|
55:1 | |
DENGARKANLAH doaku, ya Allah. Jangan Kausembunyikan wajah-Mu ketika aku berseru kepada-Mu.
|
55:2 | |
Dengarkanlah aku, ya TUHAN, karena aku merintih dan meratap di bawah tekanan kemalanganku.
|
55:3 | |
Musuh-musuhku menggertak dan mengancam akan membunuh aku. Aku dicekam ketakutan dan mereka berniat membunuh aku. Kegeraman dan kebencian mereka melanda aku.
|
55:4 | |
Hatiku merana. Kengerian menguasai aku.
|
55:5 | |
Aku gemetar ketakutan dan diliputi perasaan seram.
|
55:6 | |
Ah, seandainya aku bersayap seperti merpati, aku akan terbang mencari ketenangan.
|
55:7 | |
Aku akan terbang ke padang gurun yang paling jauh dan tinggal di sana.
|
55:8 | |
Aku akan melarikan diri untuk mencari tempat perlindungan terhadap segala badai ini.
|
55:9 | |
Ya Tuhan, biarlah musuh-musuh itu saling bertengkar -- binasakanlah mereka dengan kekerasan dan perbantahan mereka sendiri.
|
55:10 | |
Walaupun siang malam mereka menjaga tembok-tembok kota untuk mencegah penyerbuan, masalah mereka yang sebenarnya datang dari dalam -- kejahatan dan kelicikan sudah berurat berakar di pusat kota.
|
55:11 | |
Di situ ada pembunuhan dan perampokan, sedangkan di pasar-pasar dan di mana-mana ada penipuan.
|
55:12 | |
Seandainya musuh yang mencela aku, aku akan sanggup menanggungnya; dapat saja aku bersembunyi dan menghindar.
|
55:13 | |
Tetapi yang mencela aku adalah engkau, sesamaku, temanku, dan sahabat karibku.
|
55:14 | |
Betapa indah persekutuan kita dan betapa mengasyikkan percakapan kita setiap kali kita bersama-sama berjalan ke rumah TUHAN.
|
55:15 | |
Biarlah maut menyergap dan membinasakan mereka pada masa mereka jaya sebab ada dosa di dalam rumah mereka, dan mereka najis sampai ke lubuk hati mereka.
|
55:16 | |
Tetapi aku akan berseru kepada TUHAN dan Ia pasti menyelamatkan aku.
|
55:17 | |
Aku akan berdoa pada pagi, siang, dan malam, memohon kepada Allah dengan suara nyaring; dan Ia akan mendengar serta menjawab doaku.
|
55:18 | |
Walaupun aku menghadapi serangan-serangan yang gencar dalam pertempuran karena begitu banyak orang melawan aku, namun Ia akan menyelamatkan aku.
|
55:19 | |
Allah sendiri -- Allah yang kekal -- akan membalas mereka sebab mereka tidak takut kepada-Nya dan tidak mau menaati perintah-perintah-Nya.
|
55:20 | |
Temanku ini mengkhianati aku -- aku yang hidup berdamai dengan dia. Ia mengingkari janji-janjinya.
|
55:21 | |
Mulutnya manis, tetapi hatinya penuh dengan permusuhan. Kata-katanya lemah lembut, tetapi di baliknya tersembunyi pedang yang terhunus.
|
55:22 | |
Serahkanlah bebanmu kepada TUHAN. Ia akan menanggung segala bebanmu itu. Orang yang benar tidak akan dibiarkan-Nya tergelincir atau jatuh.
|
55:23 | |
Ia akan melemparkan musuh-musuhku ke dalam jurang kebinasaan. Para pembunuh dan penipu tidak akan hidup lebih daripada setengah umur mereka. Tetapi aku percaya Engkau akan menyelamatkan aku.
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca Mazmur pasal 55 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead Psalms chapter 55 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Mazmur pasal 55 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Mazmur pasal 55 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|