Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/misi/2001/20 |
|
![]() |
|
e-JEMMi edisi No. 20 Vol. 4/2001 (23-5-2001) |
|
-------------------------------------------------------------------- Jurnal Elektronik Mingguan Misi (JEMMi) Mei 2001, Vol.4 No.20 -------------------------------------------------------------------- SEKILAS ISI: o [Editorial] o [Kesaksian Misi] : Allah Mengubah Hidupku o [Profil/Sumber Misi] : Great Comission, Film Yesus dalam Bahasa Indonesia, Yesus.Net, Christian Answers Net, Kristen Online, Peggie's Place, Jesus for Children o [Doa Bagi Misi Dunia] : Fulani, Mesir, Malawi o [Doa Bagi Indonesia] : e-KJDN o [Doa Bagi Suku] : Suku Siang (Kalimantan) o [Dari Meja Redaksi] : Surat dari penerima e-DOA o [Surat Anda] : Pelayanan Pasca Kerusuhan, Kiriman Artikel o [URLs Edisi Ini] ************************************************************************* Anda diijinkan mengutip/meng-copy/memperbanyak semua/sebagian bahan dari e-JEMMi (untuk warta gereja/bahan pelayanan lain) dengan syarat: harus mencantumkan SUMBER ASLI dari masing-masing bahan dan e-JEMMi (sebagai penerjemah/penerbit bahan-bahan tersebut dalam bahasa Indonesia). Thanks. ************************************************************************* ** EDITORIAL ** Salam dalam Kasih Kristus Hari Kenaikan Yesus ke Surga akan segera kita peringati bersama pada hari Kamis minggu ini. Peristiwa Kenaikan Yesus mengingatkan kita pada AMANAT AGUNG Yesus Kristus yang disampaikan kepada murid- murid-Nya sebelum dia terangkat ke Surga, "Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa muridKu dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman." (Matius 28:19-20) < http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Mat/T_Mat28.htm 28:19 > AMANAT AGUNG ini telah dilaksanakan dengan setia oleh murid-murid- Nya, sekalipun untuk itu mereka harus mengalami penderitaan dan aniaya yang membawa kepada kematian. Darah yang dicurahkan itu mengalir dan menjadi dasar bagi gereja Tuhan untuk bertumbuh dengan subur. Berkat pengorbanan orang-orang yang setia seperti merekalah maka Injil itu akhirnya sampai kepada kita. Marilah kita teruskan AMANAT AGUNG Yesus Kristus seperti yang telah diteladankan oleh murid- murid Tuhan itu. Untuk ikut merayakan HARI KENAIKAN YESUS KRISTUS ke Surga, maka e-JEMMi akan menyajikan beberapa Situs penginjilan dari lembaga misi yang mengulas kisah tentang Yesus. Kiranya informasi ini dapat menambah semangat kita untuk melayani dan mengabarkan Injil. Selamat membaca dan melayani, Staf Redaksi ---------------------------------------------------------------------- ** KESAKSIAN MISI ** ALLAH MENGUBAH HIDUPKU ====================== Chandra adalah seorang penduduk yang tinggal di wilayah Andhra Pradesh, India. Dia mempunyai sebuah panti asuhan dimana dia merawat orang-orang yang membutuhkan pertolongan -- anak yatim piatu, para janda dan orang-orang cacat. Chandra bekerja keras merawat dan mengasihi mereka. Tapi dulu Chandra bukanlah orang yang seperti itu. Berikut ini adalah kesaksiannya : "Seorang pria meninggal karena kebencianku pada Allah dan semua orang Kristen. Tujuan hidupku adalah menghajar setiap orang Kristen yang kulihat sedang menceritakan tentang Allah dan Kasih-Nya. Kadang- kadang aku membakar Alkitab mereka dan menyobek-nyobek traktat yang mereka bagi-bagikan lalu membuangnya ke tempat sampah. Temanku dan aku juga membakar tas dan pakaian mereka. Keinginanku adalah membunuh semua orang Kristen yang kutemui. "Pada waktu itu, aku telah memiliki sebuah toko perhiasan yang dibantu oleh 10 orang pekerja. Hasil pendapatan dari toko selalu kuhambur- hamburkan untuk memenuhi segala sesuatu yang memberiku kepuasan. "Ada 3 orang pendeta yang biasa berkunjung ke toko dan mendoakanku. Suatu hari, sesaat setelah ketiga pendeta itu memasuki toko, aku segera menutup semua pintu dan memukuli mereka. Aku lepaskan pakaian mereka dan membakar pakaian tsb. Mereka tidak dapat berbuat apa-apa kecuali memandangiku. Karena pukulan-pukulan yang dilancarkan ke tubuh mereka, salah satu dari pendeta itu meninggal dunia. Polisi menangkapku dengan tuduhan pembunuhan dan aku dihukum penjara seumur hidup. Aku berdoa memohon bantuan kepada para dewa yang kusembah agar membebaskanku dari penjara, tetapi tidak ada sesuatupun yang terjadi. "Suatu hari, seorang pendeta datang berkunjung ke penjara. Dia menceritakan kepada semua narapidana tentang Allah dan bagaimana Dia telah mengutus Yesus Kristus, Anak-Nya, agar datang ke dunia untuk disalibkan sehingga barang siapa yang percaya pada-Nya akan mendapatkan pengampunan. Lalu, pendeta itu membagi-bagikan traktat yang kemudian mulai kubaca. Semenjak saat itu, hidupku mulai berubah. aku mulai suka membaca Alkitab -- buku yang sebelumnya sangat kubenci dan pernah kubakar. Aku mulai belajar berbicara dengan Allah. "Setahap demi setahap, tingkah lakuku mulai berubah. Karena tingkah lakuku baik selama di penjara maka kepala penjara mengusulkan namaku pada pemerintah setempat agar memberikan kebebasan. Akhirnya aku bebas -- bebas dari penjara dan bebas dari rasa benci yang selama ini telah menguasai hidupku. "Sekarang aku mulai menceritakan kepada orang-orang yang kutemui tentang semua yang telah Allah kerjakan dalam hidupku dan apa yang dapat Ia kerjakan dalam hidup mereka. Kebencianku telah diubah-Nya menjadi rasa kasih. Aku sekarang rindu memberi pertolongkan kepada mereka yang membutuhkan." Sumber: S O O N, Issue no. 169 ---------------------------------------------------------------------- ** PROFIL/SUMBER MISI ** Sesuai dengan "Amanat Agung" Yesus untuk memberitakan Injil kepada setiap orang dan menjadikan mereka murid-murid-Nya, maka berikut ini kami sajikan beberapa Situs penginjilan yang menceritakan kisah tentang Yesus. GREAT COMISSION ==> http://www.greatcom.org/indonesian (Siapakah ISA) ==> http://www.greatcom.org/indonesian/jesusfil.htm (film ISA) ==> http://www.greatcom.org/ Situs Great Comission versi Indonesia memberitakan tentang Yesus dengan judul "Siapakah ISA?". Keempat menu utamanya -- "Siapakah Isa?" (artikel), "Mengenal Isa secara Pribadi" (Buklet 4 Hukum Rohani), "Video Isa Almasih" (Film Isa), dan "Bukan Sekedar Tukang Kayu" (Buku karya Josh McDowell) -- diharapkan dapat menjawab berbagai pertanyaan tentang siapakah ISA dan menghilangkan keragu- raguan untuk mempercayai-Nya. FILM YESUS, DALAM BAHASA INDONESIA (REAL VIDEO) ==> http://www.jesusfilm.org/view/realvideo/rv/languages/indonesian.ram ==> http://www.jesusfilm.org/view/realvideo/ Situs ini menyajikan film "YESUS" yang menceritakan tentang riwayat hidup dan pengajaran-Nya yang diambil berdasarkan kutipan dari Injil Lukas. Film ini dapat ditonton secara online dalam durasi waktu dua ja. Film ini juga telah diterjemahkan ke dalam lebih dari 50 bahasa di dunia. Dalam Bahasa Indonesia, film Yesus ini diberi judul "Yesus, Tokoh Terbesar Sepanjang Abad" yang dibuat oleh LPMI (Lembaga Pelayanan Mahasiswa Indonesia) dalam bentuk VCD. Untuk memesan, silakan menulis surat ke: LPMI, PO. BOX 1308/SM . YESUS.NET ==> http://www.yesus.net/kehidupan-lingkungan.htm ==> http://www.yesus.net/ Melalui Situs Yesus.Net ini anda diajak untuk dapat lebih mengenal kehidupan Kristus dari dekat. Beberapa pilihan kategori yang tersedia adalah "Kehidupan-Nya, Ajaran-Nya, dan Makna Kehidupan-Nya". CHRISTIAN ANSWERS NET ==> http://www.christiananswers.net/indonesian/home.html ==> http://www.christiananswers.net/ "ChristianAnswers.Net" memiliki jangkauan pelayanan ke seluruh dunia dengan salah satu fokus utamanya adalah "penginjilan". Melalui Situs ini setiap pengunjung bisa menemukan berbagai pertanyaan tentang pokok-pokok kepercayaan iman Kristen yang sering (umum) ditanyakan, baik oleh orang Kristen maupun non-Kristen. Salah satu pertanyaan penting yang selalu muncul dalam pemberitaan Injil adalah "Siapakah Mesias itu?". Melalui Situs ini jawaban atas pertanyaan tsb. bisa didapatkan secara lengkap, alkitabiah dan menarik. KRISTEN ONLINE ==> http://www.kristenonline.com/kristen/tanyajawab/yesus.htm ==> http://www.kristenonline.com/ Salah satu menu utama yang terdapat dalam Situs Kristen Online adalah REFERENSI. Di halaman REFERENSI ini ada satu topik dengan judul YESUS KRISTUS. Topik ini terdiri atas 22 pertanyaan seputar Yesus, mulai dari "Siapakah Yesus Kristus itu?" sampai ke "Bagaimana saya percaya kepada-Nya?" Pertanyaan-pertanyaan tersebut diolah dari buku "Anda bertanya Alkitab menjawab", karangan Dr Caprili Guanga. Terbitan Departement Literatur SAAT, Malang, 1998. Satu hal yang menarik, pembahasan dari masing-masing pertanyaan tersebut dapat di-download dalam bentuk .doc (word file) dengan Zip size 29 Kb. PEGGIE'S PLACE - CHRIST ==> http://www.gospelcom.net/peggiesplace/Christ.htm Siapakah Yesus menurut anda? Salah satu halaman dalam Situs Peggie's Place, yang berjudul "Christ" akan dapat menolong pengunjung untuk dapat mengenal Dia, disajikan dalam bahasa yang sederhana, praktis dan mudah dimengerti. JESUS FOR CHILDREN ==> http://www.jesusforchildren.org/watchvideo.html Dapat dipastikan bahwa anak-anak dari segala usia akan menikmati sajian film dalam Situs ini yang menceritakan Kisah Kehidupan Yesus dari sudut pandang anak. Video yang berdurasi 62 menit ini tidak hanya menghibur tapi juga menolong anak-anak mengenal seluruh kehidupan Tuhan Yesus secara lengkap. Pada akhir film, akan diperlihatkan dua anak kecil yang menjelaskan bagaimana mengambil langkah awal untuk percaya pada Yesus dan bagaimana memulai hidup baru bersama dengan Dia. ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI MISI DUNIA ** F U L A N I Para wanita Fulani secara bergantian mengamati sebuah kotak; mereka membaliknya, dan menggoyang-goyangkannya. Lalu mereka meletakkan kotak itu di tanah dan mata mereka mulai mencari di semak-semak, sambil bertanya kepada si misionaris, "Di manakah orang yang berbicara ini?". Kemudian misionaris itu menjelaskan bahwa suara itu berasal dari dalam kotak tadi. Para wanita Fulani itu belum pernah melihat tape recorder. Kaset-kaset tersebut telah menjadi sarana yang efektif untuk menjangkau orang-orang yang buta huruf seperti penduduk Fulani di Afrika Barat ini. Kaset Injil yang didengar oleh para wanita Fulani tadi menjelaskan tentang kuasa dan kasih Yesus dalam bahasa dialek Burkina Faso Fulfulde sehingga mereka dapat dengan mudah memahami penjelasan tersebut. Sumber: Global Prayer Digest, March 10, 2001 * Mari kita mengucap syukur bagi kaset-kaset rekaman Injil yang dapat didengar dan dimengerti oleh para wanita Fulani. * Doakan agar pelayanan ini dapat menolong suku Fulani untuk mengenal Yesus dan menerima keselamatan dari-Nya. * Berdoa juga untuk follow-up bagi para petobat baru. M E S I R "African Enterprise" sedang merencanakan pelayanan outreach besar- besaran di Mesir. Pelayanan ini berbeda dari biasanya karena melibatkan pertemuan Injil secara simultan pada bulan September di 13 kota yang ada di Mesir. Negara Mesir memiliki populasi non-Kristen yang cukup besar, tetapi salah seorang wakil dari "African Enterprise" menyatakan bahwa ada sebagian kelompok penduduk non- Kristen yang dulunya memiliki latar belakang Kristen. Dan "African Enterprise" rindu memenangkan kelompok tersebut. Selanjutnya keinginan utama dari "African Enterprise" adalah para misionaris terlibat langsung dengan orang-orang non-Kristen itu untuk membawa dan menolong mereka menjadi jemaat Tuhan yang setia. Sumber: Mission Network News, April 2001 * Doakan pelayanan outreach di Mesir yang dilakukan oleh "African Enterprise" ini. * Doakan agar orang-orang yang dulunya memiliki latar belakang Kristen mau terbuka hatinya dan mau menerima Yesus sebagai Tuhan dan juruselamat. M A L A W I Saat dilakukan pemutaran film "YESUS" di Malawi, ada dua orang pemuda yang maju ke depan dan menerima Kristus. Menurut para misionaris di sana, dua orang ini mengaku telah membunuh banyak orang melalui praktek ilmu gelap yang mereka pelajari dari kakeknya. Tim film "YESUS" kemudian berdoa dengan mereka agar mereka disucikan dan dilepaskan dari ikatan roh jahat. Sumber: Mission Network News, April 2001 * Berdoalah bagi tim pelayanan film "YESUS" di Malawi ini agar mereka dapat menjangkau orang-orang dari berbagai suku dengan Injil Allah yang menyelamatkan itu. ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI INDONESIA ** e-KJDN [Kalender Jaringan Doa Nasional] --------------------------------------- * Pokok Doa 24 Mei 2001 -- HARI KENAIKAN ISA ALMASIH Hari dimana Tuhan Yesus naik ke surga setelah 40 hari bangkit dari kubur, mengalahkan maut. Mari kita berdoa supaya dalam masa-masa sulit sekarang ini, umat percaya dapat merefleksikan apa yang sudah dikerjakan-Nya (dalam sejarah dunia) terus maju dengan percaya, supaya dapat melihat perbuatan-perbuatan-Nya yang besar. * Pokok Doa 25 Mei 2001 HUT Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) ke-51 hari ini. Bersyukur atas penyertaan-Nya dalam perjalanan pelayanan PGI selama 51 tahun ini. Doakanlah PGI didalam menjalankan perannya dalam mewadahi kebersamaan umat-Nya dan menyuarakan kebenaran dan keadilan dari Allah. Sumber: e-KJDN Mei 2001; dari e-Doa <subscribe-i-kan-buah-doa@xc.org> ---------------------------------------------------------------------- ** DOA BAGI SUKU ** SUKU SIANG (Kalimantan) Rumpun : Barito Wilayah : Kalimantan Jumlah Penduduk : 79.000 Persentase Kristen : 0,38% Kristen yang diketahui : 300 Alkitab : Belum Film Yesus : Belum Suku ini berada di Kalimantan Tengah, tepatnya di Kabupaten Murung Raya dengan 5 kecamatan yaitu Kecamatan Tanah Siang, Permata Intan, Laung Tuhup, Sumber Barito dan Kecamatan Murung. Mereka menganut dialek Siang dan Murung-murung dan agama kepercayaannya adalah animisme. Suku ini mempunyai bahasa pemersatu yaitu bahasa Ngaju, tetapi tidak menjadi bahasa utama yang selalu dipakai oleh masyarakatnya. Masyarakat suku ini juga dilayani oleh para penginjil atau zending protestan yang ada di Kalimantan Tengah. Sampai sekarang belum diketahui dengan jelas berapa orang yang percaya dari suku Siang ini. Suku Siang membutuhkan perbaikan prasarana perhubungan untuk memudahkan komunikasi dengan daerah sekitar yang bisa meningkatkan pemasaran hasil-hasil pertanian, maupun membuka wawasan mereka. Mereka juga perlu diperkenalkan dengan peralatan yang lebih modern untuk meningkatkan penghasilan mereka secara maksimal. POKOK DOA --------- 1. Doakanlah untuk kelanjutan penginjilan kepada orang Siang, juga doakan kesiapan hati orang-orang Siang untuk mendengarkan Injil. 2. Doakanlah untuk para hamba Tuhan dan para pelayan lintas budaya yang sedang melayani suku ini, supaya mereka beroleh kesehatan, kekuatan dan hikmat dalam pelayanan. 3. Doakanlah untuk pengadaan Alkitab dalam bahasa suku Siang dan juga Injil yang direkam dalam bahasa dan dialek orang Siang. 4. Doakanlah agar Allah meruntuhkan segala benteng-benteng, kubu-kubu serta mematahkan siasat Iblis (1Kor 10:3-4) yang menghalangi Injil diberitakan pada suku Siang. Sumber: CD-ROM SABDA ---------------------------------------------------------------------- ** DARI MEJA REDAKSI ** Sebuah surat yang sangat indah yang dikirimkan oleh salah seorang anggota e-DOA. Kiranya surat ini dapat menjadi dorongan bagi umat Kristen untuk bersatu dalam menghadapi masalah-masalah bangsa kita. Dari: "GKB" <gkb@> >Kepada yang terhormat, >Terlebih dahulu saya mengucapkan terima kasih untuk pengiriman >berita doa Nasional, tentang bahan yang perlu didoakan untuk >seluruh bangsa Indonesia. Terima kasih untuk informasi lengkapnya. >,1. Saya senang sekali dan setuju 100% tentang kuasa doa untuk >menghadapi masalah yang sedang bergejolak di tanah air, karena itu >perlunya doa dimana kita membiarkan Tuhan sendiri yang berkuasa >atas segala sesuatu untuk menolong dan berintervensi terhadap apa >yang sedang terjadi. >,2. Saya mohon maaf bahwa saya perlu memberikan sedikit tanggapan >dari apa yang saya dapatkan dari Tuhan mengenai keadaan di >Indonesia. Barangkali saya tidak mempunyai pengaruh apa-apa di >dalam kawasan Kristen di Indonesia, karena saya sendiri tidak >pernah terjun ke dalamnya, tapi karena saya sudah lama berada di >luar, maka saya bisa melihat sedikit lebih jelas mengenai keadaan >di Indo. Sekalipun setiap orang Kristen berdoa, setiap kelompok >berdoa, setiap gereja berdoa untuk negara dan pemerintah, setiap >badan Kristen berdoa, saya rasa hal itu sama sekali tidak cukup. >Doa yang dinaikkan oleh setiap kelompok belum mencerminkan seperti >apa yang Yesus inginkan didalam doaNya dalam Yohanes 17. Yesus >menghendaki orang Kristen (singular) berdoa agar kerajaan Allah >datang, dan kehendak Allah jadi, dan Yesus dipermuliakan oleh >seluruh bangsa di seluruh muka bumi. Karena hal ini, saya rasa, >orang Kristen, di Indonesia dan gereja-gerejanya bertobat dan >merendahkan diri dihadapan Allah, karena selama orang kristen tidak >bersatu dan berdoa, dan tidak mendirikan "kerajaannya sendiri >sendiri", setiap "kerajaan" (Kristen/gereja) hanya memikirkan >terlalu banyak tentang dirinya sendiri dari pada kepentingan >bersama sebagai satu bangsa, dimana Allah ingin dipermuliakan tidak >melalui "kerajaan masing- masing" tapi sebagai satu bangsa umat >Allah. >,3. Saya tidak mempunyai jabatan atau nama dikalangan gereja di >Indonesia, jangan lihat saya sebagai pribadi, tapi ingatlah Allah >ingin kita memuliakan Dia, melalui kuasa yang akan dinyatakan >justru dalam situasi yang sulit semacam ini di Indo. Allah >menunjukkan hal ini dalam satu mimpi pada bulan April 2000 setahun >lalu, dan saya sudah sampaikan kepada orang yang saya lihat mimpi >itu di Indo untuk didoakan. >,4. Kalau melalui KJDN saya bisa sampaikan hal ini, Tuhan hendak >melihat orang kristen di Indo bersatu dan berdoa, maka Allah akan >menyatakan kuasaNya secara ajaib dan dahsyat. Semua keruwetan yang >ada saat ini, hanya karena orang Kristen di Indo tidak mau bersatu >dan berdoa, kegerakan