Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/opendoors/40

OpenDoors edisi 40 (1-10-2010)

Open Doors -- Oktober 2010


Negara-negara yang didoakan pada bulan Oktober 2010:
______________________________________________________________________

MESIR, JAZIRAH ARAB, KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA, IRAN, IRAK,
ALJAZAIR, LEBANON, SURIAH, BANGLADESH, BHUTAN, BRUNEI, INDONESIA,
LAOS, MALADEWA, MYANMAR, NEPAL, FILIPINA SELATAN, AZERBAIJAN, VIETNAM,
ETHIOPIA, SOMALIA, KEPULAUAN ZANZIBAR, KEPULAUAN KOMORO, SUDAN
SELATAN, NIGER, KAUKASUS UTARA, ASIA TENGAH, SRI LANKA, KOLOMBIA,
TIONGKOK, INDIA.
______________________________________________________________________

1 Oktober 2010

MESIR

Sebuah pertemuan hamba-hamba Tuhan dan gembala tingkat nasional akan
diadakan di Mesir. Mereka akan berkumpul untuk berdoa dan saling
melengkapi. Dukunglah dalam doa.

2 Oktober 2010

JAZIRAH ARAB

Berdoalah agar mereka yang mencari Tuhan mendapatkan kesempatan untuk
membaca Alkitab dan buku-buku rohani. Berdoalah juga bagi kontak Open
Doors di Oman dan Qatar. Berdoalah bagi enam gereja suku di Kuwait
agar mengalami terobosan dan bertumbuh serta berbuah.

3 Oktober 2010

KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA

Berdoalah bagi P yang masih melewati masa-masa sulit setelah ayahnya,
R, tewas dibunuh. Berdoalah untuk program pelatihan trauma konseling
agar peserta dapat segera menyesuaikan diri dengan orang-orang yang
dilayani. Berdoalah bagi "Secret Believers" yang menghadapi masa-masa
sulit bahkan banyak yang dibunuh dan diancam oleh keluarga­keluarga
mereka.

4 Oktober 2010

IRAN

Berdoalah agar Tuhan membukakan pintu-pintu bagi umat Kristen untuk
saling bertemu dan menguatkan dalam persekutuan. Berdoalah juga bagi
mereka yang mencari pekerjaan, banyak umat Kristen dikeluarkan dari
tempat kerja karena iman mereka. Berdoalah bagi orang Iran yang merasa
kosong dalam hidupnya agar mereka bertemu dengan Tuhan Yesus.

5 Oktober 2010

IRAK

Berdoalah bagi anak-anak yatim piatu agar mereka mendapatkan orang tua
angkat yang mengasihi mereka. Berdoalah bagi program konseling untuk
korban trauma. Kiranya program ini dapat membantu dan menguatkan
keluarga-keluarga yang kehilangan orang-orang yang mereka kasihi
karena dibunuh, diculik, atau dianiaya. Bersyukur karena Alkitab sudah
didistribusikan di negara ini.

6 Oktober 2010

ALJAZAIR

Berdoalah bagi seorang saudara yang dijatuhi hukuman 2 tahun penjara
dan didenda karena tuduhan palsu menghina agama lain. Berdoalah juga
bagi sepuluh kasus serupa.

7 Oktober 2010

LEBANON

Berdoalah bagi siswa-siswa sekolah teologi agar rasa lapar dan haus
akan firman Tuhan terus menguasai hati mereka. Berdoalah bagi
hamba-hamba Tuhan yang melayani di daerah-daerah rawan konflik dan
berdoalah bagi gereja di Lebanon agar terus menjadi garam dan terang
di seluruh kawasan Timur Tengah.

8 Oktober 2010

SURIAH

Berdoalah agar Roh Kudus membantu umat Kristen untuk tetap saling
mengasihi dengan kasih Kristus dan saling bersatu. Berdoalah bagi kaum
muda dan keluarga mereka yang mengikuti program kamp musim panas
setahun ini. Doakan pula para pendeta dan hamba-hamba Tuhan dari
berbagai interdenominasi yang sedang mengikuti sebuah konferensi di
Suriah. Konferensi ini kembali diadakan setelah 37 tahun.

9 Oktober 2010

BANGLADESH

Proyek penerjemahan Perjanjian Baru dan Perjanjian Lama telah
dikerjakan dan disunting. Doakanlah agar fase akhir proyek ini dapat
berjalan dengan baik. Berdoa juga bagi para pemimpin gereja,
hamba-hamba Tuhan, serta sebuah majalah Kristen agar mereka dapat
memberikan jawaban yang benar atas pertanyaan-pertanyaan yang diajukan
perihal iman kristiani.

10 Oktober 2010

BHUTAN

Sebuah sekolah Alkitab akan dibuka. Berdoalah agar izinnya disahkan
oleh pemerintah. Sekolah ini adalah kesempatan bagi umat Kristen untuk
dilatih dan diperlengkapi dalam melayani serta memimpin jemaat.
Berdoalah agar umat Kristen juga diberi hikmat dalam menguburkan
jenazah tanpa menyinggung perasaan masyarakat.

11 Oktober 2010

BRUNEI

Berdoalah bagi para pemimpin gereja di beberapa tempat yang tidak
diizinkan untuk menerima orang-orang lokal beribadah di gereja mereka.
Jika tidak menaati peraturan ini, gereja mereka akan ditutup oleh
pemerintah atau mereka akan dipenjarakan.

12 Oktober 2010

INDONESIA

Berdoalah agar Tuhan membantu tim yang sedang mengerjakan Alkitab
bergambar untuk anak-anak. Berdoalah bagi gereja-gereja di sekitar
Jabodetabek yang mengalami tekanan.

13 Oktober 2010

LAOS

Umat Kristen Laos yang tinggal di desa-desa diawasi secara ketat oleh
pemerintah dan terus-menerus ditekan agar menyangkal iman mereka.
Mereka beribadah secara sembunyi-sembunyi setiap hari Minggu agar
tidak menarik perhatian dari masyarakat sekitar dan pemerintah.
Berdoalah agar mereka tetap dikuatkan dan bertumbuh dalam iman meski
dalam tekanan.

14 Oktober 2010

MALADEWA

Alkitab dan buku-buku rohani tidak boleh dicetak di negara ini. Impor
buku-buku rohani juga dilarang. Berdoalah agar umat Kristen di
Maladewa mendapatkan kesempatan memiliki Alkitab dan buku-buku rohani
untuk membantu mereka bertumbuh dalam imannya. Berdoalah juga agar
mereka menemukan figur sebagai contoh dan teladan.

15 Oktober 2010

MYANMAR

Berdoalah bagi penginjil yang berkeliling ke desa-desa untuk
membagikan kasih Kristus dan membagikan Injil agar mereka tetap
bersemangat dan tetap kuat dalam Kristus. Berdoalah agar Tuhan
melindungi mereka dari kelompok militer dan interogasi.

16 Oktober 2010

NEPAL

Berdoalah bagi United Christian Alliance saat mereka membantu umat
Kristen untuk menjadi alat Tuhan untuk transformasi di Nepal.

17 Oktober 2010

FILIPINA SELATAN

Bersyukur pada Tuhan karena orang-orang dari agama lain telah berhenti
menekan Pendeta J. Sebelumnya, beliau mengalami tekanan untuk
menyangkal iman dan berhenti menggembalakan jemaatnya. Berdoalah agar
damai Tuhan melingkupi hati dan pikiran pendeta J, yang istrinya telah
kembali ke rumah Bapa. Ia harus mengasuh 9 orang anaknya seorang diri.

18 Oktober 2010

AZERBAIJAN

Berdoalah bagi negara ini yang akan merayakan hari Kemerdekaan tanggal
18 Oktober 2010. Berdoalah agar umat Kristen mengalami terobosan kuasa
Kristus dan tergerak untuk menginjili. Berdoalah bagi IL yang dipaksa
untuk memilih antara keluarga dan Yesus. Ia dianiaya oleh keluarganya
dan kehilangan pekerjaan.

19 Oktober 2010

VIETNAM

Berdoalah agar Tuhan memberikan hikmat bagi proyek koordinator yang
memberikan pelatihan kepada 950 umat Kristen baru dan sekarang menjadi
siswa program baca tulis. Berdoalah juga bagi 43 pemimpin gereja yang
baru diutus setelah menyelesaikan studi dan pelatihan kepemimpinan.

20 Oktober 2010

ETHIOPIA

Bulan Mei lalu, sebuah gereja Protestan di Alaba diserang. Pemimpin
gereja diancam akan dijebloskan dalam penjara. Berdoalah agar para
pemimpin tetap percaya dan berpegang teguh pada Tuhan. Dua orang siswa
universitas baru-baru ini menerima Kristus di kota Bambasi, namun
mereka malah diusir keluarganya. Berdoalah agar Tuhan tetap setia
memelihara kehidupan mereka serta menguatkan dan meneguhkan iman
mereka.

21 Oktober 2010

SOMALIA

Kami menerima laporan tentang pertumbuhan jumlah Secret Believers di
sebuah kamp pengungsi. Berdoalah agar Tuhan menolong dan melindungi
mereka sehingga iman mereka terus bertumbuh.

22 Oktober 2010

KEPULAUAN ZANZIBAR

Berdoalah bagi umat Kristen di Pemba agar mereka bertumbuh dalam iman
dan tidak goyah dalam membagikan Injil. Beberapa gereja kecil harus
beribadah secara rahasia dan sembunyi­sembunyi karena takut akan
tekanan dari kelompok ekstremis.

23 Oktober 2010

KEPULAUAN KOMORO

Berdoalah bagi persatuan umat Kristen di tiga pulau dan kesempatan
bagi mereka untuk bertemu dan saling menguatkan. Open Doors
merencanakan sebuah "proyek yang menghasilkan pendapatan" melalui
gereja lokal bagi umat Kristen yang tidak bekerja. Mereka dipecat
karena iman percaya kepada Yesus. Berdoalah agar proyek berjalan
dengan baik.

24 Oktober 2010

SUDAN SELATAN

Sesuai perjanjian tahun 2005, di bawah pengawasan dunia internasional,
masyarakat di Sudan Selatan boleh memutuskan apakah mereka mau
bergabung atau terpisah dari Sudan Utara. Berdoalah agar masyarakat
diberikan kebebasan dan referendum yang adil. Doakanlah agar umat
Kristen terus bergantung dan berharap pada Tuhan.

25 Oktober 2010

NIGER

Pertengahan Juni lalu, istri IY, seorang misionaris, meninggal dunia.
Ia meninggalkan 3 orang anak yang masih kecil. Berdoalah bagi IY yang
masih berduka.

26 Oktober 2010

KAUKASUS UTARA

Berdoalah agar Tuhan menguatkan hati istri Pendeta AS. Suaminya telah
dibunuh dan ia harus membesarkan 5 orang anak mereka seorang diri.

27 Oktober 2010

ASIA TENGAH

Berdoalah bagi umat Kristen dari Turkmenistan yang merayakan hari
kemerdekaan negaranya pada tanggal 27 Oktober ini. Berdoalah bagi
kebebasan umat Kristen untuk berkumpul, beribadah, dan memiliki buku
rohani. Berdoalah bagi mereka yang melayani bersama Open Doors untuk
memulai "proyek yang menghasilkan pendapatan" bagi umat Kristen yang
bergumul secara finansial.

28 Oktober 2010

SRI LANKA

Berdoalah bagi umat Kristen yang harus mengungsi akibat perang saudara
bulan Mei tahun lalu. Berdoalah bagi para pemimpin saat mereka
melayani dan menguatkan orang-orang yang terkena pengaruh perang
saudara baik secara fisik, emosional, maupun rohani.

29 Oktober 2010

KOLOMBIA

Berdoalah bagi E dan G agar mereka dilingkupi kasih dan damai Kristus
serta tetap kuat. Mereka ditangkap, dipenjara, dan dianiaya karena
membagikan Injil di tengah masyarakat Arhuaca.

30 Oktober 2010

TIONGKOK

Berdoalah bagi imigran dari dataran Han dan beberapa orang Tibet yang
menghadiri ibadah di sebuah gereja rumah kecil di Lhasa. Doakanlah
proyek penginjilan lewat radio serta proyek penerjemahan Alkitab ke
dalam beberapa bahasa Tibet.

31 Oktober 2010

INDIA

Berdoalah bagi para pemimpin di gereja­gereja lokal daerah MP agar
meskipun di tengah penganiayaan mereka tetap diberi kekuatan oleh
Tuhan dan tidak berhenti melayani. Berdoalah bagi umat Kristen di
Orissa, mereka masih takut untuk kembali ke rumah-rumah mereka.

Negara-negara yang didoakan pada bulan Oktober 2010:
______________________________________________________________________

ALJAZAIR, ASIA TENGAH, AZERBAIJAN, BANGLADESH, BHUTAN, BRUNEI,
ETHIOPIA, FILIPINA SELATAN, INDIA, INDONESIA, IRAK, IRAN, JAZIRAH
ARAB, KAUKASUS UTARA, KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA, KEPULAUAN KOMORO,
KEPULAUAN ZANZIBAR, KOLOMBIA, LAOS, LEBANON, MALADEWA, MESIR, MYANMAR,
NEPAL, NIGER, SOMALIA, SURIAH, SRI LANKA, SUDAN SELATAN, TIONGKOK,
VIETNAM.
______________________________________________________________________

INFORMASI OPEN DOORS

1. Situs Open Doors ==> http://www.opendoors.org
2. Situs e-MISI ==>   http://misi.sabda.org/yayasan_obor_damai_indonesia
______________________________________________________________________
Kontak Redaksi: < doa(at)sabda.org >
Berlangganan via email: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Berhenti berlangganan < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Arsip BD Open Doors: http://www.sabda.org/publikasi/opendoors
______________________________________________________________________

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org