Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/opendoors/89 |
|
OpenDoors edisi 89 (3-11-2014)
|
|
BULETIN DOA "OPEN DOORS" -- NOVEMBER 2014 Sabtu, 1 November 2014 -- Mesir Berdoalah untuk pemilu yang akan segera berlangsung untuk memilih para anggota parlemen Mesir. Kiranya mereka yang terpilih merupakan wakil -wakil rakyat yang memiliki integritas dalam memperjuangkan hak dan kesejahteraan rakyat Mesir, bukan untuk kepentingan pribadi. Minggu, 2 November 2014 -- Mesir Berdoalah bagi gereja di Mesir agar senantiasa siap sedia dalam melayani jiwa-jiwa yang datang kepada Kristus setiap hari, khususnya dari latar belakang M. Berdoalah juga bagi keselamatan para pelayan Tuhan yang melayani di negara itu. Senin, 3 November 2014 -- India Di berbagai wilayah, kelompok ekstremis H, seperti Rashtriya Swayamsevak Sangh, secara terang-terangan telah menekan orang-orang percaya dari latar belakang agama H. Berdoalah untuk situasi ini, juga untuk para relawan yang melayani keluarga-keluarga Kristen yang teraniaya. Selasa, 4 November 2014 -- India Berdoalah untuk program kursus menjahit yang diselenggarakan Open Doors guna menopang kehidupan kaum wanita miskin di India Utara berikut ini: Kursus Menjahit Shammah di New Delhi, Kursus Menjahit Living Stone di Punjab, Kursus Menjahit Nagpur di Maharashtra, dan Kursus Menjahit Narayanpur di Chhattisgarh. Rabu, 5 November 2014 -- Kyrgyzstan Februari lalu, sebuah gereja Baptis di Kyrgyzstan menerima pemberitahuan resmi dari pemerintah lokal bahwa tanah yang disewa oleh gereja tersebut harus dikembalikan kepada pemerintah. Setelah mengajukan banding ke pengadilan, akhirnya diputuskan gereja dapat memperpanjang sewa tanah selama 3 tahun ke depan. Berdoalah bagi jemaat yang rindu untuk memiliki tanah dan mendirikan gereja. Kamis, 6 November 2014 -- Kyrgyzstan Tetaplah berdoa untuk Gereja Baptis di Kyrgyzstan. Meski telah diperbolehkan memperpanjang sewa tanah hingga 3 tahun ke depan, gereja tersebut harus menanggung biaya sewa tanah yang ditetapkan oleh pengadilan yang kini dinaikkan sebanyak 10 kali lipat dari semula. Kiranya Tuhan yang menyediakan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh gereja ini. Jumat, 7 November 2014 -- China Bolormaa (nama disamarkan) adalah seorang wanita Tibet yang baru saja mengenal Yesus Kristus. Suaminya adalah seorang dukun dan tidak mengizinkan Bolormaa menjadi pengikut Kristus. Akibatnya, Bolormaa sering menerima perlakuan kasar dari suaminya. Berdoalah untuk saudari kita yang teraniaya ini. Sabtu, 8 November 2014 -- China Yusuf (nama disamarkan), seorang SALAM dari suku Hui, China, menerima penolakan dari tetangga dan kerabatnya setelah menjadi pengikut Yesus. Istrinya bahkan meninggalkan dia dan putrinya. Dengan bantuan seorang misionaris, Yusuf kini terus bertumbuh di dalam pengenalan akan firman-Nya, dan mulai memimpin sebuah komsel beranggotakan 8 orang. Berdoalah untuk saudara kita yang teraniaya ini. Minggu, 9 November 2014 -- Indonesia Sejumlah pertemuan bagi para petobat baru akan diadakan bulan ini di sejumlah wilayah di Indonesia. Berdoalah agar mereka menikmati persekutuan yang manis dengan Allah Bapa dan mendapatkan santapan rohani yang secukupnya sehingga terus diubahkan menjadi serupa dengan Kristus dan menjadi saksi bagi kemuliaan nama-Nya. Senin, 10 November 2014 -- Indonesia Pengaruh ISIS diduga telah masuk ke negara kita. Hal ini dapat menimbulkan pergerakan terorisme baru. Jika pemerintah tidak segera merespons secara efektif, ancaman baru akan muncul terhadap orang Kristen. Berdoalah untuk situasi ini. Selasa, 11 November 2014 -- Tajikistan Pada musim panas 2014, Zara (bukan nama sebenarnya) menerima Kristus dalam hidupnya. Sejak itu, ia mulai menghadiri kebaktian minggu di sebuah gereja lokal di salah satu kota di Tajikistan. Baru-baru ini, suaminya menemukan Alkitab milik Zara, dan ia menjadi marah besar ketika tahu bahwa Zara telah menjadi orang percaya. Berdoalah agar Tuhan menguatkan Zara dan menjamah hati suaminya. Rabu, 12 November 2014 -- Tajikistan Tetaplah berdoa untuk Zara, seorang wanita Kristen dari Tajikistan yang dianiaya oleh suaminya karena menjadi pengikut Kristus. Suami Zara mengancam akan menceraikan dan mengusirnya beserta anak-anak mereka ke jalanan. Suaminya itu juga memaksanya untuk menyangkal iman dan kembali ke agama M. Berdoalah untuk situasi ini. Kamis, 13 November 2014 -- Brunei Pemerintah Brunei mulai meningkatkan perekonomian negara melalui pariwisata, setelah sebelumnya selalu bergantung pada sektor minyak dan gas. Semakin terbukanya jalur wisata dan turis tentu memberikan peluang yang lebih besar bagi Injil untuk masuk. Berdoalah untuk para misionaris yang mengabarkan Injil melalui jalur ini. Jumat, 14 November 2014 -- Brunei Mengabarkan Injil kepada umat M merupakan pelanggaran terhadap Hukum Syariat. Namun, sebuah gereja di Brunei saat ini sedang mencoba untuk menjangkau para tetangga M melalui program pengembangan masyarakat. Berdoalah agar usaha mereka membuahkan hasil dan perlindungan Allah senantiasa turun atas misi mereka. Sabtu, 15 November 2014 -- Maladewa Kaum wanita di Maladewa dianggap sebagai warga negara kelas dua. Kasus-kasus pelecehan seksual yang marak terjadi hanya dianggap enteng oleh pemerintah, dan para wanita yang tidak mengikuti kode etik pakaian khas wanita M akan menghadapi penghinaan publik. Berdoalah bagi kaum wanita di Maladewa, khususnya yang telah menemukan jati diri mereka yang sejati di dalam Kristus. Minggu, 16 November 2014 -- Maladewa Hanya ada segelintir orang percaya di Maladewa dan mereka terpaksa merahasiakan identitas imannya karena takut kehilangan status dan hak kewarganegaraannya oleh pemerintah. Berdoalah agar umat Kristen yang terisolasi ini dapat menemukan akses untuk mendapatkan Alkitab, materi Kristen, bahkan kelas pemuridan bawah tanah. Senin, 17 November 2014 -- Irak Puji Tuhan atas begitu banyaknya jiwa baru yang datang kepada Tuhan meski bulan-bulan penuh penderitaan yang mendalam masih terus bergulir di tanah Irak. Berdoalah agar hari-hari mereka sebagai bayi-bayi rohani akan selalu diisi dengan kehadiran-Nya. Selasa, 18 November 2014 -- Irak Berdoalah bagi para pemimpin gereja di Irak. Akhir-akhir ini, mereka harus membuat begitu banyak keputusan dengan tergesa-gesa. Kiranya hikmat, makrifat, dan kebijaksanaan Allah tercurah atas mereka. Berdoalah juga agar kekuatan dan semangat yang menyala-nyala turun atas para pemimpin ini di dalam melayani jemaat yang dipercayakan Tuhan kepada mereka. Rabu, 19 November 2014 -- Kamerun Koi dan Adrinkey adalah dua orang Kristen yang tinggal dan bekerja di daerah mayoritas umat M di Kamerun. Kepala desa setempat melakukan segala cara untuk membatasi penginjilan dan mengintimidasi gereja. Meski ditekan, Koi dan Adrinkey tetap menggunakan usaha menjahit yang mereka rintis bersama untuk bersaksi kepada orang-orang lokal tentang Yesus. Berdoalah untuk usaha dan pelayanan mereka. Kamis, 20 November 2014 -- Kamerun Puji nama Tuhan atas terbukanya jalan bagi pekabaran Injil di Kamerun. Berdoalah agar Tuhan terus menggunakan anak-anak-Nya yang terpanggil untuk mengabarkan Injil Keselamatan kepada penduduk setempat. Kiranya hikmat, keberanian, dan perlindungan Allah turun atas mereka yang melayani di Kamerun. Jumat, 21 November 2014 -- Malaysia Hingga kini, bangsa ini masih sangat berduka atas jatuhnya dua pesawat maskapai penerbangan Malaysia yang terjadi awal tahun ini. Berdoalah untuk keluarga para korban, kiranya Tuhan menghibur mereka dan menggunakan insiden ini untuk menarik banyak jiwa yang tersesat agar menemukan "jalan lurus" di dalam Kristus, Tuhan kita. Sabtu, 22 November 2014 -- Malaysia Diskriminasi terhadap etnis India, China, termasuk umat Kristen dan suku-suku lainnya, kian marak terjadi di Malaysia dalam segala aspek kehidupan. Pemerintah yang pilih kasih telah menempatkan orang Melayu M pada level teratas dan memberikan banyak kemudahan bagi mereka. Berdoalah bagi umat Kristen di Malaysia agar tetap teguh di dalam iman kepada Kristus. Minggu, 23 November 2014 -- Mesir Kita harus bersatu dan berdoa untuk mengalahkan kuasa kegelapan yang menguasai para pendukung persaudaraan Ikhwanul M di Mesir dan memakai mereka sebagai alatnya untuk menyerang dan menghancurkan kantor polisi, gedung-gedung pemerintahan, dan fasilitas masyarakat lainnya. Berdoalah agar situasi dapat kembali pulih. Senin, 24 November 2014 -- Mesir Berdoalah untuk beberapa kelompok teroris yang memilih Mesir sebagai basis pertahanan mereka. Kiranya segala rencana jahat mereka untuk menguasai Timur Tengah, bahkan seluruh dunia, digagalkan Allah, dan perdamaian tercipta di seluruh Mesir dan sampai ke pelosok bumi. Selasa, 25 November 2014 -- Israel dan Wilayah Palestina Berdoalah bagi para pemimpin umat dari kedua belah pihak dalam mengupayakan rekonsiliasi. Kiranya Tuhan memberikan hati yang lemah lembut dan penuh damai sejahtera sehingga mereka dapat berdialog dan menyelesaikan segala konflik, kemudian mengambil keputusan bijaksana yang saling menguntungkan. Rabu, 26 November 2014 -- Israel dan Wilayah Palestina Berdoalah untuk Musalaha Ministry yang telah menjadi mediator antara kaum Mesianik Yahudi dan umat Kristen di Palestina dalam mewujudkan persatuan. Berdoalah agar pelayanan mereka akan senantiasa berbuah bagi kemuliaan Tuhan. Kamis, 27 November 2014 -- Kazakhstan Pada tanggal 8 Juli 2014, Ramil Mansurovich Nizamov ditangkap atas tuduhan melakukan pemberitaan Injil. Berdoalah agar ia dibebaskan dari segala tuduhan dan hukuman penjara. Berdoalah juga agar Ramil tidak gentar dan tetap bersemangat membagikan Injil kepada saudara sebangsanya di Kazakhstan yang belum mengenal Kristus. Jumat, 28 November 2014 -- China Berdoalah agar Yusuf (seorang SALAM dari Suku Hui) dapat bergabung dalam pelayanan gereja Han di China, serta segera memperoleh pekerjaan tetap, berdoalah juga agar gereja-gereja di China dapat bersikap lebih proaktif dalam mendukung para petobat baru dari latar belakang M. Sabtu, 29 November 2014 -- China Paul (bukan nama sebenarnya), yang berusia sekitar 60 tahun, adalah seorang misionaris yang melayani kaum SALAM di China. Ia pindah ke wilayah utara China sejak 10 tahun yang lalu. Seperti kebanyakan misionaris China, ia bagaikan "seorang anak yatim piatu" di ladang misi, bergumul dan berjuang untuk bertahan hidup karena tidak mendapat dukungan dari gereja. Berdoalah secara khusus untuk hamba Tuhan ini. Minggu, 30 November 2014 -- Tunisia Berdoalah untuk anak-anak muda Kristen di Tunisia. Sebagian besar pergumulan yang mereka hadapi adalah sulit mendapatkan pekerjaan karena mereka beragama Kristen. Mereka kerap ditolak saat melamar pekerjaan karena memilih menjadi pengikut Kristus. Kontak: doa(at)sabda.org < http://www.opendoors.org > < http://misi.sabda.org/yayasan_obor_damai_indonesia > < http://www.sabda.org/publikasi/opendoors > Berlangganan: subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |