Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Yosua

Dalam Yosua terdapat 24 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24

11:1
 
KETIKA Yabin, raja Hazor, mendengar apa yang telah terjadi, ia mengirim berita penting kepada raja-raja berikut ini: Yobab, raja Madon; Raja Negeri Simron; Raja Negeri Akhsaf; Semua raja di dataran tinggi sebelah utara di pegunungan; Raja-raja di Araba-Yordan, di sebelah selatan Kinerot; Mereka yang di dataran rendah; Raja-raja di daerah Pegunungan Dor, di sebelah barat; Raja-raja di Kanaan, di sebelah timur dan barat; Raja-raja orang Amori; Raja-raja orang Het; Raja-raja orang Feris; Raja-raja di negeri orang Yebus di pegunungan; Raja-raja orang Hewi di kota-kota yang terdapat di lereng Gunung Hermon, di Negeri Mizpa.

11:2
 
(11-1)

11:3
 
(11-1)

11:4
 
Semua raja itu menyambut dengan mengerahkan angkatan perang mereka dan bersatu untuk menghancurkan Israel. Gabungan pasukan perang itu, lengkap dengan pasukan berkuda dan berkereta, menutupi daerah sekitar Mata Air Merom sampai sejauh mata memandang.

11:5
 
Mereka mendirikan perkemahan di dekat Mata Air Merom itu.

11:6
 
Tetapi TUHAN berfirman kepada Yosua, "Jangan takut kepada mereka, karena besok, pada jam seperti sekarang ini, mereka semua akan mati! Lumpuhkan kuda-kuda mereka dan bakarlah kereta-kereta mereka." Yosua serta pasukannya datang secara tiba-tiba ke Mata Air Merom itu dan menyerbu mereka.

11:7
 
(11-6)

11:8
 
TUHAN menyerahkan seluruh bala tentara yang besar itu kepada orang Israel, yang mengejar mereka sampai di Sidon-Besar dan sebuah tempat yang disebut Misrefot-Maim; lalu ke arah timur ke lembah Mizpa. Demikianlah, tidak ada seorang pun dari pasukan musuh yang lolos.

11:9
 
Kemudian Yosua dan orang-orangnya melakukan apa yang telah diperintahkan oleh TUHAN, yaitu melumpuhkan semua kuda musuh dan membakar semua kereta mereka.

11:10
 
Dalam perjalanan pulang, Yosua menduduki Hazor dan membunuh rajanya. Hazor pernah menjadi ibu kota negara-negara persekutuan itu.

11:11
 
Semua orang yang ada dibinasakan dan kota itu dibakar.

11:12
 
Kemudian ia menyerang dan menghancurkan semua kota lain kepunyaan raja-raja itu. Segenap penduduknya ditumpas, seperti yang telah diperintahkan oleh Musa lama sebelum itu.

11:13
 
Namun demikian, Yosua tidak membakar kota-kota yang didirikan di atas bukit-bukit, kecuali Hazor.

11:14
 
Semua barang rampasan dan ternak dari kota-kota yang dijarah itu diambil oleh orang-orang Israel untuk mereka sendiri, tetapi segenap penduduknya ditumpas habis;

11:15
 
karena demikianlah perintah TUHAN kepada Musa, hamba-Nya. Musa menyampaikan perintah itu kepada Yosua dan Yosua melaksanakannya; ia menaati dengan saksama semua perintah TUHAN kepada Musa itu.

11:16
 
Demikianlah Yosua mengalahkan seluruh negeri itu: daerah di pegunungan, Tanah Negeb, seluruh tanah orang Gosyen, dataran-dataran rendah Araba-Yordan, dan bukit-bukit serta dataran-dataran rendah Israel.

11:17
 
Wilayah orang Israel meluas sepanjang Pegunungan Gundul (Pegunungan Halak) di dekat Seir, lalu ke Baal-Gad di Lembah Libanon di kaki Gunung Hermon. Dan Yosua membinasakan semua raja di daerah-daerah itu.

11:18
 
Untuk melaksanakan semua ini diperlukan waktu tujuh tahun.

11:19
 
Bangsa Israel tidak mau mengadakan ikatan perdamaian dengan kota-kota itu. Kecuali orang Hewi penduduk Gibeon, semuanya ditumpas habis;

11:20
 
karena TUHAN membuat raja-raja itu ingin berperang melawan Israel dan bukan mengajak berdamai. Mereka ditumpas tanpa ampun, seperti yang diperintahkan oleh TUHAN kepada Musa.

11:21
 
Selama masa itu Yosua membasmi semua raksasa keturunan Enak yang tinggal di daerah Pegunungan Hebron, Debir, Anab, Yehuda, dan Israel. Ia menumpas semuanya dan memusnahkan kota-kota mereka.

11:22
 
Di seluruh Negeri Israel tidak ada seorang pun keturunan Enak yang dibiarkan hidup, tetapi masih ada yang tinggal di Gaza, Gat, dan Asdod.

11:23
 
Demikianlah Yosua merebut seluruh negeri itu seperti yang telah diperintahkan TUHAN kepada Musa. Lalu ia membagikannya kepada suku-suku bangsa Israel sebagai tanah milik mereka turun-temurun, menurut pembagian suku-suku. Akhirnya negeri itu aman dan berhenti berperang.
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Yosua pasal 11 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Joshua chapter 11 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Yosua pasal 11 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Yosua pasal 11 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran