|
9:1 | |
KETIKA ratu Negeri Syeba mendengar tentang hikmat Raja Salomo, ia datang ke Yerusalem untuk menguji Raja Salomo dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang sulit. Ia datang dengan serombongan besar pengiring, pasukan serta pelayan, dengan banyak unta yang bermuatan rempah-rempah, emas, dan batu permata yang mahal-mahal.
|
9:2 | |
Raja Salomo dapat menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh ratu itu kepadanya. Tidak ada satu pun yang tidak dapat dijawabnya.
|
9:3 | |
Betapa heran dan kagumnya ratu dari Syeba itu melihat segala hikmat Raja Salomo yang begitu besar, istananya yang begitu indah,
|
9:4 | |
makanan yang dihidangkan di atas mejanya, tata krama para pegawai serta pelayannya dengan pakaian mereka, para juru minumannya dengan pakaian mereka, dan banyaknya kurban bakaran yang dipersembahkan di rumah TUHAN.
|
9:5 | |
Akhirnya ratu itu berkata kepada Raja Salomo, "Apa yang kudengar di negeriku tentang engkau dan hikmatmu ternyata benar semuanya!
|
9:6 | |
Sebelum aku menyaksikan dengan mataku sendiri aku tidak mau percaya. Tetapi ternyata semuanya benar; hikmatmu bahkan jauh lebih besar daripada yang pernah kudengar.
|
9:7 | |
Berbahagialah orang-orangmu ini, karena mereka melayani engkau dan dapat selalu mendengarkan hikmatmu!
|
9:8 | |
Terpujilah TUHAN, Allahmu! Betapa Ia mengasihi Israel sehingga Ia mengaruniakan kepada mereka seorang raja yang adil dan benar seperti engkau! Ia menghendaki agar mereka menjadi bangsa yang besar dan kuat selama-lamanya."
|
9:9 | |
Lalu ratu itu memberikan hadiah kepada Raja Salomo berupa seratus dua puluh talenta (4.080 kilogram) emas dan banyak sekali rempah-rempah yang bermutu tinggi dan batu-batu permata yang sangat berharga. Sesungguhnya Raja Salomo tidak pernah lagi menerima rempah-rempah seperti yang diberikan oleh ratu Negeri Syeba itu.
|
9:10 | |
Para awak kapal Raja Hiram dan Raja Salomo yang membawa emas dari Ofir, juga membawa kayu cendana dan batu-batu permata yang mahal-mahal.
|
9:11 | |
Raja Salomo menggunakan kayu cendana itu untuk membuat anak tangga bagi Bait Allah dan istananya, juga untuk membuat kecapi dan gambus bagi para penyanyi. Belum pernah ada peralatan musik yang sedemikian indahnya di seluruh Negeri Yehuda itu.
|
9:12 | |
Kemudian Raja Salomo juga membalas pemberian Ratu Syeba dengan hadiah yang jauh lebih besar ditambah dengan segala sesuatu yang diminta ratu itu! Lalu ratu dari Negeri Syeba dan para pengiringnya pulang kembali ke negeri mereka.
|
9:13 | |
Setiap tahun Raja Salomo menerima emas sebanyak 666 talenta (22.644 kilogram), selain pemasukan dari para saudagar dan pedagang. Ia juga menerima emas dan perak dari semua raja di Arab dan para gubernur di negeri itu sebagai upeti tahunan.
|
9:14 | |
(9-13)
|
9:15 | |
Ia menggunakan sebagian dari emasnya untuk membuat dua ratus perisai besar -- masing-masing beratnya enam ratus syikal (6,84 kilogram) --
|
9:16 | |
dan tiga ratus perisai yang lebih kecil -- masing-masing beratnya 300 syikal (3,42 kilogram) emas. Raja Salomo menyimpan perisai-perisai itu di suatu bagian istananya yang disebut Gedung Hutan Libanon.
|
9:17 | |
Ia juga membuat takhta besar dari gading yang dilapisi dengan emas murni.
|
9:18 | |
Takhta itu mempunyai enam anak tangga dari emas dan tumpuan kaki dari emas. Tumpuan lengannya juga terbuat dari emas, dengan dua singa-singaan dari emas pada kedua sisinya.
|
9:19 | |
Juga dibuatkan dua belas singa-singaan yang ditaruh pada sisi anak tangga -- setiap anak tangga diapit oleh dua singa-singaan. Belum pernah ada takhta yang dapat menyamai takhta itu di kerajaan mana pun di dunia ini!
|
9:20 | |
Segala perkakas minuman Raja Salomo terbuat dari emas murni, demikian pula segala benda dalam bangunan yang disebut Gedung Hutan Libanon. Pada masa itu perak dianggap kurang berharga.
|
9:21 | |
Tiga tahun sekali Raja Salomo mengirimkan kapal-kapalnya ke Tarsis dengan mempekerjakan awak kapal yang disediakan oleh Raja Hiram, untuk membawa emas, perak, gading, kera, dan burung merak kepada Raja Salomo.
|
9:22 | |
Demikianlah Raja Salomo menjadi semakin kaya dan hikmatnya melebihi semua raja di seluruh dunia.
|
9:23 | |
Raja-raja dari setiap negeri datang berkunjung kepadanya, dan mendengarkan segala hikmat yang ditaruh Allah di dalam hatinya.
|
9:24 | |
Mereka datang dengan membawa upeti tahunan kepadanya berupa barang-barang perak, barang-barang emas, pakaian, senjata, rempah-rempah, kuda, dan bagal.
|
9:25 | |
Selain itu, Raja Salomo juga memiliki empat ribu kandang untuk semua kuda dan keretanya, serta dua belas ribu orang berkuda yang ditempatkan di kota-kota penyimpanan kereta dan di Yerusalem (untuk melindungi raja).
|
9:26 | |
Ia memerintah atas semua raja dan kerajaan mulai dari Sungai Efrat sampai ke Negeri Filistin bahkan sampai ke perbatasan Mesir.
|
9:27 | |
Raja Salomo mengumpulkan banyak perak di Yerusalem sehingga seperti batu di jalan, dan banyak kayu aras sehingga seperti kayu ara yang tumbuh di daerah bukit.
|
9:28 | |
Banyak kuda didatangkan baginya dari Misraim dan negara-negara lain.
|
9:29 | |
Selanjutnya, riwayat hidup Raja Salomo dari awal sampai akhir dicatat dalam sejarah Nabi Natan dan dalam nubuat Ahia, orang Silo itu, dan juga dalam kitab penglihatan-penglihatan Ido, pelihat itu, tentang Yerobeam putra Nebat.
|
9:30 | |
Empat puluh tahun lamanya Raja Salomo memerintah atas seluruh Israel di Yerusalem.
|
9:31 | |
Setelah meninggal ia dikuburkan bersama nenek moyangnya di Kota Daud. Rehabeam, putranya, menjadi raja baru, menggantikan dia.
|
Firman Allah Yang Hidup: Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari (c) Yayasan Kalam Hidup 1989 diterbitkan atas kerja sama dengan Living Bibles International (c) 1989
|
|
Baca 2 Tawarikh pasal 9 di Alkitab versi Terjemahan BaruRead 2 Chronicles chapter 9 in Authorised Version (King James Version) BibleBaca 2 Tawarikh pasal 9 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasiBaca 2 Tawarikh pasal 9 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
|