rohani telah terjadi, berjuta juta orang >datang kepada Kristus, hanya satu hal yang Yesus minta, dan itu >sudah dimintakan 2000 tahun lalu dalam Yoh 17, agar semuanya >menjadi satu, dan tidak saling cuek. Bersatulah hai umat Allah di >Indonesia. >,5. Hanya satu yang saya rindukan yaitu kalau kita bisa melihat >kemuliaan Allah dinyatakan dalam situasi yang demikian, tidak lain, >kerajaan Allah pasti sudah berada di tengah hidup orang Indonesia. >salam untuk semuanya. kalau bisa saya boleh menerima sedikit dampak >surat ini. ---------------------------------------------------------------------- ** SURAT ANDA ** Dari: <gersom.yosedi@> Subject: Pelayanan Pasca kerusuhan >Syallom Ibu Endah, >Saya sangat tertarik dengan ajakan pelayanan inner healing di kota >pasca kerusuhan di Kalimantan Tengah, hanya saja kondisi saya saat >ini masih bekerja dibidang sekuler kalau saja saya bisa mendapatkan >jadwal atau syarat apa saja yang harus dipenuhi atau dibawah >naungan yayasan / organisasi apa ? Pelayanan ini apakah saat ini >hanya khusus di daerah Kalimantan saja atau ada juga ditempat / >daerah lain sehingga memungkinkan bila tidak bisa di satu daerah >untuk dalam waktu dekat ini bisa didaerah lain, sebab saya sangat >rindu dapat melayani langsung dilapangan tanpa mengganggu pekerjaan >di kantor. Terima kasih. >Tuhan Memberkati. Redaksi: Kami berharap kerinduan anda untuk bergabung dalam pelayanan "inner healing" ini dapat terwujud. Untuk kami telah mem-forward email anda ke alamat Bp. Petrus Satian agar dapat di follow-up. --------- Dari: Sermawati Tanudjaja <sermawati.tanudjaja@> >Shallom, >Saya tertarik untuk memiliki 3 artikel dari surat kabar di bawah ini: >,1) Polisi sita 12 kardus VCD bermasalah >,2) Corps Hizbullah nyatakan siap back-up polisi >,3) Polisi ... Pengurus YLPMI bisa dijadikan tersangka... >Tolong dikirimkan ke e-mail address saya. Terimakasih. Redaksi: Seperti yang telah kami beritakan di e-JEMMi tentang kasus VCD film YESUS dari YLPMI, maka kami telah mengirimkan 3 kutipan berita Surat Kabar Daerah kepada para pembaca yang meminta. Mudah-mudahan sudah diterima dengan baik. Mari kita terus mendukung YLPMI Cabang Daerah dalam doa, agar masalah ini bisa diselesaikan dengan baik. ---------------------------------------------------------------------- ** URLS Edisi Ini ** * IFC http://www.gospelcom.net/ifc/newsletter.shtml/ * Mission Network News http://www.missionnetworknews.org/ * Through the Bible Publishers http://www.ThroughTheBible.com/ _____________________________ DISCLAIMER _____________________________ Bahan-bahan dalam e-JEMMi disadur dengan izin dari macam-macam pihak. Copyright(c) 2001 oleh e-JEMMi/e-MISI --- diterbitkan: YLSA dan I-KAN ______________________________________________________________________ Pertanyaan, tanggapan, saran dan kontribusi bahan dapat anda kirimkan: Kepala Redaksi --- Natalia Endah S. <owner-i-kan-misi-JEMMi@xc.org>, atau Staf e-MISI dan Staf Redaksi <owner-i-kan-misi@xc.org> Staf Redaksi: Rudy Kurniadi, Natalia Endah S., Tabita Rini Utami, dkk. ______________________________________________________________________ Situs Web e-MISI/e-JEMMi (Arsip/Link/dll): http://www.sabda.org/misi/ Untuk berlangganan, kirim email kosong ke: subscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk berhenti, kirim email kosong ke: unsubscribe-i-kan-misi@xc.org Untuk Arsip ... http://www.sabda.org/misi/e-jemmi/ ______________________________________________________________________ "Diberkati untuk menjadi berkat!"
|
|
![]() |
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |