|
56:1 | |
Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Merpati di pohon-pohon tarbantin yang jauh. Miktam dari Daud, ketika orang Filistin menangkap dia di Gat. (56-2) Kasihanilah aku, ya Allah, sebab orang-orang menginjak-injak aku, sepanjang hari orang memerangi dan mengimpit aku! |
56:2 | |
(56-3) Seteru-seteruku menginjak-injak aku sepanjang hari, bahkan banyak orang yang memerangi aku dengan sombong. |
56:3 | |
(56-4) Waktu aku takut, aku ini percaya kepada-Mu; |
56:4 | |
(56-5) kepada Allah, yang firman-Nya kupuji, kepada Allah aku percaya, aku tidak takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku? |
56:5 | |
(56-6) Sepanjang hari mereka mengacaukan perkaraku; mereka senantiasa bermaksud jahat terhadap aku. |
56:6 | |
(56-7) Mereka mau menyerbu, mereka mengintip, mengamat-amati langkahku, seperti orang-orang yang ingin mencabut nyawaku. |
56:7 | |
(56-8) Apakah mereka dapat luput dengan kejahatan mereka? Runtuhkanlah bangsa-bangsa dengan murka-Mu, ya Allah! |
56:8 | |
(56-9) Sengsaraku Engkaulah yang menghitung-hitung, air mataku Kautaruh ke dalam kirbat-Mu. Bukankah semuanya telah Kaudaftarkan? |
56:9 | |
(56-10) Maka musuhku akan mundur pada waktu aku berseru; aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku. |
56:10 | |
(56-11) Kepada Allah, firman-Nya kupuji, kepada TUHAN, firman-Nya kupuji, |
56:11 | |
(56-12) kepada Allah aku percaya, aku tidak takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku? |
56:12 | |
(56-13) Nazarku kepada-Mu, ya Allah, akan kulaksanakan, dan korban syukur akan kubayar kepada-Mu. |
56:13 | |
(56-14) Sebab Engkau telah meluputkan aku dari pada maut, bahkan menjaga kakiku, sehingga tidak tersandung; maka aku boleh berjalan di hadapan Allah dalam cahaya kehidupan. |
Teks Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974
Copyright Lembaga Alkitab Indonesia (Indonesian Bible Society), 1994. Released for non-profit scholarly and personal use. Not to be sold for profit. When making formal public reference to the materials, please acknowldege The Indonesian Bible Society (Lembaga Alkitab Indonesia) as the copyright holder.
|
|
Baca Mazmur pasal 56 di Alkitab versi Firman Allah Yang HidupRead Psalms chapter 56 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Mazmur pasal 56 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Mazmur pasal 56 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|