|
19:1 | |
PADA masa itu, sebelum Israel mempunyai seorang raja, ada seorang dari suku Lewi yang merantau ke daerah terjauh di Pegunungan Efraim dan tinggal di situ. Ia mengambil seorang gadis dari Betlehem di Yehuda sebagai gundiknya.
|
19:2 | |
Tetapi perempuan itu menyeleweng, lalu lari pulang ke rumah ayahnya di Betlehem, dan tinggal di situ kira-kira empat bulan lamanya.
|
19:3 | |
Suaminya, dengan membawa seorang hamba dan seekor keledai tambahan, datang mengunjungi dia untuk membujuk dia kembali kepadanya. Setibanya di rumah perempuan itu, ia dipersilakan masuk oleh perempuan itu dan diperkenalkan kepada ayahnya. Ayah perempuan itu sangat senang bertemu dengan dia dan
|
19:4 | |
mendesak dia agar mau tinggal beberapa hari lamanya. Maka tinggallah orang Lewi itu di sana tiga hari lamanya, dan mereka berkumpul sambil bersenang-senang.
|
19:5 | |
Pada hari keempat mereka bangun pagi-pagi, siap untuk berangkat. Tetapi ayah perempuan itu mengajak mereka agar sarapan pagi dahulu.
|
19:6 | |
Kemudian ia memohon agar mereka mau tinggal sehari lagi, karena kegembiraan yang mereka rasakan bersama-sama.
|
19:7 | |
Mula-mula orang itu menolak, tetapi mertuanya terus-menerus mendesaknya sehingga ia mengalah.
|
19:8 | |
Pada keesokan harinya mereka bangun pagi-pagi. Lalu ayah perempuan itu sekali lagi memohon, "Jangan berangkat sekarang, nanti sore saja." Mereka pun bergembira ria sehari lagi.
|
19:9 | |
Pada sore hari, ketika orang itu serta gundiknya dan hambanya sudah siap untuk berangkat, mertuanya berkata, "Hari sudah gelap. Tinggallah semalam ini lagi, dan kita akan bersenang-senang bersama-sama. Besok engkau dapat bangun pagi-pagi dan berangkat."
|
19:10 | |
Tetapi kali ini orang Lewi itu tidak mau mengubah keputusannya. Mereka pun berangkatlah dan tiba di Yerusalem (yang juga disebut Yebus) sebelum hari gelap.
|
19:11 | |
Hamba orang itu berkata, "Hari sudah terlalu gelap untuk dapat meneruskan perjalanan. Marilah kita bermalam di sini."
|
19:12 | |
"Tidak," jawab majikannya, "kita tidak bisa bermalam di kota orang-orang kafir ini. Di sini tidak ada orang Israel -- kita akan berjalan terus sampai ke Gibea, atau ke Rama."
|
19:13 | |
(19-12)
|
19:14 | |
Mereka berjalan terus. Matahari mulai terbenam pada waktu mereka tiba di Gibea, desa suku Benyamin.
|
19:15 | |
Di situ mereka bermalam. Tetapi karena tidak ada orang yang mengundang mereka singgah di rumahnya, mereka memasang kemah di tanah lapang.
|
19:16 | |
Pada saat itu lewatlah seorang tua yang sedang berjalan pulang sehabis bekerja di ladang. Orang tua itu berasal dari daerah Pegunungan Efraim, tetapi sekarang tinggal di Gibea, walaupun kota itu terletak di wilayah suku Benyamin.
|
19:17 | |
Ketika ia melihat mereka berkemah di tanah lapang, ia bertanya dari mana mereka datang, dan ke mana mereka hendak pergi.
|
19:18 | |
"Kami sedang dalam perjalanan pulang dari Betlehem, di Yudea," jawab orang itu. "Aku tinggal di ujung daerah Pegunungan Efraim, di dekat Silo. Tetapi tidak ada orang yang memberi kami tumpangan di rumahnya,
|
19:19 | |
sungguhpun kami membawa makanan untuk keledai-keledai kami, dan juga banyak makanan serta anggur untuk kami sendiri."
|
19:20 | |
"Jangan kuatir," kata orang tua itu, "jadilah tamuku. Sebaiknya kalian tidak tinggal di tanah lapang ini karena sangat berbahaya."
|
19:21 | |
Maka ia pun membawa mereka pulang ke rumahnya. Ia memberi makan keledai-keledai itu sementara mereka membasuh kaki. Sesudah itu mereka makan malam bersama-sama.
|
19:22 | |
Pada saat mereka mulai bergembira dan merasa akrab, segerombolan orang dukana mengepung rumah itu. Mereka menggedor-gedor pintu dan berteriak-teriak kepada orang tua itu, meminta agar ia membawa ke luar orang Lewi yang menginap di rumahnya untuk diperkosa.
|
19:23 | |
Orang tua itu keluar dan berbicara kepada mereka. "Janganlah melakukan perbuatan jahat dan keterlaluan yang semacam itu," ia memohon, "karena ia tamuku.
|
19:24 | |
Ambillah anak gadisku serta gundik tamuku. Aku akan membawa mereka ke luar dan kalian boleh berbuat sesukanya terhadap mereka, tetapi janganlah berbuat jahat terhadap tamuku."
|
19:25 | |
Tetapi mereka tidak mau mendengarkan dia. Lalu orang Lewi itu mendorong gundiknya ke luar kepada mereka, dan mereka memperkosa perempuan itu sepanjang malam sampai pagi. Akhirnya, ketika fajar sudah merekah, mereka melepaskan dia.
|
19:26 | |
Ia tersungkur di depan rumah itu dan terkapar di situ sampai terang tanah.
|
19:27 | |
Ketika orang Lewi itu membuka pintu untuk melanjutkan perjalanan, ia mendapati gundiknya tersungkur di depan pintu dengan tangannya mencengkeram ambang pintu.
|
19:28 | |
"Bangunlah," kata orang Lewi itu. "Kita akan meneruskan perjalanan." Tetapi tidak ada jawaban, karena perempuan itu sudah mati. Orang Lewi itu meletakkan tubuh perempuan itu di atas keledainya, lalu membawanya pulang.
|
19:29 | |
Setibanya di rumahnya, ia mengambil sebilah pisau dan memotong-motong tubuh gundiknya itu menjadi dua belas potong. Lalu ia mengirimkan setiap potongan itu kepada masing-masing suku Israel.
|
19:30 | |
Maka segenap bangsa Israel bangkit amarahnya terhadap orang-orang Benyamin yang telah melakukan perbuatan sejahat itu. "Tidak pernah ada kejahatan yang sekeji itu sejak Israel meninggalkan Mesir," kata semua orang. "Kita harus mengambil tindakan."
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca Hakim-hakim pasal 19 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead Judges chapter 19 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Hakim-hakim pasal 19 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Hakim-hakim pasal 19 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|