Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
1 Timotius

Dalam 1 Timotius terdapat 6 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6

4:1
 
TETAPI Roh Kudus dengan jelas menyatakan kepada kita bahwa pada zaman akhir beberapa anggota jemaat akan berpaling dari Kristus, lalu menjadi pengikut orang-orang yang mengajarkan ajaran Iblis.

4:2
 
Pengajar-pengajar ini akan berdusta dengan wajah jujur dan begitu seringnya hal itu mereka lakukan, sehingga hati nurani mereka tidak lagi menuduh mereka.

4:3
 
Mereka akan berkata, bahwa kawin itu salah dan makan daging itu salah, meskipun Allah mengaruniakan hal-hal ini kepada orang-orang Kristen yang mengenal kebenaran untuk dinikmati dengan penuh rasa syukur.

4:4
 
Sebab segala sesuatu yang diciptakan Allah itu baik. Kita boleh memakan sesuatu dengan senang, apabila kita bersyukur atas makanan itu

4:5
 
dan meminta Allah memberkatinya, karena semua itu disucikan oleh Firman Allah dan doa.

4:6
 
Bilamana hal-hal ini kaujelaskan kepada orang-orang lain, maka engkau menjalankan tugasmu sebagai gembala jemaat yang baik, yang penuh dengan iman dan ajaran sehat yang telah kauikuti selama ini.

4:7
 
Jangan membuang-buang waktu memperdebatkan hal-hal yang bodoh, takhayul dan dongeng-dongeng yang tidak ada artinya. Pergunakanlah waktu dan tenagamu untuk melatih diri supaya engkau tetap sehat secara rohani.

4:8
 
Latihan-latihan jasmani itu baik, tetapi latihan rohani jauh lebih penting dan merupakan daya pendorong dalam segala yang kaulakukan. Jadi, latihlah diri secara rohani dan jadilah orang Kristen yang lebih baik, karena hal itu tidak saja bermanfaat dalam hidupmu sekarang ini, tetapi juga dalam hidupmu yang akan datang.

4:9
 
Inilah kebenaran yang harus diterima oleh semua orang. Kita bekerja keras dan mengalami banyak penderitaan dalam usaha meyakinkan orang akan kebenaran itu, karena kita berharap kepada Allah yang hidup, yang telah mati untuk semua orang, khususnya untuk mereka yang telah menerima keselamatan yang disediakan-Nya.

4:10
 
(4-9)

4:11
 
Ajarkanlah hal-hal ini dan usahakanlah supaya setiap orang benar-benar memahaminya.

4:12
 
Jangan sampai orang lain meremehkan engkau sebab engkau masih muda. Jadilah teladan mereka: biarlah mereka mengikuti caramu mengajar dan caramu hidup. Jadilah pedoman bagi mereka dalam hal kasihmu, imanmu, dan pikiranmu yang bersih.

4:13
 
Sementara aku belum datang, bacakan dan terangkanlah Kitab Suci kepada sidang jemaat; beritakanlah Firman Allah.

4:14
 
Pergunakanlah dengan sungguh-sungguh kecakapan-kecakapan yang diberikan Allah kepadamu melalui nabi-nabi-Nya ketika para penatua jemaat menumpangkan tangan di atas kepalamu.

4:15
 
Manfaatkanlah kecakapan-kecakapan itu; lakukanlah tugas-tugasmu dengan sepenuh hati, supaya setiap orang melihat perkembangan dan kemajuanmu.

4:16
 
Berhati-hatilah dalam segala sesuatu yang kaulakukan dan pikirkan. Tetaplah mengabdi kepada kebenaran, maka Allah akan memberkati dan memakai engkau untuk menolong orang lain.
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca 1 Timotius pasal 4 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read 1 Timothy chapter 4 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca 1 Timotius pasal 4 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca 1 Timotius pasal 4 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran