Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/opendoors/38

OpenDoors edisi 38 (1-8-2010)

Open Doors -- Agustus 2010


Negara-negara yang didoakan pada bulan Agustus 2010:
______________________________________________________________________

BANGLADESH, BHUTAN, BRUNEI, INDONESIA, LAOS, MALAYSIA, MALADEWA,
MYANMAR, NEPAL, FILIPINA SELATAN, SRI LANKA, VIETNAM, ETHIOPIA, KENYA,
KOMORO, ZANZIBAR, SOMALIA, TIONGKOK, CHECHNYA, AZERBAIJAN, AFGANISTAN,
ARAB SAUDI, JAZIRAH ARAB, QATAR, MAURITANIA, ALJAZAIR, LIBYA,
KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA, SURIAH, LEBANON, IRAK.
______________________________________________________________________

1 Agustus 2010

BANGLADESH

A memilih untuk tetap setia kepada Kristus. Oleh karena itu,
keluarganya memukuli dan mencabut hak waris A. Berdoalah agar Tuhan
melindungi A dan agar kesaksiannya boleh membawa banyak orang datang
kepada Tuhan.

2 Agustus 2010

BHUTAN

Guru-guru sekolah minggu perlu diperlengkapi dalam pelayanan mereka.
Berdoalah untuk kesempatan pelatihan bagi guru-guru sekolah minggu di
Bhutan serta materi yang diperlukan.

3 Agustus 2010

BRUNEI

Berdoalah agar Tuhan memberikan hikmat kepada para pemimpin Kristen
saat mereka menggembalakan umat Kristen yang baru, khususnya hikmat
dalam berbicara dan berperilaku.

4 Agustus 2010

INDONESIA

Toleransi beragama terus membaik di Indonesia. Berdoalah agar umat
Tuhan berhikmat dalam merespons situasi ini dan penderitaan yang Tuhan
izinkan terjadi pada beberapa tempat di Indonesia.

5 Agustus 2010

LAOS

Umat Kristen suku Khmu tidak memiliki Alkitab dalam bahasa ibu mereka.
Berdoalah agar Tuhan menyediakan apa yang mereka butuhkan tersebut
untuk pertumbuhan iman mereka.

6 Agustus 2010

MALAYSIA

Kesempatan untuk beribadah dan berkumpul bagi umat Kristen lokal di
Malaysia sangat dibatasi. Berdoalah bagi mereka yang hidup dalam
ketakutan dan isolasi.

7 Agustus 2010

MALADEWA

Berdoalah bagi umat Kristen yang melayani di tengah dunia sekuler agar
Tuhan terus memperlengkapi mereka dengan hikmat dari-Nya.

8 Agustus 2010

MYANMAR

Meskipun pemerintah mengizinkan gereja-gereja melakukan ibadah dan
aktivitas keagamaan lain, namun sangat sulit untuk mendapatkan izin
tersebut. Berdoalah agar umat Kristen dapat menjalin hubungan baik
dengan pemimpin di tempat mereka tinggal dan orang-orang di sekitar
mereka.

9 Agustus 2010

NEPAL

Berdoalah bagi pemimpin politik di Nepal saat negara ini beralih ke
negara sekuler. Berdoalah agar umat Kristen dapat mencerna dan
merespons hal ini serta tetap setia pada iman mereka di tengah masa
transisi.

10 Agustus 2010

FILIPINA SELATAN

Berdoalah bagi 100 orang peserta yang akan menghadiri program
pelatihan bagi kaum muda agar mereka tumbuh dalam iman dan relasi
dengan Tuhan.

11 Agustus 2010

SRI LANKA

Tahun ini, Open Doors memberikan sponsor kepada lima belas guru
Kristen untuk memberikan pelajaran agama kepada murid-murid Kristen.
Berdoalah agar sukacita Tuhan dan hikmat surgawi melingkupi kehidupan
mereka.

12 Agustus 2010

VIETNAM

Bulan ini Open Doors akan menyelenggarakan seminar pernikahan bagi
para pemimpin gereja di Vietnam. Berdoalah agar Tuhan memulihkan dan
memberkati relasi antara pasangan suami istri yang akan hadir dalam
seminar tersebut.

13 Agustus 2010

ETHIOPIA

Gereja Protestan di Besheno tidak mendapatkan izin untuk berkumpul dan
menyelenggarakan ibadah. S bersedia memberikan rumahnya sebagai tempat
beribadah. Namun baru-baru ini ia dipenjara atas tuduhan palsu telah
menganiaya putranya sendiri. Berdoalah bagi keluarga S.

14 Agustus 2010

KENYA

Penganiayaan terhadap umat Kristen sering terjadi di perbatasan Kenya
dan Somalia. Berdoalah agar Tuhan menguatkan umat-Nya serta melindungi
mereka.

15 Agustus 2010

KOMORO

Berdoalah bagi umat Kristen agar mereka dianugerahi kesatuan hati
meski mengalami penganiayaan. Mereka hidup di tiga pulau terpisah.

16 Agustus 2010

ZANZIBAR

Beberapa gereja menghadapi situasi yang semakin sulit, mereka juga
merasa takut untuk melakukan penginjilan. Berdoalah bagi para pemimpin
gereja­gereja ini dan jemaatnya agar iman mereka semakin teguh dan
iman percaya mereka kepada Tuhan semakin bertumbuh.

17 Agustus 2010

SOMALIA

Beberapa laporan tentang peristiwa yang menimpa "secret believers"
terus kami terima. Mereka mengalami tekanan, bahkan dibunuh karena
percaya kepada Kristus. Berdoalah agar "secret believers" di Somalia
berakar dalam Kristus, meskipun di tengah ketakutan dan intimidasi.

18 Agustus 2010

TIONGKOK

Daerah Guangxi memiliki 28 kelompok minoritas dan 26 di antaranya
belum terjangkau. Berdoalah agar semakin banyak umat Kristen yang
memiliki panggilan untuk datang dan membawa Kabar Baik ke
tempat­tempat tersebut.

19 Agustus 2010

CHECHNYA

Penduduk Chechnya bergumul dengan kemiskinan, pengangguran, dan
ketidakstabilan. Mereka juga merasa takut dan putus asa. Berdoalah
agar pengikut Kristus tetap beriman dan percaya pada Tuhan. Kiranya
mereka juga membawa Kabar Baik tentang pengharapan dalam Kristus ke
tengah masyarakat.

20 Agustus 2010

AZERBAIJAN

Berdoalah bagi Pendeta Z yang menggembalakan gerejanya di kawasan
Zagatala. Ia terus-menerus mendapat peringatan dari polisi karena
mengadakan ibadah di gerejanya yang belum terdaftar. Pendeta Z telah
mencoba mendaftarkan gerejanya sejak tahun 1990.

21 Agustus 2010

AFGANISTAN

Berdoalah bagi hikmat Tuhan atas umat-Nya agar mereka bisa terus
bersaksi dan membagikan Kabar Baik di tengah situasi yang penuh
risiko. Kesalahan sedikit bisa membawa risiko yang sangat berbahaya.

22 Agustus 2010

ARAB SAUDI

Berdoalah bagi Abu yang berkunjung ke rumah seorang WNA, dan WNA itu
pun pulang dengan membawa Alkitab. Doakanlah agar ia terus membaca
Alkitab tersebut dan Roh Kudus pun menjamah hatinya.

23 Agustus 2010

JAZIRAH ARAB

Ingatlah untuk tetap berdoa bagi saudara-saudari kita pada bulan ini.
Banyak umat Kristen yang menderita dan mengalami tekanan, bahkan oleh
keluarga mereka sendiri. Tetaplah mengingat mereka dalam doa kita.

24 Agustus 2010

QATAR

Berdoalah bagi umat Kristen lokal agar Tuhan terus memberikan kekuatan
surgawi kepada mereka. Kiranya mereka bisa tetap bertemu dan beribadah
dengan umat Kristen yang lain.

25 Agustus 2010

MAURITANIA

Berdoalah agar Tuhan memberkati proyek-proyek Open Doors di Mauritania
serta pelatihan yang diadakan untuk menguatkan gereja Tuhan di negara
ini. Berdoalah agar Tuhan melindungi umat-Nya.

26 Agustus 2010

ALJAZAIR

Berdoalah bagi seorang saudara kita yang menerima tuduhan telah
melakukan penistaan terhadap agama lain. Saat ini ia berada dalam
penjara dan harus membayar denda.

27 Agustus 2010

LIBYA

Pekerja di ladang Tuhan jumlahnya sedikit namun tuaian besar.
Berdoalah agar Tuhan mengirimkan para pekerja-Nya ke Libya. Berdoalah
agar semua pekerja-pekerja Tuhan di Libya bersatu hati.


28 Agustus 2010

KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA

Berdoalah bagi kelompok kecil umat Kristen minoritas di Gaza yang
mengalami trauma karena perang. Berdoalah agar Tuhan membantu mereka
mengatasi rasa trauma.

29 Agustus 2010

SURIAH

Tetaplah berdoa bagi pemimpin gereja saat mereka duduk diam di kaki
Tuhan dan mendengarkan suara-Nya karena banyak tantangan dan keputusan
sulit yang harus mereka ambil.

30 Agustus 2010

LEBANON

Bulan ini adalah kesempatan untuk menjangkau mereka yang belum
mengenal Kristus karena banyak orang yang pergi ke Lebanon untuk
berlibur. Berdoalah agar Tuhan membukakan pintu-pintu bagi
penginjilan.

31 Agustus 2010

IRAK

Berdoalah bagi orang-orang Irak agar mereka bisa mengalami mukjizat
rekonsiliasi dan perdamaian serta keamanan di negara mereka. Berdoalah
bagi hikmat atas para pemimpin gereja untuk terus menguatkan jemaat
mereka di tengah situasi sulit di Irak.

Negara-negara yang didoakan bulan Agustus 2010:
______________________________________________________________________

AFGANISTAN, ALJAZAIR, ARAB SAUDI, AZERBAIJAN, BANGLADESH, BHUTAN,
BRUNEI, CHECHNYA, ETHIOPIA, FILIPINA SELATAN, INDONESIA, IRAK, JAZIRAH
ARAB, KAWASAN ISRAEL DAN PALESTINA, KENYA, KOMORO, LAOS, LEBANON,
LIBYA, MALAYSIA, MALADEWA, MAURITANIA, MYANMAR, NEPAL, QATAR, SURIAH,
SOMALIA, SRI LANKA, TIONGKOK, VIETNAM, ZANZIBAR.
______________________________________________________________________

INFORMASI OPEN DOORS

1. Situs Open Doors ==> http://www.opendoors.org/
2. Situs e-MISI ==>   http://misi.sabda.org/yayasan_obor_damai_indonesia
______________________________________________________________________
Kontak Redaksi: < doa(at)sabda.org >
Berlangganan via email: < subscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Berhenti berlangganan < unsubscribe-i-kan-buah-doa(at)hub.xc.org >
Arsip BD Open Doors: http://www.sabda.org/publikasi/opendoors/
______________________________________________________________________

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org