Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/opendoors/45 |
|
OpenDoors edisi 45 (1-3-2011)
|
|
BULETIN DOA "OPEN DOORS" -- MARET 2011 1 Maret 2011 -- ASIA TENGAH Tanggal 8 Maret diperingati sebagai Hari Perempuan Internasional dan selalu dirayakan secara luas di seluruh Asia Tengah. Berdoalah untuk sebuah konferensi regional dengan para wanita Asia Tengah yang akan diadakan pada bulan Maret. 2 Maret 2011 -- NIGERIA Nigeria sedang bersiap-siap menyelenggarakan pemilihan presiden dan parlemen negaranya. Ada banyak pergumulan yang dihadapi, seperti ketidakpastian akan selesainya pemilihan secara tepat waktu dan ketakutan bahwa pemilihan tidak dapat dilaksanakan dengan sukses. Juga diduga ada kelompok-kelompok tertentu yang secara diam-diam mengimpor senjata untuk mengacaukan proses pemilihan. 3 Maret 2011 -- SOMALIA Berdoalah bagi "secret believers" di Somalia yang menghadapi banyak tantangan. Mereka berlindung di tenda-tenda pengungsi di sepanjang perbatasan Somalia. Petugas menyediakan bahan makanan pokok untuk para pengungsi, namun ketersediaan produk makanan segar masih sangat kurang. 4 Maret 2011 -- KEPULAUAN KOMORO Ada kerinduan untuk berkembang dan menjalin hubungan antar orang Kristen dari tiga pulau di Kepulauan Komoro. Dilaporkan bahwa para pemimpin gereja di salah satu pulau mulai bekerja sama. Berdoalah untuk persatuan dan pengertian yang terbangun di antara umat Kristen di Komoro. 5 Maret 2011 -- BANGLADESH Informasi yang salah tentang kekristenan disampaikan terutama melalui televisi nasional dan media cetak. Hal ini masih terus berlanjut sampai saat ini. Berdoalah agar Tuhan mempersiapkan umat-Nya untuk mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan tentang iman mereka. 6 Maret 2011 -- BRUNEI Para pelayan gereja yang telah mengabdikan diri untuk pemuridan sejumlah umat Kristen di Brunei cukup rentan terhadap tekanan, karena pelayanan mereka dilakukan secara sembunyi-sembunyi dan terisolasi dari dukungan gereja. Berdoalah bagi mereka, agar mereka menemukan kekuatan dan semangat baru dalam Kristus. 7 Maret 2011 -- BHUTAN Banyak pendeta mengakui kurangnya pengetahuan dan keterampilan untuk mempelajari serta menafsirkan firman Tuhan dengan benar, yang mengakibatkan adanya pengajaran yang salah. Berdoalah agar Tuhan membukakan pintu bagi para gembala untuk dilatih dan dibimbing dalam pengenalan akan firman Tuhan. 8 Maret 2011 -- INDONESIA Utusan Injil yang bekerja di antara kelompok-kelompok suku di Indonesia menjadi target dukun setempat yang menggabungkan kepercayaan animisme dengan Islam. Bawalah mereka dalam doa dan mintalah Tuhan untuk melindungi mereka pada saat melakukan pelayanan mereka di tengah masyarakat. 9 Maret 2011 -- IRAK Masa pra-Paskah adalah masa yang penting bagi umat Kristen di Irak. Berdoalah agar Yesus menjadi nyata bagi mereka. Berdoalah bagi gereja Irak yang akan terus menjangkau rakyat Irak. 10 Maret 2011 -- MALAYSIA Orang yang baru mengikut Kristus sering terisolasi dan terabaikan dengan sedikitnya kesempatan bagi mereka untuk bertumbuh secara rohani. Karena itu, mereka mudah menyerah terhadap tekanan agama dan keputusasaan. Berdoalah untuk umat Kristen yang baru percaya, agar bisa bergabung dengan persekutuan orang percaya yang terpanggil untuk melayani dan menguatkan mereka. 11 Maret 2011 -- MALADEWA Karena hidup terisolasi, umat Kristen di Maladewa bergumul dengan kebenaran bahwa mereka adalah bagian dari Tubuh Kristus. Berdoalah agar Tuhan memberikan kesempatan bagi orang percaya setempat, agar memiliki kesempatan bertemu dengan umat Kristen lain, yang dengan setia berdoa untuk memberi mereka dorongan dan kekuatan. 12 Maret 2011 -- MYANMAR Pertumbuhan rohani umat setempat terhambat oleh kemiskinan, serta kurangnya tindak lanjut pemuridan dan "mentoring". Berdoalah agar Tuhan memberikan suatu visi ke dalam pikiran dan hati para pendeta serta pemimpin gereja, untuk melakukan sesuatu di daerahnya sesuai kebutuhan jemaat setempat. 13 Maret 2011 -- FILIPINA SELATAN Umat Kristen di bagian selatan yang berasal dari suku S dilanda masalah kemiskinan dan keterbatasan sumber daya. Berdoalah bagi mereka, agar tetap bertahan sehingga menjadi berkat bagi keluarga, gereja, dan masyarakat. 14 Maret 2011 -- INDIA Berdoalah bagi umat Kristen di MP. Sebuah pertemuan sosial besar agama setempat membawa tekanan pada umat Kristen, dan telah meningkatkan serangan terhadap gereja-gereja di daerah tersebut. Berdoa pula untuk persekutuan penginjilan dari Konferensi Tahunan Pendeta India ke-60, yang akan diselenggarakan pada bulan Mei 2011, supaya segala persiapan dapat berjalan baik dan konferensi berlangsung sukses. 15 Maret 2011 -- KOLOMBIA Pendeta H khawatir para pemimpin gerilyawan di selatan akan membunuhnya jika dia tidak menghentikan pelayanannya. Dia telah diperingatkan untuk tidak membuka kembali pintu gereja, dan berhenti memberitakan kebenaran firman Tuhan di desa dan sekitarnya. 16 Maret 2011 -- QATAR, UNI EMIRAT ARAB, KUWAIT Berdoalah bagi masyarakat pribumi yang beriman di negara-negara kaya minyak ini, agar Tuhan mempersatukan mereka dan mengilhami mereka untuk mendirikan gereja-gereja pribumi pertama. Berdoalah untuk orang Qatar dan Oman yang masih terjerat dalam materialisme, okultisme, dan kekosongan. 17 Maret 2011 -- ARAB SAUDI Seorang pengerja membahas tentang kata Haleluya sebagai kata yang setara secara alkitabiah untuk sebuah ekspresi agama M, dan kemudian berbicara tentang Mazmur Daud. Berdoalah agar percakapan tersebut dapat menghasilkan hati yang diubahkan bagi Kristus. 18 Maret 2011 -- LAOS Umat Kristen menghadapi penganiayaan dan dipaksa untuk mencari perlindungan dan penghidupan di hutan atau akan dikenakan kerja paksa yang biasanya diperuntukkan bagi narapidana. Gereja ini sangat memerlukan pemimpin muda yang bersedia mengambil "tongkat" untuk melanjutkan pelayanan. 19 Maret 2011 -- AFRIKA UTARA N adalah seseorang yang berani dan teguh hati dalam melayani orang-orang di daerahnya. Ia harus mengambil risiko untuk hidup di dalam tekanan. Berdoalah agar dia menemukan ketenangan dalam hatinya dan belajar untuk hidup sehat. 20 Maret 2011 -- LIBYA Doa Saudara diperlukan bagi sebuah gereja kecil di Libya. Berdoalah juga untuk gereja para ekspatriat di Libya, agar diberi hikmat di tengah pengawasan pemerintah negara ini. 21 Maret 2011 -- AFGANISTAN Hari ini adalah Nawruz (Tahun Baru Persia). Berdoalah agar gereja semakin berakar di dalam firman Allah, terutama dengan adanya pelayanan radio Kristen dan program TV yang menyediakan tulisan-tulisan Alkitab bagi umat Kristen dan orang-orang yang tertarik pada pesan Kristus. 22 Maret 2011 -- ALJAZAIR Berdoalah untuk bangunan gereja pada umumnya. Mereka mencoba untuk mengklaim kembali sebuah Gereja Reformed yang semula dimiliki oleh EPA (Gereja Protestan Aljazair), namun sekarang ini digunakan oleh umat M. Berdoalah untuk penghapusan hukum antikonversi tahun 2006. 23 Maret 2011 -- MAROKO Pihak berwenang secara terbuka menentang iman kepada Kristus, dan polisi rahasia berusaha untuk menjebak para pemimpin dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan tentang kekristenan. Berdoalah untuk hikmat dan kebangunan rohani di antara orang-orang Maroko. 24 Maret 2011 -- MAURITANIA Banyak umat Kristen yang masih sangat miskin. Kondisi mereka memang sulit, tetapi juga merupakan kesempatan untuk berserah lebih dalam kepada Yesus. Berdoalah agar hidup mereka menjadi kesaksian yang hidup tentang iman dan pengharapan. 25 Maret 2011 -- SURIAH Kami telah mendengar tentang para pemimpin gereja yang menggunakan pesan telepon seluler untuk mendukung pelayanan kaum muda. Berdoalah untuk keteguhan dan tumbuhnya cinta kasih Kristiani yang benar di kalangan kaum muda. Kami berdoa agar para pemimpin gereja lebih melihat ke atas untuk memohonkan kekuatan dan tidak fokus hanya pada masalah di sekitar mereka. 26 Maret 2011 -- LEBANON Marilah berdoa untuk program Kristen di televisi yang sedang dipersiapkan di negeri ini. Semoga orang-orang yang begitu setia melayani di stasiun TV ini, dimampukan dan diberkati untuk senantiasa menaburkan firman Allah. 27 Maret 2011 -- ETHIOPIA Pada tanggal 20 November, pengadilan khusus di bagian selatan Ethiopia menjebloskan T ke penjara. Dia ditahan selama tiga tahun atas tuduhan palsu. Pemimpin gereja sedang mencoba mengajukan kasus ini ke tingkat pengadilan tinggi. Berdoalah agar T diberikan kekuatan dan keteguhan dalam iman. 28 Maret 2011 -- TAJIKISTAN Umat Kristen di daerah G memohon doa-doa kita karena mereka menghadapi banyak oposisi dan agresi. Berdoalah bagi jemaat di daerah ini agar menjadi bijak dan berani. 29 Maret 2011 -- AZERBAIJAN Berdoalah bagi umat Kristen di Azerbaijan, sehubungan dengan penyediaan bahan pengajaran dan kepustakaan rohani yang dibutuhkan. Sebagian besar paket yang dikirim melalui pos dikembalikan ke pengirim atau disita. 30 Maret 2011 -- CHECHNYA Mari kita berdoa, agar orang-orang Kristen di negara itu diterima dengan baik oleh rakyat Chechnya dan pemimpin negara. Berdoalah agar banyak hati yang dibukakan melalui pesan Injil. 31 Maret 2011 -- TUNISIA Berdoalah bagi orang yang ingin menjangkau orang-orang sebangsanya yang sedang berada di bawah banyak tekanan. Berdoalah bagi pemerintah, agar mampu menjaga stabilitas karena jemaat cukup merasakan tekanan terhadap gereja-gereja lokal. Kontak: < doa(at)sabda.org > < http://www.opendoors.org > < http://misi.sabda.org/yayasan_obor_damai_indonesia > < http://www.sabda.org/publikasi/opendoors > Berlangganan: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org > Berhenti: < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |