|
11:1 | |
BAGAIMANA engkau berani berkata kepadaku, "Larilah ke gunung-gunung mencari keselamatan," padahal aku telah mempercayakan diri kepada TUHAN?
|
11:2 | |
Karena orang jahat telah merentangkan busur mereka, dan memasang anak panah untuk dibidikkan dari tempat gelap kepada anak-anak TUHAN.
|
11:3 | |
"Hukum dan ketertiban sudah tidak ada lagi," kata mereka. "Apa yang dapat dilakukan oleh orang benar, kecuali melarikan diri?"
|
11:4 | |
Tetapi TUHAN tetap berada di bait-Nya yang suci. Ia tetap memerintah dari surga. Dengan saksama diamat-amati-Nya segala sesuatu yang terjadi di bumi ini.
|
11:5 | |
Ia menguji orang yang benar dan yang jahat. Ia membenci orang-orang yang melakukan kekerasan.
|
11:6 | |
Ia akan menghujani orang-orang jahat dengan api dan belerang dan menghanguskan mereka dengan angin yang panas.
|
11:7 | |
Karena Allah baik dan Ia mengasihi kebaikan; orang-orang yang benar akan memandang wajah-Nya.
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca Mazmur pasal 11 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead Psalms chapter 11 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca Mazmur pasal 11 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca Mazmur pasal 11 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|