Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Ayub

Dalam Ayub terdapat 42 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42

2:1
 
PADA suatu hari anak-anak Allah (para malaikat) kembali datang menghadap TUHAN dan Iblis juga ikut hadir bersama-sama mereka.

2:2
 
Bertanyalah TUHAN kepada Iblis, "Dari manakah engkau?" Iblis menjawab, "Saya baru saja menjelajah bumi."

2:3
 
Lalu TUHAN bertanya pula, "Nah, apakah engkau melihat hamba-Ku Ayub? Ia orang yang paling saleh di dunia -- orang yang baik dan jujur, takut akan Allah dan menjauhi kejahatan. Bahkan ia tetap tekun dalam imannya, walaupun engkau telah membujuk Aku untuk membiarkan engkau menyakiti dia tanpa alasan."

2:4
 
Iblis menjawab, "Kulit ganti kulit. Orang rela menyerahkan segala-galanya demi nyawanya. Jamahlah tubuhnya dengan penyakit, pastilah ia akan menghujat Engkau!"

2:5
 
(2-4)

2:6
 
Maka Allah berfirman kepada Iblis, "Perbuatlah terhadap dia sekehendak hatimu, tetapi janganlah engkau mengambil nyawanya."

2:7
 
Lalu pergilah Iblis dari hadapan TUHAN dan menyerang Ayub dengan penyakit bisul yang hebat, yang menimpanya dari kepala sampai ke telapak kakinya.

2:8
 
Ayub mengambil sekeping beling untuk menggaruk-garuk badannya, sambil duduk di atas abu.

2:9
 
Maka berkatalah istri Ayub kepadanya, "Masih jugakah engkau tetap saleh, padahal Allah telah menimpakan semua malapetaka ini ke atas dirimu? Kutukilah Allah, lalu matilah!"

2:10
 
Tetapi Ayub menjawab, "Engkau berbicara seperti perempuan yang tidak mengenal Allah. Apakah hanya hal-hal yang menyenangkan saja yang mau kita terima dari Allah, sedangkan yang tidak menyenangkan tidak mau kita terima?" Maka dalam keadaan sedemikian itu pun Ayub tidak berdosa melalui perkataannya.

2:11
 
Ketika tiga teman Ayub mendengar tentang segala musibah yang menimpa Ayub, mereka bersepakat untuk pergi bersama-sama mengunjungi Ayub, untuk menyatakan turut berdukacita dan menghibur dia. Mereka itu Elifas dari Teman, Bildad dari Suah, dan Zofar dari Naama.

2:12
 
Keadaan Ayub sangat berbeda sehingga mereka tidak dapat mengenali dia. Sambil meratap dengan keras, mereka merobek jubah mereka, dan menaburkan debu ke atas kepala mereka sebagai pernyataan sedih.

2:13
 
Lalu mereka duduk di tanah mendampingi Ayub selama tujuh hari tujuh malam tanpa mengucapkan sepatah kata pun kepadanya karena mereka melihat betapa beratnya penderitaan yang sedang ditanggungnya.
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Ayub pasal 2 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Job chapter 2 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Ayub pasal 2 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Ayub pasal 2 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran