Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Ulangan

Dalam Ulangan terdapat 34 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34

23:1
 
"ORANG yang hancur buah pelirnya atau yang terpotong kemaluannya tidak boleh memasuki tempat yang kudus (kumpulan jemaat TUHAN).

23:2
 
Juga anak haram tidak boleh memasuki tempat yang kudus sampai keturunannya yang kesepuluh pun tidak.

23:3
 
"Orang Amon atau orang Moab sama sekali tidak boleh memasuki tempat yang kudus, sampai keturunan yang kesepuluh pun tidak, bahkan sampai selama-lamanya;

23:4
 
karena kedua bangsa itu tidak menyambut kamu dengan makanan dan air minum pada waktu kamu keluar dari Mesir. Mereka bahkan telah mengupah Bileam putra Beor dari Petor di Aram Mesopotamia supaya mengutuki kamu.

23:5
 
Tetapi TUHAN tidak mau mendengarkan Bileam. Malah sebaliknya, Ia mengubah kutuk itu menjadi berkat bagimu karena TUHAN mengasihi kamu.

23:6
 
Sepanjang umurmu janganlah kamu sekali-kali menolong orang Amon atau orang Moab dengan cara apa pun.

23:7
 
Tetapi, janganlah kamu menganggap hina orang Edom dan orang Mesir karena orang Edom adalah saudaramu dan dulu kamu hidup di tengah-tengah orang Mesir.

23:8
 
Keturunan ketiga orang Mesir itu (cucu-cucu mereka) yang datang bersama-sama dengan kamu dari Mesir boleh masuk ke dalam tempat yang kudus."

23:9
 
"Pada waktu kamu berperang, orang-orang di dalam perkemahan harus menjauhkan diri dari segala kejahatan. Setiap laki-laki yang mengeluarkan air mani pada malam hari harus meninggalkan perkemahan, dan tinggal di luar sepanjang hari.

23:10
 
(23-9)

23:11
 
Menjelang matahari terbenam, ia harus mandi. Setelah itu ia boleh kembali ke perkemahan.

23:12
 
Tempat buang hajat harus di luar perkemahan.

23:13
 
Setiap orang harus diperlengkapi dengan sebuah singkup untuk menggali lubang dan menimbuni kotorannya setiap kali ia buang hajat.

23:14
 
Perkemahan harus suci karena TUHAN berjalan di antara kamu untuk melindungi kamu dan menyerahkan musuhmu ke dalam tanganmu. Jangan ada sesuatu yang tidak senonoh di antara kamu supaya TUHAN tidak meninggalkan kamu."

23:15
 
"Apabila seorang budak telah melarikan diri, janganlah kamu memaksa dia kembali kepada tuannya. Biarkan dia hidup di antara kamu di kota mana pun yang akan dipilihnya dan janganlah kamu menindas dia."

23:16
 
(23-15)

23:17
 
"Di Israel tidak boleh ada pelacur, baik perempuan maupun laki-laki. Janganlah kamu membawa kepada TUHAN persembahan apa pun yang berasal dari pendapatan seorang pelacur ataupun seorang homoseks karena kedua-duanya adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu."

23:18
 
(23-17)

23:19
 
"Janganlah kamu menarik bunga untuk apa pun yang kamu pinjamkan kepada sesamamu orang Israel, baik uang, makanan, ataupun apa saja.

23:20
 
Kamu boleh menarik bunga dari orang asing, tetapi tidak dari orang Israel. Apabila kamu menarik bunga dari sesamamu orang Israel, TUHAN, Allahmu, tidak akan memberkati kamu pada waktu kamu tiba di Negeri Perjanjian.

23:21
 
"Apabila kamu bernazar kepada TUHAN, penuhilah nazarmu itu dengan segera karena demikianlah tuntutan TUHAN. Jika kamu tidak memenuhinya, maka kamu berdosa.

23:22
 
Tetapi kamu tidak akan berdosa jika kamu tidak mau bernazar.

23:23
 
Sekali kamu bernazar, jagalah supaya kamu memenuhi nazarmu itu karena nazar itu keluar dari mulutmu atas kerelaanmu sendiri, dan sesungguhnya kamu bernazar kepada TUHAN, Allahmu."

23:24
 
"Kamu boleh makan buah anggur dari kebun anggur sesamamu dengan sekenyang-kenyangnya, tetapi janganlah kamu membawanya dalam sebuah wadah.

23:25
 
Demikian juga halnya dengan gandum sesamamu -- kamu boleh memetik dan makan beberapa genggam gandum, tetapi janganlah kamu menggunakan sabit."
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Ulangan pasal 23 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Deuteronomy chapter 23 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Ulangan pasal 23 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Ulangan pasal 23 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran