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45 | 46 | 47 | 48

8:1
 
KEMUDIAN pada tahun keenam, bulan keenam, hari kelima (akhir bulan Agustus) masa penawanan Raja Yoyakhin, ketika aku sedang berbincang-bincang dengan para tua-tua Yehuda di rumahku, tangan TUHAN berada di atasku dan kuasa-Nya meliputi aku.

8:2
 
Aku melihat sesuatu yang menyerupai manusia; dari pinggang ke bawah seperti api, dan dari pinggang ke atas bercahaya seperti tembaga mengkilap.

8:3
 
Lalu Ia mengulurkan sesuatu yang seperti tangan, dan memegang jambul kepalaku. Kemudian Roh mengangkat aku ke angkasa dan membawa aku ke Yerusalem, ke pintu gerbang utara. Di situ terdapat sebuah patung berhala besar yang menimbulkan murka TUHAN.

8:4
 
Tiba-tiba kemuliaan Allah Israel terlihat di situ, seperti yang pernah kulihat di lembah itu.

8:5
 
Lalu Ia berfirman kepadaku, "Hai anak debu, lihatlah ke utara." Aku berpaling ke utara, dan melihat patung berhala yang tadi itu berdiri di sebelah utara pintu gerbang mezbah.

8:6
 
Ia berfirman lagi kepadaku, "Hai anak debu, tahukah engkau apa yang dilakukan oleh mereka? Tahukah engkau dosa keji yang dilakukan umat Israel untuk mengusir Aku keluar dari Bait Kudus-Ku? Sesungguhnya Aku akan menunjukkan kepadamu dosa lain yang lebih keji lagi daripada itu!"

8:7
 
Lalu Ia membawa aku ke pintu pelataran Bait Allah dan aku melihat sebuah lubang pada tembok.

8:8
 
Ia berfirman kepadaku, "Hai anak debu, perbesarlah lubang pada tembok itu." Aku melakukannya, dan tampaklah sebuah pintu.

8:9
 
"Masuklah dan lihatlah kejahatan yang lebih keji lagi yang dilakukan di situ!" firman-Nya kepadaku.

8:10
 
Aku pun masuk dan melihat bahwa tembok-tembok di situ penuh dengan gambar bermacam-macam binatang sejenis ular, kadal, dan binatang-binatang lainnya yang menjijikkan, di samping bermacam-macam berhala yang disembah oleh umat Israel.

8:11
 
Tujuh puluh tua-tua Israel sedang berdiri dengan Yaazanya putra Safan sambil memuja gambar-gambar itu. Masing-masing memegang sebuah bokor ukupan berisi bara api dengan kemenyan, dan asapnya yang tebal membubung di atas kepala mereka.

8:12
 
Lalu Ia berfirman kepadaku, "Hai anak debu, sudahkah engkau melihat apa yang dilakukan oleh tua-tua Israel itu di dalam kegelapan, di dalam kamar tempat berhala-berhala mereka? Sebab mereka berkata, 'TUHAN tidak melihat perbuatan kita; Ia telah pergi meninggalkan tanah ini.'"

8:13
 
Selanjutnya Ia menambahkan, "Aku akan menunjukkan kepadamu kejahatan yang bahkan lebih keji daripada semuanya itu!"

8:14
 
Lalu Ia membawa aku ke pintu gerbang utara Bait Allah. Di situ beberapa orang perempuan menangisi Tamus, dewa mereka.

8:15
 
Ia berfirman kepadaku, "Hai anak debu, apakah engkau melihat perbuatan mereka itu? Tetapi Aku akan memperlihatkan kepadamu kejahatan yang jauh lebih keji lagi daripada itu!"

8:16
 
Lalu Ia membawa aku ke pelataran dalam Bait Allah. Di situ, di pintu masuk, di antara serambi Bait Allah dan mezbah tembaga, berdirilah dua puluh lima orang laki-laki. Mereka membelakangi Bait Allah dan menghadap ke timur, sedang menyembah matahari!

8:17
 
Ia berfirman kepadaku, "Apakah engkau melihatnya, hai anak debu? Perkara kecilkah itu, bahwa bangsa Yehuda melakukan perbuatan sekeji itu sehingga menyebabkan segenap bangsa menyembah berhala, berkelakuan tidak pantas terhadap Aku, dan membangkitkan murka-Ku?

8:18
 
Itulah sebabnya Aku akan membalas mereka dalam murka-Ku. Aku tidak akan menaruh belas kasihan. Meskipun mereka berseru-seru minta dikasihani, Aku tidak akan mendengarkan mereka."
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Yehezkiel pasal 8 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Ezekiel chapter 8 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Yehezkiel pasal 8 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Yehezkiel pasal 8 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran