Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/misi/1999/33 |
|
e-JEMMi edisi Khusus: India (19-8-1999) |
|
---------------------------------------------------------------------- Jurnal Elektronik Mingguan Misi (JEMMi) Agustus 1999 ---------------------------------------------------------------------- ***************************************** E D I S I K H U S U S - I N D I A ***************************************** ______________________________________________________________________ Untuk berlangganan, kirim email kosong ke: subscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk berhenti, kirim email kosong ke: unsubscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk Arsip ... http://www.sabda.org/misi/index.html _________________ === EDITORIAL === Salam sejahtera! India, negara yang sering kita dengar namanya dan terasa tidak asing buat kita semua. Terlebih lagi akhir-akhir ini karena ketegangan yang terjadi dengan negara tetangganya, Pakistan. Namun sejauh mana kita mengetahui akan kekristenan di sana? Negara yang dikenal sebagai negara Hindu ini ternyata juga mempunyai sejumlah kecil orang percaya di sana. Tentu saja tidak mudah dan ada lebih banyak tantangan menjadi orang percaya di tengah-tengah orang Hindu. Mereka dianiaya, dikucilkan, berada dalam tekanan. Namun Tuhan kita yang Maha Besar selalu mengingat anak-anak-Nya di manapun mereka berada. Biarlah dengan mengenal negara ini secara lebih dekat lagi, kita juga didorong untuk mendukung dalam doa saudara-saudara seiman kita di negara-negara lain yang terus dianiaya, dan ditekan. Biarlah jika suatu kesempatan dibukakan, kita dapat juga turut melakukan sesuatu yang dapat membantu pelebaran kerajaan-Nya di negara-negara tersebut. Tuhan memberkati, Redaksi e-JEMMi ______________ === PROFIL === Luas: 3;2 juta km persegi (sekitar sepertiga Tiongkok). Hamparan: Terdiri dari 25 negara bagian dan 7 serikat teritori, negara ini mendominasi Asia Selatan. Dibatasi oleh Pakistan di sebelah barat; Tiongkok, Nepal dan Bhutan di sebelah utara; dan Myanmar dan Banglades di sebelah timur. Pegunungan Himalaya membujur di bagian utara India, di bawahnyalah terbentang dataran Gangga yang subur di atas semenanjung Dekan. Ibukota: New Delhi (9;2 juta orang). Populasi: Sekitar 950 juta orang. Agama: 108 juta beragama Islam, 12% dari seluruh populasi India. 80% beragama Hindu, Protestan sekitar 2% dan Roma Katolik 2%, dan 4% lainnya terdiri dari penganut Sikh, Budha, Jain, Baha'i, dan Parsi. Literasi: 52% (dari segi fungsional hanya 15%). Bahasa resmi: Hindi, namun Inggris merupakan bahasa resmi untuk lingkungan hukum. Sejarah: Merupakan salah satu peradaban tertua di dunia, dikenal paling tidak sejak sekitar 5.000 tahun yang lalu. India pernah diperintah oleh orang Islam dari Arab, kaisar- kaisar dari Mogul, dan Inggris. Pada akhirnya, Inggris membagi daerah India menjadi India, dan Pakistan Timur dan Barat. Pakistan Timur kemudian menjadi Banglades. India telah menjadi negara Republik Demokrasi sejak 1947. Sumber: SIM Now - Edisi 82 Untuk keterangan lebih lanjut mengenai negara ini, kunjungi: http://www.sabda.org/misi/doa/india2.html ____________________ === SEPUTAR MISI === Sekitar 1 juta dari 9;2 juta penduduk Delhi, ibukota India, beragama Islam. Walaupun orang Islam di kota ini sudah memiliki kekuasaan selama beratus-ratus tahun, mereka digeser ketika Inggris mengambil alih India pada tahun 1800-an. Sekarang, ditekan oleh kelompok masyarakat mayoritas yang beragama Hindu, orang-orang Islam di Delhi lebih terbuka terhadap Injil daripada orang-orang Islam di tempat lainnya. Gereja-gereja yang mengkhususkan diri untuk menjangkau kelompok masyarakat ini baru saja dimulai. Sumber: Advance - 26 Juli 1999 "Pertumbuhan gereja yang terbesar di India sedang terjadi di pedesaan, di mana Roh Kudus sedang melakukan hal-hal yang mengherankan dan hanya beberapa orang mendengar dan mengetahuinya," tulis Pdt. Samuel Stephens, pemimpin India Gospel League (IGL), sebuah gerakan misi yang didirikan pada tahun 1950-an di Salem, Tamil Nadu. Sekarang, gerakan itu telah mempunyai 400 pekerja penuh waktu, dan aktif di 9 negara bagian India lainnya. Tujuan mereka adalah mencapai penduduk di pedesaan dengan injil melalui pendirian gereja di desa-desa. Pada tahun 1996, Stephens mulai membuat sebuah rencana strategis bernama "Visi 2000", untuk mendirikan 2000 gereja baru pada tahun 2000. Namun sampai dengan saat ini stategi tersebut telah menghasilkan 3.750 gereja baru! 40 buah jaringan antar pendeta-pendeta daerah telah menyatakan kesediaannya untuk mendirikan sedikitnya 200 gereja baru pada tahun 2000. Setelah beberapa kali harus dikoreksi karena jumlah yang terus bertambah, target total pendirian gereja sekarang adalah 12.500 gereja baru pada tahun 2001. Sumber: FridayFax - 5 Februari 1999 Salah satu elemen penting dari gerakan tersebut adalah sesuatu yang disebut "Pendeta berceker" (tidak bersepatu/bersandal), orang-orang Kristen India biasa yang melakukan perjalanan melalui desa-desa memperlihatkan film Yesus, memberitakan Injil dan melatih pendeta setempat untuk membawa Injil ke desa lain dan mendirikan gereja. "Berjuta-juta orang telah datang kepada Yesus sebagai hasil dari pelayanan pendeta yang seperti itu," kata Pdt. Stephens. "Saya terutama sangat terkesan oleh dedikasi penuh dari para pendeta ini kepada Tuhan dan tugas mereka," kata seorang Amerika yang mengunjungi IGL. "Saya bertemu dengan seorang pendeta desa yang telah mendirikan 3 gereja dalam waktu dua setengah tahun, dan yang kebaktiannya dihadiri oleh 645 orang. Ia juga telah melatih tiga orang untuk membantunya memimpin persekutuan-persekutuan." IGL sekarang melatih 3.500 pendeta lainnya dengan visi yang sama. Sumber: FridayFax - 5 Februari 1999 "Setahu saya tidak sebuah organisasi lainpun di India yang secara sistematis melatih sejumlah besar orang awam untuk menjadi pendiri gereja," kata Pdt. Vasantharaj Albert, Direktur dari "Church Growth Research Centre of India". Pada tahun 1997, "National Association of Interdependent Churches" dibentuk, sebuah asosiasi dengan anggota lebih dari 1.000 gereja yang "tidak mempunyai dukungan atau persekutuan praktis dengan gereja lainnya," kata Stephens. "Jumlah ini akan bertumbuh dengan pesat di masa yang akan datang, karena gereja-gereja baru terus didirikan," dan terus "didasarkan oleh doa". Lebih dari 75.000 orang di ratusan desa di India Selatan membentuk sebuah jaringan doa yang merencanakan untuk terus berdoa sambung menyambung tanpa henti sampai tahun 2000. Gerakan ini dimulai pada tahun 1996 sebagai bagian dari strategi pendirian gereja "Visi 2000", dan jumlah dari pengikutnya terus bertambah setiap hari. "Melalui doa, cengkraman Setan telah dikalahkan, banyak orang dibebaskan dari kuasa dosa dan tahyul, mujizat terus terjadi dan Kerajaan Allah ditanamkan di desa-desa di India," menurut pendeta Stephens. Sumber: FridayFax - 5 Februari 1999 Pada bulan Januari 1999, penginjil India bernama Sadhu Chellappa menyelenggarakan sebuah seminar selama 3 hari di Palayamkottai, Tamil Nadu, di mana hampir semua peserta memutuskan untuk menjadi Kristen, menurut sebuah laporan dari Agni Ministries. Sebuah gereja baru telah didirikan di sana, dipimpin oleh seorang pendeta muda. Sumber: (Agni Ministries), FridayFax - 9 April 1999 Orang-orang Kristen merubah suasana di Himachal Pradesh, India. Orang Hindu menyebut daerah pegunungan di India Utara "tanah para dewa" karena daerah itu adalah asal dari Sungai Gangga yang airnya dianggap suci. Para pekerja Kristen telah memulai 130 gereja di daerah ini dalam tiga tahun terakhir, lapor Discipling a Whole Nation. Sebuah pelayanan misi di India memulai sebuah gereja di daerah ini 20 tahun yang lalu; sekarang gereja itu mempunyai lebih dari 350 anggota dan mengirimkan pekerjanya untuk menanam gereja- gereja baru. Pendeta mereka sedang menggumulkan agar seseorang mengambil alih gerejanya supaya ia dapat pergi ke daerah lain yang tidak mempunyai gereja dan memulai lagi dari nol. Sumber: (HCJB), CMDNet Monthly - Maret 1999 Pada bulan April 1999, 32 pemimpin Kristen di India memutuskan untuk membentuk All India Christian Council. Para pemimpin ini, yang bertemu di Bangalore di sebelah selatan India, mewakili gerakan-gerakan misi yang terkenal, organisasi-organisasi dan gereja-gereja. Dalam menghadapi ketegangan, tantangan dan serangan terhadap kaum Kristiani di India, mereka memutuskan untuk membentuk sebuah organisasi yang secara proaktif membicarakan masalah-masalah nasional. Dr Joseph D'Souza dari Operation Mobilisation (OM), dipilih sebagai ketua Council yang pertama. Bahkan sebelum keterangan press, ratusan gereja dan gerakan misi menunjukkan minat mereka untuk menjadi anggota Council ini. Sumber: (AICC), FridayFax - 4 Juni 1999 Murugan telah menikah dan mempunyai dua anak. Sudah setahun lebih ia menderita sulit tidur yang kronis yang menyebabkan penurunan berat badan yang sampai pada batas-batas yang membahayakan. Ia telah mengunjungi banyak kuil dan melakukan sejumlah ziarah dengan berjalan kaki dan mengunjungi tukang sihir dan dukun, untuk mendapatkan kesembuhan. Tidak satupun usaha tersebut yang dapat menyembuhkannya. Suatu hari, ia mendatangi tempat persekutuan doa Kristen yang dipimpin pendeta P G Pragasam, di mana ia disembuhkan setelah didoakan dalam nama Yesus. Sekarang, Murugan adalah seorang Kristen sejati, dan ia ingin melayani Tuhannya. Sumber: (Agni Ministries), FridayFax - 9 April 1999 Di balik semua ketegangan yang ada terdapat konflik kasta yang berkelanjutan di antara kasta Dalita yang tidak mempunyai hak dan Brahmana yang mempunyai bermacam-macam hak istimewa dan anggota- anggota dari 'kasta tinggi' lainnya. Sebagian besar orang Kristen di India berasal dari kasta rendah, dan banyak orang dari kasta Dalita yang berjumlah 260 juta, yang menggumulkan untuk meninggalkan agama Hindu. Agama dan pembagian kasta ini telah menimbulkan kesengsaraan dan cemooh bagi mereka yang berkasta rendah, dan "harapan" akan reinkarnasi tidak menjamin mereka memiliki posisi sosial yang lebih baik pada masa yang akan datang. Sumber: FridayFax - 16 April 1999 ________________________ === GEREJA TERANIAYA === Tekanan terhadap orang-orang India yang beragama Kristen, seperti di Madhya Pradesh, terus terjadi. Daniel (nama telah diubah), seorang pendiri gereja, telah dipukuli beberapa kali dan masih terus menerima ancaman dari kaum Hindu radikal. Pada saat yang sama, keterbukaan rohani di negara ini adalah sesuatu yang hampir tidak dapat ditiru. "Setahun yang lalu, kami mempunyai 35 gereja perumahan," lapor Daniel, "Hari ini, kami mempunyai lebih dari 100. Pada beberapa bulan pertama di tahun 1999, kami membaptis 340 orang walaupun ada ancaman penjara." Jaringan strategi dari Swiss bernama "Kingdom Ministries" yang mendukung 140 pendiri gereja India, melaporkan bahwa apa yang dikatakan Daniel bukanlah suatu hal yang istimewa. "Tahun lalu saja, ratusan gereja baru didirikan, sebagian besar adalah gereja perumahan," lapor mereka. Sumber: FridayFax - 30 Juli 1999 Situasi di India tetap tegang setelah pembunuhan atas misionaris Australia bernama Graham Staines dan dua anaknya oleh kaum ekstrimis Hindu. Ratusan juta orang menyaksikan Gladys Staines, janda Graham Staines, mengampuni pembunuh keluarganya dalam nama Injil di televisi India - peristiwa yang menyentuh hati banyak orang "dan mungkin telah membawa hasil lebih banyak bagi Injil di India daripada bertahun- tahun pelayanan misi", menurut seorang penginjil India. Sumber: FridayFax - 16 April 1999 Pada hari Sabtu, 17 April 1999, partai nasionalis Hindu BJP, yang dipimpin oleh Perdana Menteri Vajpayee, kalah dalam pengambilan suara akan mosi percaya dengan 269 melawan 270 suara. Pada hari sebelumnya banyak orang Kristen digerakkan untuk berdoa karena khawatir pemerintah akan memenangkan pengambilan suara ini. Hal ini dilaporkan oleh "IndiaNews", sebuah pelayanan media yang dilakukan oleh India Missions Association yang dipimpin oleh Ebenezer Sunder Raj. Sebuah koran 'Hindu' dengan tepat mewakili suara mayoritas rakyat ketika mengatakan, "sangat sulit untuk menjadi sedih akan keruntuhan pemerintah ini." Kemungkinan hal ini merupakan berakhirnya suatu periode penganiayaan yang dilakukan secar sistematis terhadap orang-orang Kristen di negara tersebut. Sumber: (CNN, The Hindu, IMA), FridayFax - 7 Mei 1999 __________________________ === BERPERAN DALAM DOA === 2;1 juta orang Gujjarat adalah peternak yang hidup di daerah Hindi. Orang Gujjarat beragama Sunni Islam bercampur dengan animisme. Sebagian kecil dari mereka mengikuti dewa-dewa Hindu dan percaya bahwa roh-roh ilahi mendiami benda-benda. Orang Hindu Gujjarat menyebut nama alah pada saat mereka bangun tidur untuk menunjukkan kepada roh tersebut bahwa mereka tidak melupakannya. Orang Gujjarat hampir tidak pernah terjangkau Injil. * Mohonlah agar Tuhan membebaskan orang Gujjarat dari kegelapan spirituil yang membutakan mereka. * Berdoalah agar Roh Allah bekerja di antara mereka dan menciptakan kerinduan untuk mengenal pencipta mereka. * Mohonlah agar Allah bekerja dalam diri anak-anakNya untuk membawa para pekerja Injil ke orang-orang Gujjarat. Sumber: Advance Newsletter - Januari 1999 14 tim sedang memperlihatkan film "Yesus" di propinsi Uttar Pradesh, di mana kaum Hindu militan sedang berusaha menghentikan pengabaran Injil. Pada satu desa, segerombolan orang yang melemparkan batu menghalau tim pemutaran film ini, namun ketika para tetua desa tersebut mendengar bahwa tim ini mempunyai sebuah film mengenai Yesus dalam bahasa mereka sendiri, mereka diterima kembali dan bahkan membayar uang sewa auditorium. "Kami tidak tahu bahwa Allah anda juga mengerti bahasa kami," kata para tetua desa tersebut. Lebih dari 11 juta orang telah menerima Kristus sebagai hasilnya. * Pujilah Tuhan bagi jiwa-jiwa yang dibawa kepada Kristus melalui film ini. * Mohonlah agar Ia membimbing orang-orang percaya yang baru ini dan memimpin mereka untuk bertumbuh dan menghasilkan murid-murid yang berlipat ganda. Sumber: Advance Newsletter - 18 Maret 1999 _________________________ === BADAN/SUMBER MISI === A G N I M I N I S T R I E S http://www.agniministries.com Situs web ini adalah milik dari Agni Ministries yang melakukan pelayanan untuk menginjili orang-orang beragama Hindu, khususnya di India. Tokoh dari organisasi ini adalah Sadhu Chellappa, seorang Hindu yang menjadi Kristen, kini menjadi penginjil. Jika anda mengunjungi situs ini, anda dapat membaca misi, bidang-bidang pelayanan mereka (termasuk melalui televisi), dan juga latihan- latihan yang mereka lakukan untuk mempersiapkan para pelayan Tuhan di sana. Mereka juga memberi kesempatan pada anda yang terbeban untuk mendukung pelayanan Tuhan di ladang misi ini, baik secara finansial maupun dalam bentuk doa. ______________________ === MISI/KESAKSIAN === "Kami dilahirkan dan hidup sepanjang hidup kami sebagai orang Hindu sampai dua tahun yang lalu. Ketika ayah saya sedang berada di sebuah kota lain, beliau mendengar akan Yesus Kristus. Ia pulang ke rumah dan berkata, 'Nampaknya Yesus Kristus adalah satu-satunya Allah yang benar. Saya rasa sekarang seluruh keluarga kita harus menerima dan mengikut Dia.' Jadi seluruh keluarga kami, sebanyak enam orang, mengikut Tuhan." "Saya dulu beragama Hindu. Saya mengenal Tuhan pada tahun 1973 dan secara 'sembunyi-sembunyi' menjadi seorang Kristen. Saya menikah dengan seorang yang beragama Hindu. Diam-diam saya tetap berdoa dan membaca Alkitab. Saya takut suami saya tahu dan ia akan melarang saya melakukan hal itu. Namun pada waktu suami saya tahu, ia berkata, 'Kamu mempunyai Yesus Kristus, dan saya mempunyai alah yang lain. Tidak baik mempunyai dua atau tiga alah dalam satu rumah. Kita harus mempunyai hanya satu alah dan itu adalah Yesus Kristus.' Ia menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamatnya, dan sekarang semua anak-anak kami juga mengikut Tuhan." "Keluarga kami dulu mempunyai kedudukan yang tinggi di kuil-kuil dan hari raya Hindu. Ketika kami menjadi Kristen, saudara-saudara kami dan anggota-anggota kuil memberi kami banyak masalah. Mereka membawa kami ke kantor polisi, membawa kami ke tua-tua kuil, mengancam kami dengan segala macam hal yang menakutkan. Kami membawa semua ini kepada Tuhan dan Ia menjauhkannya daripada kami, dan untuk semua itu kami hanya bersyukur kepadaNya." Sumber: Semua kesaksian diambil dari SIM Now - Edisi 82 ___________________________ === URL/LINK Edisi ini: === Profil negara dan pokok-pokok doa untuk India http://www.sabda.org/misi/doa/india2.html AGNI Ministries http://www.agniministries.com _____________________________ DISCLAIMER _____________________________ Bahan-bahan dalam e-JEMMi disadur dengan izin dari: * FRIDAYFax (DAWN - Eropa) dan CMDNet Update http://www.cmd.org.nz/ * SIMNOW (Society for International Ministries http://www.sim.org/ * Advance Newsletter // Brigada Today http://www.brigada.org/ * Religion Today http://www.religiontoday.com/ * Global Glimpse http://www.calebproject.org/ Situs Web e-MISI/e-JEMMi (Arsip/Link/dll): http://www.sabda.org/misi/ Copyright(c) 1999 oleh e-JEMMi/e-MISI --- diterbitkan: YLSA dan I-KAN ______________________________________________________________________ Masalah, pertanyaan, tanggapan dan kontribusi bahan dapat dikirimkan ke : Rudy Kurniadi mailto:owner-i-kan-misi-JEMMi@xc.org atau Staf e-MISI mailto:owner-i-kan-misi@xc.org _I-KAN_________________________________________________________e-MISI_ 'Lalu aku mendengar suara Tuhan berkata: "Siapakah yang akan Kuutus, dan siapakah yang mau pergi untuk Aku?" Maka sahutku: "Ini aku, utuslah aku!"' (Yesaya 6:8)
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |