|
5:1 | |
YA TUHAN, dengarkanlah doaku! Dengarkanlah permohonanku, ya Allah, Rajaku, karena hanya kepada-Mulah aku berdoa.
|
5:2 | |
(5-1)
|
5:3 | |
Setiap pagi aku berdoa dengan tekun dan mengajukan permohonanku kepada-Mu.
|
5:4 | |
Aku tahu Engkau membenci kejahatan dan tidak akan membiarkan dosa, betapapun kecilnya.
|
5:5 | |
Karena itu, orang berdosa yang sombong tidak tahan terhadap pandangan mata-Mu karena Engkau sangat membenci perbuatan mereka yang jahat.
|
5:6 | |
Mereka akan Kaubinasakan karena kebohongan mereka. Betapa Engkau membenci pembunuhan dan penipuan!
|
5:7 | |
Tetapi aku akan masuk ke dalam Bait-Mu dengan dilindungi rahmat dan kasih-Mu. Dengan takut dan hormat aku akan berbakti kepada-Mu.
|
5:8 | |
TUHAN, bimbinglah aku, sesuai dengan janji-Mu. Kalau tidak, musuh-musuhku akan mengalahkan aku. Katakan dengan jelas apa yang harus kulakukan dan jalan mana yang harus kutempuh.
|
5:9 | |
Karena tidak ada satu pun dari perkataan mereka yang benar. Hati mereka penuh dengan kejahatan. Saran-saran mereka menjerumuskan orang ke dalam dosa dan kematian. Lidah mereka penuh dengan bujuk rayu untuk mencapai maksud mereka yang jahat.
|
5:10 | |
Ya TUHAN, biarlah mereka menanggung akibat kejahatan mereka. Tangkaplah mereka dengan jerat mereka sendiri. Biarlah mereka jatuh tertimpa oleh pelanggaran mereka karena mereka memberontak terhadap Engkau.
|
5:11 | |
Tetapi semua orang yang mempercayakan diri kepada-Mu, biarlah mereka bersukacita. Biarlah mereka bersorak-sorak kegirangan karena Engkau membela mereka. Penuhilah dengan kebahagiaan-Mu semua orang yang mengasihi Engkau!
|
5:12 | |
Karena Engkau memberkati orang-orang benar, ya TUHAN; kasih-Mu melindungi mereka bagaikan perisai.
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca Mazmur pasal 5 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead Psalms chapter 5 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Mazmur pasal 5 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Mazmur pasal 5 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|