|
34:1 | |
KEMUDIAN Musa naik dari Dataran Moab ke puncak Pisga di Gunung Nebo, di seberang Yerikho. Dan TUHAN menunjukkan kepadanya Negeri Perjanjian itu: Dari Gilead sampai ke Kota Dan,
|
34:2 | |
seluruh Naftali, tanah Efraim dan Manasye, dan tanah Yehuda yang terbentang sampai ke Laut Tengah,
|
34:3 | |
Tanah Negeb, Lembah Yordan, dan Yerikho, kota pohon kurma, sampai Zoar.
|
34:4 | |
"Itulah Negeri Perjanjian," firman TUHAN kepada Musa. "Aku telah berjanji kepada Abraham, Ishak, dan Yakub bahwa Aku akan memberikan negeri itu kepada keturunan mereka. Sekarang engkau telah melihatnya, tetapi engkau tidak akan masuk ke sana."
|
34:5 | |
Demikianlah Musa, hamba Allah itu, meninggal di Tanah Moab seperti yang telah dikatakan oleh TUHAN.
|
34:6 | |
TUHAN menguburkan dia di sebuah lembah dekat Bet Peor di Moab, tetapi tidak seorang pun tahu dengan tepat di mana letak kuburnya itu.
|
34:7 | |
Musa meninggal pada usia 120 tahun. Ketika itu matanya belum kabur dan kekuatannya sama seperti kekuatan anak muda.
|
34:8 | |
Bangsa Israel berkabung selama tiga puluh hari di Dataran Moab.
|
34:9 | |
Yosua putra Nun penuh dengan roh kebijaksanaan karena Musa telah menumpangkan tangan ke atasnya. Maka bangsa Israel taat kepadanya, dan menaati segala perintah yang telah disampaikan TUHAN kepada Musa.
|
34:10 | |
Di Israel tidak ada lagi nabi yang seperti Musa karena TUHAN telah berkata-kata kepadanya dengan berhadapan muka.
|
34:11 | |
Dan atas perintah Allah ia telah melakukan mujizat-mujizat yang tidak ada taranya. Ia melakukan banyak mujizat yang besar dan menakjubkan di depan Firaun dan segenap pegawainya serta rakyatnya di Mesir, dan di depan segenap bangsa Israel di padang gurun.
|
34:12 | |
(34-11)
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca Ulangan pasal 34 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead Deuteronomy chapter 34 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Ulangan pasal 34 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Ulangan pasal 34 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|